Cara Membuat Link Undangan Google Meet di HP Android dan iPhone
- Google Meet merupakan salah satu aplikasi video confrence yang banyak digunakan sebagai sarana tatap muka dari rumah. Google Meet kerap digunakan untuk melakukan rapat hingga belajar secara virtual.
Meski sudah banyak digunakan, tak sedikit pengguna yang masih kebingungan untuk membuat link undangan rapat di Google Meet khususnya di handphone.
Padahal, caranya terbilang mudah. Pengguna dapat mengundang orang lain untuk mengikuti rapat di Google Meet ketika rapat masih belum dimulai, ataupun saat rapat sudah berlangsung.
Baca juga: Cara Angkat Tangan di Google Meet HP Android dan iOS
Nah untuk mengetahui cara membuat link undangan di Google Meet, silakan simak langkah berikut ini, sebagaimana dihimpun KompasTekno dari Support Google, Selasa (28/9/2021).
Cara bikin link undangan Google Meet di Android dan iOS
Pengguna ponsel Android dan iOS dapat mengunduh aplikasi Google Meet di Google Play Store dan App Store melalui tautan berikut ini.
- Google Play Store
- App Store
Setelah selesai diunduh, buka aplikasi Google Meet dan pilih opsi "New meeting" untuk memulai rapat baru.
Selanjutnya, pengguna dapat menekan opsi "Get a meeting link to share" untuk membuat link rapat yang dapat dibagikan ke orang lain.
Pengguna dapat membagikan link tersebut dengan cara memilih opsi "Share invitation" dan tekan tombol "Join" untuk bergabung ke rapat.
Baca juga: Fitur Baru Google Meet Bikin Ganti Background Lebih Cepat
Cara undang rapat instan Google Meet di Android dan iOS
Selain cara di atas, pengguna ponsel Android dan iOS juga bisa melakukan cara lain. Langkah awal yang dilakukan, buka aplikasi Google Meet yang sudah terpasang di ponsel.
Kemudian, pilih opsi "Start an instant meeting" untuk membuat ruang rapat online secara instan.
Setelah ruang rapat online dibuat, pengguna dapat menekan tombol "Share invite" untuk mengundang orang lain bergabung ke dalam rapat. Pengguna bisa membagikan link undangan tersebut melalui e-mail maupun pesan instan.
Terkini Lainnya
- Janji Terbaru Apple di Indonesia, Rp 1,5 Triliun untuk Cabut Blokir iPhone 16
- China Pamer Roket yang Bisa Dipakai Ulang, Saingi Roket Elon Musk
- 10 Cara Mengubah Tulisan di WhatsApp Menjadi Unik, Mudah dan Praktis
- Ini Dia, Jadwal Rilis Global dan Daftar HP Xiaomi yang Kebagian HyperOS 2
- 2 Tim Indonesia Lolos Grand Final "Free Fire" FFWS Global 2024 di Brasil
- Hati-hati, Hacker Gunakan File ZIP untuk Menyusup ke Windows
- Dua Perangkat Apple Ini Sekarang Dianggap "Gadget" Jadul
- Valuasi Induk TikTok Tembus Rp 4.755 Triliun
- WhatsApp Siapkan Desain Baru, Ini Bocoran Tampilannya
- Headphone Vs Earphone, Mana yang Lebih Aman Digunakan?
- Apa Itu Rumus COUNT di Microsooft Excel dan Contoh Penggunaannya
- Bagaimana Cara Registrasi Kartu Telkomsel Baru?
- Arti Kata "Angst" Istilah Slang yang Sering Digunakan di Media Sosial
- Cara Menolak Otomatis Panggilan dari Nomor yang Disembunyikan di HP Android
- Cara Mengatasi Last Seen WhatsApp Tidak Berubah dengan Mudah dan Praktis
- Dikritik, Pengembangan Aplikasi Instagram untuk Anak Ditangguhkan
- Karier Sundar Pichai hingga Jadi CEO Google
- Smartwatch Oppo Watch Free Meluncur, Harga Rp 1 Jutaan
- Mengapa iPhone Pakai Colokan USB Lightning, Bukan USB-C?
- Antisipasi PON XX Papua, Kominfo Siapkan Jalur Kabel Laut Baru