Menyoal Biang Keladi Kelangkaan Chip yang Bikin Pusing Industri Global
- Stok komponen chip semikonduktor global hingga saat ini masih mengalami kelangkaan. Badai krisis ini tidak hanya berdampak pada industri teknologi, tetapi, juga pada sejumlah industri lain seperti otomotif.
Hal ini kemudian berdampak secara langsung pada pasokan hingga harga di sejumlah industri termasuk smartphone, laptop, mobil listrik, bahkan rumah tangga.
Kelangkaan chip ini diprediksi masih belum akan pulih dalam waktu dekat, bahkan akan semakin parah.
The Wall Street Journal melaporkan, masalah kelangkaan chip global ini diperparah dengan adanya lonjakan kasus Covid-19 di Asia Tenggara, tempat di mana kebanyakan pabrik perakitan chip dan elektronik berada.
Baca juga: Pertumbuhan Pasar Smartphone Global Terhambat Kelangkaan Chip
Waktu pemesanan hingga pengiriman chip semakin lama
Lonjakan kasus Covid-19 di sejumlah wilayah Asia Tenggara ini agaknya semakin membuat produksi perakitan chip dan elektronik terganggu.
Lead time sendiri adalah waktu tunggu atau jeda waktu yang dihitung dari saat pemesanan chip hingga chip dikirimkan ke pelanggan.
Menurut data yang dihimpun firma riset Susquehanna Financial, jeda waktu dari produksi chip hingga pengiriman pada kuartal III-2021, rata-rata menjadi 22 minggu atau 5 bulan lebih.
Padahal, pada periode yang sama tahun 2020 lalu, lead time chip hanya sekitar 13 minggu saja.
Ini artinya, saat ini, produsen perangkat elektronik rata-rata membutuhkan waktu 5 bulan lebih untuk mendapatkan pasokan chip, sebelum akhirnya bisa merakit seluruh komponen perangkat elektroniknya dan menjualnya ke pasaran.
Analis Susquehanna, Christopher Rolland, mengatakan belum pernah melihat lead time selama itu, sejak ia mulai mengumpulkan data pada 2013, sebagaimana dihimpun KompasTekno dari The Wall Street Journal, Sabtu (16/10/2021).
Hal yang lebih parah bahkan terjadi pada industri otomotif. Menurut data Susquehanna, komponen semikonduktor yang dibutuhkan di bidang otomotif, kini memiliki rata-rata jeda waktu tunggu selama 32 minggu atau 8 bulan.
Waktu tersebut hampir tiga kali lipat lebih lama dibandingkan dengan jeda waktu dalam kondisi normal. Tak mengherankan bila produsen mobil akhirnya terus memangkas target produksi mobilnya.
Selain karena lonjakan kasus Covid-19 di Asia Tenggara, kelangkaan chip ini juga terjadi karena produsen chip semikonduktor kekurangan bahan material pembuat chip.
Misalnya, pada material seperti substrat yang digunakan untuk menghubungkan satu komponen chip dengan komponen lainnya.
Terkini Lainnya
- Daftar Aplikasi Android Terbaik 2024, ShopeePay Nomor 1 di Indonesia
- Instagram Hapus Fitur "Ikuti Hashtag", Ini Alasannya
- 5 Tips Menatap Layar HP yang Aman buat Mata, Penting Diperhatikan
- Aplikasi ChatGPT Kini Hadir untuk Semua Pengguna Windows, Tak Perlu Bayar
- Apa Itu Spam di WhatsApp? Ini Penjelasan dan Ciri-cirinya
- Casio Umumkan Ring Watch, Jam Tangan Cincin Harga Rp 2 Juta
- Cara Menghapus Akun Facebook yang Sudah Tidak Dipakai, Mudah dan Praktis
- HP "Underwater" Realme GT 7 Pro Rilis Global, Ini Spesifikasinya
- Yahoo Mail Kebagian Fitur AI, Bisa Rangkum dan Balas E-mail Langsung
- Perbedaan Chromebook dan Laptop Windows yang Perlu Diketahui
- Oppo Reno 13 Series Meluncur Sebentar Lagi, Ini Tanggal Rilisnya
- Janji Terbaru Apple di Indonesia, Rp 1,5 Triliun untuk Cabut Blokir iPhone 16
- China Pamer Roket yang Bisa Dipakai Ulang, Saingi Roket Elon Musk
- 10 Cara Mengubah Tulisan di WhatsApp Menjadi Unik, Mudah dan Praktis
- Ini Dia, Jadwal Rilis Global dan Daftar HP Xiaomi yang Kebagian HyperOS 2
- Janji Terbaru Apple di Indonesia, Rp 1,5 Triliun untuk Cabut Blokir iPhone 16
- Playoff MPL ID Season 8 Digelar Offline, Pakai Sistem Pertandingan Baru
- Vivo X70 Pro Bisa Dibeli Langsung Mulai Hari Ini
- Spesifikasi dan Harga Infinix Zero X Pro di Indonesia
- OnePlus 9RT Resmi dengan Pendingin "Space Cooling" dan Snapdragon 888
- GPU "Entry-Level" AMD Radeon RX 6600 Resmi Meluncur, Ini Harganya