Kamera Mirrorless "Retro" Nikon Z Fc Masuk Indonesia, Dijual Rp 14 Juta

- Setelah pertama kali diperkenalkan pada akhir Juni lalu, Nikon Z fc kini resmi dijual di Indonesia. Produk ini adalah kamera mirrorless dengan ciri khas berupa desain retro ala SLR analog jadul.
Nikon Z fc sengaja dibuat agar mirip dengan kamera SLR FM2 dari Nikon, lengkap dengan kenop-kenop pengatur kecepatan rana serta ISO, leather-tone material, dan bodi yang ramping tanpa pegangan tangan atau handgrip.
Larry Handra, Direktur PT Alta Nikindo selaku distributor resmi produk-produk Nikon di Indonesia, mengatakan bahwa Nikon Z fc bukan hanya memiliki tampilan klasik, tapi juga dibekali teknologi canggih.
"Fotografi zaman sekarang tidak hanya didominasi para fotografer profesional, tapi, sudah berubah menjadi suatu kebutuhan dan gaya hidup dari anak-anak muda pencinta fotografi," ujar Larry dalam keterangan tertulis yang diterima KompasTekno, Selasa (14/9/2021).
Baca juga: Sony Alpha 1 Resmi Masuk Indonesia, Kamera Mirrorless Harga Rp 92 Juta

Tingkat sensitivitasnya ISO 100 hingga 51.200 (native) atau 204.800 (expanded).
Dengan titik hybrid autofocus sebanyak 200 buah yang mencakup 87 persen frame secara horizontal dan 85 persen secara vertikal, Nikon Z fc mampu menjepret burst shot hingga 11 gambar per detik (FPS).
Adapun kecepatan rana maksimumnya 1/4.000 detik, dengan angka minimum 30 detik.
Untuk membidik gambar, disediakan electronic viewfinder dengan magnifikasi 1,02x dan resolusi 2,36 MP, serta layar sentuh fully articulated TFT LCD 3 inci yang bisa ditekuk dan diputar hingga menghadap ke depan.
Baca juga: Tak Ada Lagi Kamera Nikon Buatan Jepang

Kamera berbobot 445 gram (termasuk baterai) ini mampu merekam video 1080p hingga 120 FPS, serta 4K 3.840 x 2.160 hingga 30 FPS. Disediakan pula konektor mic port untuk menggunakan mikrofon eksternal.
Di Indonesia, Nikon Z fc dipasarkan dengan harga Rp 13.999.000 untuk versi body-only dan Rp 15.999.000 untuk versi kit dengan lensa Nikkor Z DX 16-50mm f/3.5-6.3.
Saat ini Nikon Z fc tersedia di Indonesia dalam varian warna klasik hitam-silver. Sebanyak 6 pilihan warna lainnya dijanjikan menyusul pada akhir 2021.
Terkini Lainnya
- Menerka Arti Huruf "E" di iPhone 16e
- Tablet Huawei MatePad Pro 13.2 Rilis di Indonesia 26 Februari, Ini Spesifikasinya
- Daftar Harga YouTube Premium di Indonesia, Mulai dari Rp 41.500
- Cisco Umumkan AI Defense, Solusi Keamanan AI untuk Perusahaan
- Menggenggam HP Lipat Tiga Huawei Mate XT Ultimate, Smartphone Tipis Rasa Tablet
- Smartphone Vivo Y29 4G Meluncur, Bawa Baterai Jumbo 6.500 mAh
- 3 Cara Mengaktifkan Touchpad Laptop Windows dengan Mudah dan Praktis
- HP Lipat Oppo Find N5 Sangat Tipis, Ini Rahasia di Baliknya
- Fitur Foto Anti-gagal di Samsung Galaxy S25 Ultra Ini Wajib Dipakai Saat Nonton Konser
- Gimbal Smartphone DJI Osmo Mobile 7 Pro Dirilis, Sudah Bisa Dibeli di Indonesia
- 10 Aplikasi untuk Menunjang Ibadah Puasa Ramadhan 2025 di iPhone dan Android
- Merekam Foto dan Video Konser Makin "Seamless" dengan Cincin Pintar Galaxy Ring
- Angin Segar Investasi Apple, Harapan iPhone 16 Masuk Indonesia Kian Terbuka
- Melihat Tampilan iPhone 16e, Serupa tapi Tak Sama dengan iPhone 14
- HP Lipat Oppo Find N5 Segera Rilis di Indonesia, Kapan?
- Hasil Klasemen Akhir Kompetisi PMPL ID Season 4 Babak Liga, Siapa Juaranya?
- Kacamata Facebook Ray-Ban Stories Muncul di Markeplace Indonesia
- Cara Memindahkan Chat WhatsApp dari iPhone ke Samsung Z Fold3 dan Z Flip3
- Tidak Bisa Scan Barcode PeduliLindungi? Ini 5 Cara Mengatasinya
- Harga Smartphone Diprediksi Makin Mahal, Pilihan Makin Sedikit