cpu-data.info

Resmi, Instagram Live Kini Bisa Dijadwalkan

Penjadwalan Siarang Langsung Instagram
Lihat Foto

- Kabar baik bagi para pengguna Instagram, terutama yang kerap mengandalkan fitur siaran langsung Instagram (IG Live) untuk terhubung dengan follower (pengikut).

Instagram resmi meluncurkan fitur Live Scheduling yang memungkinkan pengguna menjadwalkan siaran langsung. Pengumuman fitur Live IG ini disampaikan perusahaan melalui akun resmi Instagram @creators pada 14 Oktober 2021.

Dengan fitur ini, pengguna bisa menjadwalkan siaran langsung mereka paling cepat 90 hari lebih awal dan paling lambat 1 jam sebelum acara dimulai.

Tidak cuma menjadwalkan, pengguna juga bisa mempromosikan acara siaran langsungnya lewat unggahan di feed dan stories di Instagram.

Para follower yang tidak mau ketinggalan siaran langsung dari kreator favoritnya, juga bisa memasang pengingat agar tidak ketinggalan acara siaran langsung.

Instagram juga menyiapkan fitur bernama "Practice Mode" yang memungkinkan kreator bergabung dengan audiens mereka untuk menyiapkan acara yang akan disiarkan langsung sebelum acara dimulai, seperti menyiapkan koneksi, pencahayaan, dll.

Fitur ini dijanjikan akan segera bergulir secara global. Fitur penjadwalan siaran langsung Instagram ini bisa digunakan semua pengguna Instagram, tidak terbatas pada kreator konten yang memiliki jumlah pengguna tertentu saja.

Baca juga: Ketika Facebook Tumbang dan Betapa Bergantungnya Kita pada WhatsApp dan Instagram

Cara menjadwalkan siaran langsung Instagram

Cara menjadwalkan siaran langsung di Instagram./Wahyunanda Kusuma Cara menjadwalkan siaran langsung di Instagram.

Untuk menjadwalkan siaran langsung di Instagram bisa melakukan langkah berikut:

  1. Buka aplikasi Instagram.
  2. Geser layar ke kanan untuk membuka Instagram Stories atau klik ikon "tambah" di sisi atas layar.
  3. Geser menu di bawah tombol shutter hingga menemukan "Siaran Langsung/Live"
  4. Klik ikon kalender lalu tulis judul acara.
  5. Klik "waktu mulai" untuk atur tanggal dan jam dimulainya Siaran Langsung Instagram
  6. Klik "selesai"
  7. Untuk mempromosikan acara, klik tombol "bagikan sebagai postingan"
  8. Pilih foto yang diinginkan, seperti poster acara, kemudian klik anak panah ke kanan di sisi atas layar
  9. Tulis deskripsi acara jika diperlukan di dalam takarir (caption)
  10. Klik tombol "bagikan"
  11. Acara siaran langsung akan terunggah di feed Instagram

Fitur pengingat Siaran Langsung Instagram./Wahyunanda Kusuma Fitur pengingat Siaran Langsung Instagram.

Bagi follower yang tidak ingin ketinggalan acara siaran langsung dari kreator favorit, bisa mengklik unggahan jadwal acara Siaran Langsung tersebut, kemudian klik ikon kalender, lalu klik tombol "ingatkan saya".

Baca juga: Live Rooms Resmi Hadir di Instagram, Live Streaming Bisa 4 Orang

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat