Cara Menjadwalkan Live Instagram dan Mengatur Pengingat

- Instagram terus menambah fitur baru untuk memudahkan penggunanya berinteraksi satu sama lain. Fitur paling baru yang dirilis adalah Live Scheduling, di mana pengguna bisa menjadwalkan siaran langung (IG Live).
Live Scheduling diumumkan lewat akun resmi Instagram @creators pada 14 Oktober 2021.
Dengan fitur ini, pengguna bisa menjadwalkan siaran langsung mereka paling cepat 90 hari lebih awal dan paling lambat 1 jam sebelum acara dimulai.
Fitur ini penting, terutama bagi pengguna yang kerap didapuk untuk menjadi "host" IG Live. Apalagi para kreator konten populer yang punya banyak penggemar, fitur ini bisa memudahkan mereka untuk menjadwalkan IG Live agar tidak terlewat.
Selain menjadwalkan, pengguna juga bisa mempromosikan siarang langsung Instagram lewat unggahan feed dan stories Instagram. Dengan begitu, IG Live berpeluang ditonton lebih banyak orang.
Baca juga: Instagram Uji Coba Stiker Baru Add Yours di Indonesia, Begini Cara Memakainya
Sebab, follower (pengikut) juga bisa mengatur pengingat agat tidak melewatkan siaran langsung Instagram dari akun favorit mereka. Bagaimana caranya?
Cara menjadwalkan IG Live
- Buka aplikasi Instagram
- Geser layar ke kanan untuk membuka Instagram Stories atau klik ikon "tambah" di sisi atas layar
- Geser menu di bawah tombol shutter hingga menemukan "Siaran Langsung/Live"
- Klik ikon kalender lalu tulis judul acara
- Klik "Waktu Mulai" untuk atur tanggal dan jam dimulainya siaran langsung Instagram
- Klik "Selesai"
- Untuk mempromosikan acara, klik tombol "Bagikan sebagai postingan"
- Pilih foto yang diinginkan, seperti poster acara, kemudian klik anak panah ke kanan di sisi atas layar
- Tulis deskirpsi acara jika diperlukan di dalam takarir (caption)
- Klik tombol "bagikan"
- Acara siaran langsung akan terunggah di feed Instagram
- Nantinya, notifikasi pengingat jadwal siaran langsung akan diberikan secara pop-up, 15 menit sebelum acara dimulai

Cara edit jadwal IG Live
- Buka aplikasi Instagram
- Geser layar ke kanan untuk membuka Instagram Stories atau klik ikon "tambah" di sisi atas layar
- Geser menu di bawah tombol shutter hingga menemukan "Siaran Langsung/Live "
- Klik ikon kalender
- Klik titik tiga horisontal (...) di sisi kanan jadwal siarang langsung
- Klik "Edit"
- Sesuaikan jadwal siaran langsung lalu klik "Selesai"
- Dari langkah ini, Anda juga bisa mempromosikan siaran langsung Instagram jika belum sempat diunggah, dengan mengklik "Bagikan sebagai postingan"

Cara menambahkan jadwal IG Live
- Buka aplikasi Instagram
- Geser layar ke kanan untuk membuka Instagram Stories atau klik ikon "tambah" di sisi atas layar
- Geser menu di bawah tombol shutter hingga menemukan "siaran langsung"
- Klik ikon kalender
- Klik "Tambah" untuk menjadwalkan siaran IG Live yang lain
Cara mengatur pengingat IG Live
- Buka profil akun kreator yang dikehendaki
- Cari unggahan konten berisi jadwal siaran langsung yang dibubuhi ikon kalendar
- Klik unggahan tersebut
- Klik ikon kalender, lalu klik tombol "Ingatkan saya"
- Notifikasi akan muncul di pop-up sebelum siara langsung dimulai
Baca juga: Instagram di Laptop Sudah Bisa Upload Foto dan Video, Begini Caranya
Terkini Lainnya
- Hadiah Kompetisi E-sports EWC 2025 Tembus Rp 1 Triliun
- iPhone 6s Kini Masuk Kategori HP Lawas
- Meta Tambah Keamanan Akun Remaja Instagram Indonesia, Batasi Live dan DM
- Arti Logo XLSmart, Operator Seluler Hasil Merger XL-Smartfren
- XLSmart Resmi Beroperasi, Janjikan Peningkatan Layanan
- Cara Cek Tilang ETLE via Online
- Video Lama Ungkap Alasan Bos Apple Pilih Rakit iPhone di China
- 10 HP Terlaris di Indonesia
- 50 Ucapan Jumat Agung 2025 Penuh Kasih dan Harapan buat Dibagikan ke Medsos
- Mobile Legends Kolaborasi dengan Naruto, Ada Skin Sasuke, Kurama, dll
- 2 Cara Reset Explore Instagram biar Lebih Sesuai Minat
- Arti Kata “Stecu”, Bahasa Gaul yang Lagi Viral di TikTok
- Alamat URL Google Search di Semua Negara Akan Disamakan
- 40 Link Download Twibbon Jumat Agung 2025 buat Peringati Kematian Yesus Kristus
- Bill Gates Pamer Kode Pertama Microsoft, Ada 150 Halaman
- Genshin Impact di iPhone 13 Pro Lebih Mulus daripada Android dan PC
- Google Hanya Izinkan Pinjol yang Terdaftar di OJK sejak 28 Juli
- Menyoal Biang Keladi Kelangkaan Chip yang Bikin Pusing Industri Global
- Playoff MPL ID Season 8 Digelar Offline, Pakai Sistem Pertandingan Baru
- Vivo X70 Pro Bisa Dibeli Langsung Mulai Hari Ini