Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy Tab A8 di Indonesia

- Samsung resmi merilis Galaxy Tab A8 di Indonesia dengan membawa sejumlah peningkatan dibanding pendahulunya.
Dari segi layar, Galaxy Tab A8 memiliki ukuran rasio screen to body sebesar 80,1 persen, lebih luas daripada milik Galaxy Tab A7 yang memiliki rasio sebesar 78,4 persen.
Galaxy Tab A8 dibekali layar dengan diagonal 10,5 inci dengan ketebalan bezel (bingkai) sekitar 10,2 mm. Layar tersebut menggunakan panel TFT beresolusi WUXGA (1920 x 1200 piksel).
Pada bagian muka tablet ini dibekali dengan kamera selfie beresolusi 5 MP yang bisa digunakan untuk video call atau melakukan konferensi video.
Baca juga: Samsung Galaxy Tab A8 Resmi di Indonesia, Harga Mulai Rp 3 Juta
Beralih ke bagian punggung, Galaxy Tab A8 menggunakan satu kamera utama beresolusi 8 MP yang mendukung perekaman video 30 fps beresolusi FHD (1920 x 1080 piksel).
Untuk dapur pacunya, Galaxy Tab A8 sudah beralih menggunakan chipset Unisoc T618 berkecepatan 2 Ghz. Tablet ini hadir dalam dua versi, yakni versi LTE dan WiFi. Masing-masing versi memiliki komposisi RAM dan penyimpanan internal yang berbeda.
Galaxy Tab A8 versi LTE dibekali RAM dan penyimpanan internal sebesar 4 GB/128 GB. Sedangkan untuk Galaxy Tab A8 versi WiFi, konfigurasi memorinya lebih kecil, yakni 3 GB/32 GB.
Meski berbeda, masing-masing versi telah didukung dengan perluasan kapasitas penyimpanan hingga 1 TB menggunakan microSD. Sesuai namanya, kedua versi itu juga memiliki perbedaan di segi konektivitas.
Galaxy Tab A8 WiFi hanya dapat terhubung ke internet menggunakan jaringan WiFi. Sedangkan Galaxy Tab A8 LTE bisa terhubung internet menggunakan jaringan WiFi dan jaringan seluler 4G/LTE dengan kartu SIM.
Kemudian, tablet ini didukung baterai berkapasitas 7.040 mAh dengan pengisian daya cepat 15 Watt. Fitur itu diklaim mampu mengisi daya Galaxy Tab A8 dari kondisi kosong hingga penuh hanya dalam waktu sekitar 80 menit.
Baca juga: Fitur Galaxy Tab A8 yang Dijual Mulai Rp 3 Juta di Indonesia
Dari segi perangkat lunak, Galaxy Tab A8 didukung sistem operasi (OS) Android 11 dengan tampilan antarmuka (UI) One UI 3.1. Sementara itu, fitur lainnya yang ada di Galaxy Tab A8 meliputi, USB 2.0, WiFi 802.11, Bluetooth 5.0, dan sebagainya.
Galaxy Tab A8 versi LTE tersedia dalam tiga varian warna antara lain, Grey, Silver, dan Pink. Sedangkan versi WiFi hanya tersedia dalam warna Grey. Tablet ini sudah dapat dipesan dalam masa preorder mulai 24 - 31 Januari 2022 di Samsung.com dan mitra rekanan lainnya.
Pembelian Galaxy Tab 48 di masa preorder bakal mendapat bonus tambahan berupa Book Cover (untuk versi WiFi) dan Galaxy Fit 2 (untuk versi LTE).
Kemudian, pembeli juga bakal mendapat layanan Samsung Care Plus selama enam bulan dan cashback senilai hingga Rp250.000. Masing-masing versi dijual dengan harga yang berbeda.
Samsung Galaxy Tab A8 versi WiFi (3 GB/ 32 GB) dijual seharga Rp 2.999.000. Kemudian, Samsung Galaxy Tab A8 LTE (4 GB/ 128 GB) dijual seharga Rp 4.499.000.
Jika Anda berminat membelinya, simak terlebih dahulu tabel lengkap harga dan spesifikasi Galaxy Tab A8 berikut ini:
Terkini Lainnya
- 6 Cara Mengatasi Kode OTP Invalid saat Aktivasi MFA ASN Digital, Jangan Panik
- Katy Perry ke Luar Angkasa Pakai Roket Bos Amazon, Kembali Selamat dan Cium Tanah
- Cara Beli eSIM Telkomsel dan Daftar Harganya
- 3 Game Gratis PS Plus April 2025, Ada Hogwarts Legacy
- OpenAI Rilis GPT-4.1, Bisa Bantu Coding yang Lebih Panjang
- Kabar Kurang Baik dari Samsung soal Update One UI 7
- Canva Rilis Fitur Baru Berbasis AI, Bisa Buat Coding hingga Bikin Gambar
- Apple, Microsoft, dkk Terbangkan Ribuan Komponen Laptop ke AS
- 5 Besar Vendor Smartphone Global Awal 2025 Versi Counterpoint
- Harimau Biru di Sphere Las Vegas, Karya Gemilang Ilustrator Indonesia
- Samsung Rilis Duo Perangkat Tangguh, Smartphone XCover7 Pro dan Tab Active5 Pro
- Antisipasi Tarif Trump, Jepang Subsidi Warganya Setara Nintendo Switch 2
- Kenapa Celah Keamanan Disebut Bug atau Kutu? Begini Penjelasannya
- 3 Cara Cek HP Support eSIM di Android dan iPhone dengan Mudah
- Apple Maps Kini Bisa Digunakan di Android, tapi Setengah Hati
- Kabar Kurang Baik dari Samsung soal Update One UI 7
- Cara Top Up Saldo Ovo, GoPay, dan ShopeePay via BCA
- Vivo V23 5G Resmi di Indonesia, Berkamera Selfie Ganda 50MP Harga Rp 5,99 Juta
- Skor Benchmark Dimensity 9000 Ungguli Snapdragon 8 Gen 1 dan Exynos 2200
- Cara Membuat dan Menambah Tabel di Microsoft Word
- Harga Bitcoin Anjlok Lagi, Sentuh Titik Terendah Dalam 6 Bulan Terakhir