cpu-data.info

Game "Counter Strike 1.6" Bisa Dimainkan di Browser Tanpa Install

Game FPS klasik Counter Strike.
Lihat Foto

- Game first-person shooter klasik, Counter Strike 1.6 buatan Valve kini bisa dimainkan secara gratis di PC. Bahkan pengguna tak perlu menginstal game ataupun memasang aplikasi Steam. 

Pengguna hanya butuh browser yang terhubung dengan internet. Counter Strike 1.6 bisa dimainkan secara langsung di browser apa saja, dengan mengunjungi tautan berikut ini.

Pemain pun tidak perlu repot-repot mendaftar atau login untuk memainkannya.

Pemain juga bisa melawan pemain dari belahan dunia lain lewat fitur multiplayer secara online. Saat ini ada beberapa server yang tersedia di Eropa, Kanada, Asia, india, AS, dan Brasil.

Baca juga: PUBG Mobile Hadirkan Mode Mirip Counter-Strike

Selain bisa bermain secara gratis dengan banyak pemain dari seluruh dunia, pengguna juga bisa menyewa server dan bermain dengan teman yang dikenal saja.

Untuk mendukung nostalgia, dikutip KompasTekno dari TechSpot, Selasa (16/6/2020), tersedia juga peta klasik favorit seperti de-dust, de-dust2, cs_assault, dan cs_italy.

Counters Strike dirilis Valve untuk PC Windows di tahun 2000. Game ini sering disebut Counter Strike 1.6 untuk membedakannya dari game Counter Strike seri lainnya.

Disebut demikian karena versi 1.6 adalah versi software final major yang dirilis.

Baca juga: Asyik, Counter-Strike Bisa Dimainkan di Android

Game yang dimodifikasi dari Half-Life itu kini menjelma menjadi game first-person shooters (FPS) populer dengan berbagai seri.

Salah satu suksesornya adalah Counter-Strike: Global Offensive, yang saat ini menjadi game teratas di Steam dalam hal jumlah pemain.

Counter-Strike: Global Offensive sendiri juga bisa ditawarkan di Steam secara free-to-play, alias gratis.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat