Microsoft Office Bakal Bisa Dibeli Tanpa Harus Berlangganan
- Microsoft dikabarkan akan merilis Microsoft Office versi terbaru pada pertengahan 2021. Versi ini nantinya akan bisa dibeli tanpa harus berlangganan.
Informasi ini muncul di laman tim Exchange Microsoft.
"Microsoft Office akan merilis lisensi permanen untuk Windows dan Mac di paruh kedua tahun 2021," tulis tim Exchange.
Tidak ada rincian informasi lain soal hal ini. Saat ini, Microsoft lebih banyak melakukan promosi agar penggunanya mau beralih dari Office 2019 ke Office 365.
Baca juga: Sekolah di Jerman Melarang Office 365, Ada Apa?
Salah satunya dengan mengganti nama menjadi Microsoft 365. Microsoft Office 365 sendiri telah dirilis bulan Juli tahun 2017 lalu.
Pengguan Microsoft365 harus berlangganan tiap bulan, mulai dari Rp 119.000 atau Rp 1,2 juta tiap tahunnya (paket keluarga) untuk menikmati aplikasi Excel, Word, PowerPoint, Outlook, Microsoft Teams, OneNote, dan Publisher.
Ada kekhawatiran bahwa perusahaan yang berbasis di Redmond, Washington, AS itu tidak akan lagi merilis Office yang bisa dibeli tanpa harus berlangganan selamanya.
Baca juga: Aplikasi Office Baru di Windows 10 Lebih Praktis dan Hemat
Office 2019 bisa dibeli mulai dari harga Rp 1,8 juta untuk Office Home & Student yang hanya bisa digunakan untuk mengakses Word, Excel, dan PowerPoint.
Dirangkum KompasTekno dari Windows Central, Sabtu (26/9/2020), ada kemungkinan Office versi baru nanti akan memiliki paket yang sama dengan Office 2019.
Sekali lagi, belum ada informasi lebih detail yang dibagikan Microsoft secara resmi hingga saat ini.
Terkini Lainnya
- Kemenperin Puji Samsung Patuhi TKDN, Sindir Apple?
- 5 Merek HP Terlaris di Dunia 2024 Versi Counterpoint
- Ambisi Malaysia Jadi Pusat Data Center Asia Terganjal
- Apakah Mode Pesawat Bisa Menghemat Baterai HP? Begini Penjelasannya
- Ada Tonjolan Kecil di Tombol F dan J Keyboard, Apa Fungsinya?
- Cara Kerja VPN untuk Membuat Jaringan Privat yang Perlu Diketahui
- Konsol Handheld Windows 11 Acer Nitro Blaze 8 dan Nitro Blaze 11 Resmi, Ini Harganya
- X/Twitter Akan Labeli Akun Parodi
- Deretan Laptop Baru Asus di CES 2025, dari Seri Zenbook hingga ROG Strix
- 5 Penyebab Tidak Bisa Lihat Profil Kontak WA Orang Lain
- Cara Logout Akun Google Photos dari Perangkat Lain
- Reaksi TikTok soal Rumor Bakal Dijual ke Elon Musk
- RedNote, Medsos China Mirip TikTok Jadi Aplikasi No. 1 di AS
- Pasar Ponsel Dunia Akhirnya Membaik, Naik 4 Persen Tahun Lalu
- 10 Jenis Cookies di Internet dan Fungsinya
- Google Meet, Drive, dan Classroom Dilaporkan Tumbang Pagi Ini
- Popularitas "Among Us 1" Melejit, Pengembang Batalkan "Among Us 2"
- Ini Dia Harga Resmi iPhone SE 2020 di Indonesia
- Persiapan 5G di Indonesia Dinilai Tertinggal dari Malaysia dan Thailand
- 5 Tips Hindari Penipuan Modus Pencurian OTP