Xiaomi Luncurkan Duo Ponsel 5G Redmi 10X dan 10X Pro, Harga Mulai Rp 3 Jutaan
- Harga ponsel berkemampuan 5G semakin merakyat. Dua smartphone Redmi 10X dan Redmi 10X Pro yang baru saja diperkenalkan Xiaomi di China, misalnya, dibanderol relatif terjangkau mulai Rp 3 jutaan.
Redmi 10X dan Redmi 10X Pro dibekali chip MediaTek Dimensity 820 yang mendukung 5G dengan frekuensi Sub-6 GHz dengan kemampuan 5G+5G dual SIM.
Xiaomi mengklaim bahwa MediaTek Dimensity 820 memiliki kinerja tinggi dnegan skor benchmark AnTuTu di kisaran 415.000 poin.
Angka tersebut tak jauh berbeda dari Snapdragon 855 (kisaran 445.000 poin) yang merupakan chip kelas atas Qualcomm tahun lalu.
Karena koneksi 5G membutuhkan banyak daya, Redmi 10X Pro dibekali baterai 4.520 mAh dengan fast charging 33 watt.
Sementara, Redmi 10X memiliki kapasitas baterai sama, tapi dengan daya fast charging yang berbeda yakni 22,5 watt.
Baca juga: Redmi K30 Racing Edition Resmi, Ponsel Snapdragon 768G Pertama
Kedua ponsel memiliki layar yang serupa, yakni OLED 6,57 inci (2.400 x 1.080 piksel) dengan pemindai sidik jari terintegrasi. Terdapat sebuah poni kecil yang memuat kamera depan di bagian atas layar.
Redmi 10X datang dengan tiga buah kamera belakang yang terdiri dari kamera utama 48 MP, kamera ultra wide 8 MP, dan kamera depth sensor 2 MP. Sementara kamera depannya beresolusi 16 MP.
Sedangkan Redmi 10X Pro memiliki jumlah kamera belakang lebih banyak.
Terdiri dari kamera utama 48 MP, kamera ultra-wide 8 MP, kamera telephoto (3x zoom) 8 MP, dan kamera macro 5 MP. Untuk selfie tersedia kamera depan 20 MP.
Fitur lain termasuk antarmuka MIUI 12, USB-C, IR Blaster, dan konektor audio 3,5mm. Khusus Redmi 10X Pro, ada tambahan fitur NFC.
Redmi 10X rencananya akan dijual pada 1 Juni mendatang dengan banderol 1.599 yuan (Rp 3,3 juta) untuk versi dengan kombinasi RAM dan storage 6 GB/ 64 GB. Ini merupakan ponsel 5G termurah yang ada di pasaran sekarang.
Baca juga: Pasaran Ponsel 5G Dunia Didominasi Merek China
Selain, itu, Redmi 10X juga tersedia dalam varian 6 GB/ 128 GB seharga 1.799 yuan (Rp 3,7 juta), 8 GB/ 128 GB seharga 2.099 yuan (Rp 4,3 juta) dan 8 GB/ 256 GB seharga 2.399 yuan (Rp 5 juta).
Sebagaimana dihimpun KompasTekno dari Android Authority, Selasa (26/5/2020), Redmi 10X Pro akan menyusul dipasarkan pada 6 Juni dalam dua varian.
Redmi 10X Pro dengan kombinasi RAM dan storage 8 GB/ 128 GB dibanderol 2.229 yuan (Rp 4,6 juta) dan 8 GB/ 256 GB dijual 2.599 yuan (Rp 5,4 juta).
Xiaomi turut memasarkan Redmi 10X versi 4G yang sudah mulai dijual di China dalam dua varian. Pertama adalah 4 GB/ 128 GB seharga 999 yuan (Rp 2,1 juta) dan 6 GB/ 128 GB seharga 1.199 yuan (Rp 2,5 juta).
Terkini Lainnya
- Cara Menolak Otomatis Panggilan dari Nomor yang Disembunyikan di HP Android
- Cara Mengatasi Last Seen WhatsApp Tidak Berubah dengan Mudah dan Praktis
- Qualcomm Umumkan Chip Baru untuk Smart Home dan IoT
- Hati-hati, Hacker Gunakan File ZIP untuk Menyusup ke Windows
- Headphone Vs Earphone, Mana yang Lebih Aman Digunakan?
- Advan ForceOne Rilis di Indonesia, PC AIO dengan AMD Ryzen 5 6600H
- Dampak Memakai Headset Terlalu Sering dengan Volume Tinggi yang Penting Dihindari
- Lantai Data Center Microsoft Pakai Bahan Kayu, Ini Alasannya
- Steam Setop Dukungan Windows 7 dan 8, Gamer Diminta Upgrade ke OS Baru
- AI Baru Buatan Induk ChatGPT Bisa Ambil Alih Komputer Pengguna
- Spotify Mulai Gaji Kreator Video Podcast
- Berapa Lama WhatsApp Diblokir karena Spam? Ini Dia Penjelasannya
- Sejarah Silicon Valley, Tempat Bersarangnya Para Raksasa Teknologi
- YouTube Rilis Fitur Saweran "Jewels", Mirip Coin di TikTok
- Cara Buat Daftar Isi yang Bisa Diklik Otomatis di Google Docs
- Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy M11 di Indonesia
- Samsung Galaxy M11 Mulai Dijual di Indonesia, Ini Harganya
- Berumur 30 Tahun, Game Lawas "Solitaire" Masih Dimainkan 35 Juta Orang
- Elon Musk Ganti Nama Anaknya yang Unik
- Realme Watch Resmi, Mirip Apple Watch tapi Jauh Lebih Murah