PUBG Mobile Hadirkan Mode Mirip "Counter-Strike"
- Masih ingat permainan klasik berjudul "Counter-strike" di platform PC? Di game bergenre first-person shooter (FPS) itu, dua tim yang diwakili "Terrorist" dan "Counter-Terrorist" akan saling "berperang" di dalam sebuah skenario.
Nah, kini, game bergenre battle royale populer besutan Tencent, Player Unknown's Battleground (PUBG) Mobile, kedatangan mode bermain yang mirip dengan game "Counter-Strike".
Dalam pembaruan teranyar PUBG Mobile versi 0.13 ini, pemain bisa menjajal mode terbaru bernama "Team Deathmatch".
Serupa dengan game "Counter-strike", pada mode yang disingkat "TDM" ini para pemain akan dipisahkan ke dalam dua tim.
Baca juga: PUBG Mobile Dinobatkan Jadi Game Terkaya di Dunia
Satu tim terdiri dari empat orang, sehinga jumlah pemain di dalam satu peta (map) hanya ada delapan, berbeda dengan mode reguler yang berisikan 100 pemain di dalam satu map.
Dua tim ini lantas berlomba mengumpulkan poin dengan cara "membunuh" pemain yang ada di tim lawan dengan beragam "senjata" yang sudah disiapkan. Tim yang mendulang skor terbanyak dalam waktu 10 menit kemudian akan menjadi pemenangnya.
Berbicara map, untuk saat ini, mode "Team Deatchmatch" hanya bisa dimainkan di satu map saja, yaitu "Warehouse". Ukuran map ini jauh lebih kecil dari peta yang sudah ada di PUBG Mobile, seperti Sanhok atau Vikendi.
Meski begitu, map "Warehouse" sendiri diwarnai dengan beberapa objek, seperti kontainer, papan dan batang pohon kayu, serta rumah-rumah kecil yang bisa dimanfaatkan untuk bersembunyi dan memantau gerak-gerik pemain lain.
Belum diketahui kapan map selain "Warehouse" akan dirilis pihak Tencent.
Selain mode "Team Deathmatch", seperti diwartakan sebelumnya, pembaruan versi 0.13 ini juga menghadirkan tema PUBG Mobile dengan nuansa monster Godzilla sebagai kerja sama dengan waralaba film "Godzila: King of The Monsters".
Sebagaimana dirangkum KompasTekno dari TechRadar, Jumat (14/6/2019), beberapa aspek dalam game pun sarat akan tema Godzilla, seperti skin, senjata, baju dan celana, parasut, hingga latar belakang wallpaper.
Mode "TDM" dan tema Godzilla ini sendiri sudah bisa dinikmati oleh para pemain setelah mereka memperbarui game PUBG Mobile mereka ke versi 0.13 di masing-masing platform, baik Android maupun iOS.
Pantauan KompasTekno, untuk versi Android, pembaruan ini berukuran 591 MB di Google Play Store. Ukuran pembaruan sendiri mungkin bervariasi tergantung model smartphone.
Terkini Lainnya
- Headphone Vs Earphone, Mana yang Lebih Aman Digunakan?
- Advan ForceOne Rilis di Indonesia, PC AIO dengan AMD Ryzen 5 6600H
- Dampak Memakai Headset Terlalu Sering dengan Volume Tinggi yang Penting Dihindari
- Lantai Data Center Microsoft Pakai Bahan Kayu, Ini Alasannya
- Steam Setop Dukungan Windows 7 dan 8, Gamer Diminta Upgrade ke OS Baru
- AI Baru Buatan Induk ChatGPT Bisa Ambil Alih Komputer Pengguna
- Spotify mulai Gaji Kreator Video Podcast
- Berapa Lama WhatsApp Diblokir karena Spam? Ini Dia Penjelasannya
- Sejarah Silicon Valley, Tempat Bersarangnya Para Raksasa Teknologi
- YouTube Rilis Fitur Saweran "Jewels", Mirip Coin di TikTok
- Cara Buat Daftar Isi yang Bisa Diklik Otomatis di Google Docs
- Twilio Ungkap Rahasia Cara Memberi Layanan Pelanggan secara Maksimal
- Fungsi Rumus AVERAGE dan Contoh Penggunaannya
- 2 Cara Menyembunyikan Nomor saat Telepon di HP dengan Mudah dan Praktis
- Kata POV Sering Keliru di Medsos, Begini Arti yang Benar