cpu-data.info

Genshin Impact Diperbarui ke Versi 1.2, Ada "Acquaint Fate" Gratis

Ilustrasi game Genshin Impact
Lihat Foto

- Game Role Playing Game (RPG) besutan Mihoyo, Genshin Impact kembali mendapatkan pembaruan (update).

Lewat pembaruan versi 1.2 bertajuk "The Chalk Prince and the Dragon", Mihoyo memboyong sejumlah konten anyar ke dalam game. Salah satu diantaranya adalah kehadiran area baru bernama Dragonspine.

Berbeda dari area Teyvat lainnya, Dragonspine merupakan satu-satunya wilayah (untuk saat ini) yang diselimuti salju. Di area ini pula, pemain bakal menjumpai banyak musuh baru yang mengusung elemen Cryo (es).

Baca juga: Pemain Genshin Impact di Android, iOS, PC, dan PS4 Bisa Mabar, Begini Caranya

Pada area Dragonspine, Mihoyo turut menghadirkan sistem baru bernama Area Subzero, dimana hawa dingin akan memengaruhi suhu badan karakter.

Saat mengeksplorasi area Dragonspine, karakter akan terus mengakumulasikan "Sheer Cold". Ketika indikator "Sheer Cold" sudah melewati batas maksimum, maka karakter akan kehilangan HP (nyawa) secara berkala.

Untuk mengatasi hal ini, pemain bisa melakukan berbagai upaya untuk menjaga kehangatan suhu badan seperti berdiri di dekat api unggun dan obor.

Acquaint Fate gratis

Selain menghadirkan peta baru, Mihoyo juga turut menambahkan fitur hadiah (reward) pada proses ascension karakter. Setelah melakukan update pada game, pemain yang melakukan ascension karakter di level 20, 50, dan 70 bakal mendapatkan satu buah Acquaint Fate gratis.

Acquaint Fate gratis yang dapat diklaim melalui menu Karakter/Kevin Rizky Pratama Acquaint Fate gratis yang dapat diklaim melalui menu Karakter

Untuk mengklaim Acquaint Fate secara cuma-cuma, pemain bisa mengakses menu Character dan pilih menu Attributes. Selanjutnya, klik ikon berbentuk bintang kecil yang terletak di sisi kanan nama karakter.

Apabila karakter sudah berada dalam level 20, 50 ataupun 70, pemain bisa langsung mengklaim hadiah dengan menekan tombol Claim.

Perlu diperhatikan bahwa Acquaint Fate ini hanya bisa digunakan pada banner gacha normal, sehingga tidak bisa dipakai pada banner gacha bulanan.

Baca juga: Dua Bulan Dirilis, Genshin Impact Raup Pendapatan Rp 5,5 Triliun

Kabar baiknya, fitur ini juga berlaku pada karakter-karakter lain yang sudah mengalami ascension sebelum update.

Karakter bintang lima baru

Pembaruan versi 1.2 ini juga menandakan kepergian Zhongli dari rotasi gacha banner bulanan. Sebagai gantinya, Mihoyo merilis satu buah karakter baru bernama Albedo. Albedo sendiri merupakan karakter bintang lima kedua setelah Zhongli yang mengusung elemen Geo (tanah).

Banner gacha Albedo di Genshin Impact/Kevin Rizky Pratama Banner gacha Albedo di Genshin Impact

Seperti dihimpun KompasTekno dari situs Mihoyo, Rabu (23/12/2020), Albedo dikenal sebagai alchemist dan kapten dari Tim Investigasi Knights of Favonius.

Selama 20 hari ke depan, pemain bisa mendapatkan Albedo melalui banner gacha Secretum Secretorum, yang dapat diakses melalui menu gacha.

Baca juga: Review Game Genshin Impact, Bukan untuk Pemain yang Mudah Bosan

Selain Albedo, pemain juga berkesempatan mendapatkan karakter bintang empat, seperti Bennet (Pyro), Sucrose (Anemo), dan Fiscl (Electro).

Setelah waktu yang ditentukan berakhir, Mihoyo berencana untuk menggantikan posisi Albedo di banner rotasi gacha bulanan dengan menghadirkan Ganyu, karakter bintang lima dengan elemen Cryo.

Untuk bisa mendapat beragam konten baru di atas, pengguna harus terlebih dahulu memperbarui aplikasi game Genshin Impact di platform masing-masing.

Khusus untuk versi Mobile, pemain dapat memperbarui game terlebih dahulu melalui Google Play Store dan App Store. Selanjutnya, pemain bisa melanjutkan proses update di dalam game yang membutuhkan ruang penyimpanan sebanyak 1,7 GB.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat