Lagi, Elon Musk "Cuti" dari Twitter

- Bos Tesla dan SpaceX, Elon Musk, dikenal doyan berkicau di Twitter. Tapi belakangan dia rupanya merasa harus "cuti" sejenak dari media sosial tersebut. Kabar ini disampaikan Elon Musk pada kicauan terakhirnya di Twitter, Selasa (2/6/2020).
"Rehat dari Twitter sementara," tulis akun Musk (@elonmusk) dalam kicauan terakhirnya Selasa (2/6/2020). Dia tak menjelaskan kapan akan kembali menyapa lebih dari 35 juta pengikutnya di Twittter.
Baca juga: Elon Musk Umumkan Kelahiran Putra Ke-6, Diberi Nama X Æ A-12 Musk
Ini bukan pertama kali Musk memutuskan "berhenti". Pada Oktober 2019, dia juga sempat mengatakan bakal "offline" dari Twitter. Namun, empat hari kemudian dia sudah berkicau lagi untuk mengumumkan peluncuran roket SpaceX.
Off Twitter for a while
— Elon Musk (@elonmusk) June 2, 2020
Musk sering memantik kontroversi lewat kicauan-kicauannya di Twitter. Dia pernah digugat karena menyebut penyelam yang menyelamatkan anak-anak di Thailand sebagai "pedo guy", dan didenda setelah berujar akan melakukan privatisasi atas Tesla.
Belakngan, sebagaimana dihimpun KompasTekno dari Cnet, Kamis (4/6/2020), dia mengkritik kepanikan akibat virus corona dan menentang kebijakan lock down yang membuat pabrik mobil Tesla terpaksa ditutup.
Baca juga: Elon Musk Serukan Hapus Facebook
Pekan ini Musk juga sempat menyatakan keheranannya kenapa hanya satu orang polisi yang didakwa atas kasus kematian George Floyd di AS yang berbau tindakan rasisme. Padahal, dia menilai ada beberapa petugas polisi lain yang ikut bertanggung jawab.
Musk sebelumnya pernah menghapus akun Instagram miliknya pada 2018. Awal 2020, dia juga menyerukan kepada para pengikutnya di Twitter supaya menghapus aplikasi Facebook.
Terkini Lainnya
- Samsung Ajak Konsumen Jajal Langsung Galaxy A56 5G dan A36 5G di "Awesome Space"
- Cara Aktifkan eSIM Telkomsel di HP Android dan iPhone
- Elon Musk Dulu Ejek Bentuk Roket yang Bawa Katy Perry ke Luar Angkasa
- Tidak Ada Batas Waktu, Ini Cara Login dan Aktivasi MFA ASN
- HP Poco F7 Ultra dan F7 Pro Resmi di Indonesia, Harga Termurah Rp 7 Jutaan
- Link Download dan Cara Instal Safe Exam Browser buat Tes Rekrutmen Bersama BUMN 2025
- Momen Katy Perry di Luar Angkasa: Lihat Lengkung Bumi dan Pegang Bunga Aster
- Manuver Intel Selamatkan Bisnis Chip, Jual 51 Persen Saham Perusahaan Hasil Akuisisi
- 6 Cara Mengatasi Kode OTP Invalid saat Aktivasi MFA ASN Digital, Jangan Panik
- Katy Perry ke Luar Angkasa Pakai Roket Bos Amazon, Kembali Selamat dan Cium Tanah
- Cara Beli eSIM Telkomsel dan Daftar Harganya
- 3 Game Gratis PS Plus April 2025, Ada Hogwarts Legacy
- OpenAI Rilis GPT-4.1, Bisa Bantu Coding yang Lebih Panjang
- Kabar Kurang Baik dari Samsung soal Update One UI 7
- Canva Rilis Fitur Baru Berbasis AI, Bisa Buat Coding hingga Bikin Gambar
- Elon Musk Dulu Ejek Bentuk Roket yang Bawa Katy Perry ke Luar Angkasa
- Samsung Galaxy M01 Meluncur dengan Baterai 4.000 mAh
- Google Dituntut Rp 70 Triliun Gara-gara Mode "Incognito" di Chrome
- Ini Alasan Tri Ubah Paket Kuota 2,5 GB Rp 2.000
- Update "Free Fire" Ada Karakter dan Senjata Baru
- IndiHome Sebut Tak Ada Pembatasan Siaran "Belajar dari Rumah" TVRI