Spesifikasi dan Harga Infinix Zero X Pro di Indonesia

- Infinix resmi memboyong ponsel teranyarnya, Zero X Pro, ke pasar Indonesia pekan lalu. Ponsel ini dibanderol dengan harga Rp 4,9 juta dan masuk dalam kategori kelas menengah.
Soal spesifikasi, Infinix Zero X Pro memiliki layar AMOLED 6,67 inci (1.080 x 2.400 piksel) dengan resolusi Full HD Plus serta dukungan refresh rate 120Hz.
Di bagian atas layar, terdapat punch-hole untuk menampung kamera depan beresolusi 16 MP yang turut dibekali fitur Dual Flash.
Sementara di bagian punggung, terdapat modul kamera belakang berbentuk persegi panjang yang mencakup kamera utama 108 MP, kamera periskop 8 MP, serta kamera ultra wide 8 MP.
Baca juga: Infinix Zero X Series Meluncur dengan Kamera Periskop

Infinix Zero X Pro dibekali baterai berkapasitas 4.500 mAh berikut dukungan fitur pengisian Fast Charging 45W. Dengan kecepatan ini, ponsel diklaim dapat terisi daya hingga 40 persen dalam waktu 15 menit.
Fitur pendukung lainnya mencakup In-Display Fingerprint, Face Unlock, OS Android 11 berbalut antarmuka XOS 7.6, Extended RAM 3 GB, dan slot microSD.
Baca juga: Inilah Smartphone Android Pertama yang Dirilis 13 Tahun Lalu
Di Indonesia, harga Infinix Zero X Pro dibanderol Rp 4,9 juta dan tersedia dalam dua varian warna, yakni Nebula Black dan Starry Silver. Ponsel ini sudah bisa dibeli secara online melalui toko resmi Infinix di sejumlah marketplace rekanan.
Sebelum membeli, simak spesifikasi lengkap Infinix Zero X Pro di Indonesia dalam tabel berikut.
Terkini Lainnya
- Bocoran Spesifikasi HP Xiaomi 15 Ultra, Bawa Kamera Periskop 200 MP
- Ketika Google Mencibir, OpenAI Justru Meniru DeepSeek
- Harga ChatGPT Plus dan Cara Berlangganannya
- Ponsel Lipat Tiga Huawei Mate XT Ultimate Hiasi Bandara Kuala Lumpur Malaysia
- 9 Cara Mengatasi WhatsApp Tidak Ada Notifikasi kalau Tidak Buka Aplikasi
- Fenomena Unik Pakai Apple Watch di Pergelangan Kaki, Ini Alasannya
- 3 Cara Beli Tiket Bus Online buat Mudik Lebaran 2025, Mudah dan Praktis
- Instagram Uji Tombol "Dislike", Muncul di Kolom Komentar
- Video: Hasil Foto Konser Seventeen di Bangkok, Thailand, dan Tips Rekam Antiburik
- ZTE Blade V70 Max Dirilis, Bawa Baterai 6.000 mAh dan Dynamic Island ala iPhone
- 4 HP Android Murah Terbaru 2025, Harga Rp 2 juta-Rp 3 jutaan
- Cara Cek Numerologi di ChatGPT yang Lagi Ramai buat Baca Karakter Berdasar Angka
- 61 HP Samsung yang Kebagian One UI 7
- AMD dan Nvidia Kompak Umumkan Tanggal Rilis GPU Terbarunya
- 15 Masalah yang Sering Ditemui Pengguna HP Android
- OnePlus 9RT Resmi dengan Pendingin "Space Cooling" dan Snapdragon 888
- GPU "Entry-Level" AMD Radeon RX 6600 Resmi Meluncur, Ini Harganya
- Kode Redeem Genshin Impact 15 Oktober dan Cara Klaimnya
- Harga Redmi Note 10s Varian 6/128 GB di Indonesia
- Ponsel Gaming Black Shark 4S dan 4S Pro Meluncur, Ini Harganya