Redmi K30 Racing Edition Resmi, Ponsel Snapdragon 768G Pertama
- Qualcomm baru saja meresmikan kehadiran chipset Snapdragon 768G. Tak butuh waktu lama, Xiaomi langsung meluncurkan ponsel pertama yang mengusung chip tersebut, yakni Redmi K30 5G Racing Edition.
Sekilas, desain ponsel tersebut identik dengan Redmi K50 5G yang telah diluncurkan Desember 2019 lalu. Namun, di balik cangkang, Redmi K30 5G Racing Edition dibekali dengan aneka hardware yang serba ditingkatkan.
Salah satunya adalah chipset Snapdragon 768G ini yang memiliki prosesor (CPU) octa-core dengan kecepatan clock maksimal 2,8 GHz, berikut pengolah grafis (GPU) Adreno 620 dengan kecepatan 725 MHz.
Baca juga: Chip Snapdragon 768G Meluncur, Clock Ditingkatkan
Karena di dalamnya ada chip modem Snapdragon X52, maka Redmi K30 5G Racing edition juga mendukung konektivitas 5G dengan mode standalone (SA) dan non-standalone (NSA).
Kembali ke aspek desain, Redmi K30 5G Racing Edition mengusung layar IPS dengan diagonal 6,67 inci (resolusi Full HD Plus). Bagian atasnya dihiasi dengan lubang punch hole berbentuk kapsul, yang memuat kamera selfie 20 MP dan kamera depth sensor 2 MP.
Bagian belakang ponsel dipasangi empat kamera yang disusun secara vertikal, terdiri dari kamera utama 64 MP (Sony IMX 686), kamera ultrawide 8 MP, kamera makro 5 MP, dan kamera depth sensor 2 MP.
Baca juga: Smartfren Bundling Redmi 8A Pro dengan Kuota Data 41 GB
Spesifikasi lainnya mencakup baterai 4.500 mAh (pengisian cepat 30 watt), audio jack 3,5 mm, port USB Type-C, NFC, serta modul pemindai sidik jari yang digabungkan dengan tombol power, sebagaimana dihimpun KompasTekno dari AndroidAuthority, Selasa (12/5/2020).
Di China, Redmi K30 5G Edition dijual dengan harga 2.000 yuan (Rp 4,2 juta) dengan konfigurasi RAM 6 GB dan memori internal 128 GB.
Ponsel tersebut rencananya baru mulai dijual di China mulai 14 Mei mendatang.
Terkini Lainnya
- Instagram Hapus Fitur "Ikuti Hashtag", Ini Alasannya
- 5 Tips Menatap Layar HP yang Aman buat Mata, Penting Diperhatikan
- Aplikasi ChatGPT Kini Hadir untuk Semua Pengguna Windows, Tak Perlu Bayar
- Apa Itu Spam di WhatsApp? Ini Penjelasan dan Ciri-cirinya
- Casio Umumkan Ring Watch, Jam Tangan Cincin Harga Rp 2 Juta
- Cara Menghapus Akun Facebook yang Sudah Tidak Dipakai, Mudah dan Praktis
- HP "Underwater" Realme GT 7 Pro Rilis Global, Ini Spesifikasinya
- Yahoo Mail Kebagian Fitur AI, Bisa Rangkum dan Balas E-mail Langsung
- Perbedaan Chromebook dan Laptop Windows yang Perlu Diketahui
- Oppo Reno 13 Series Meluncur Sebentar Lagi, Ini Tanggal Rilisnya
- Janji Terbaru Apple di Indonesia, Rp 1,5 Triliun untuk Cabut Blokir iPhone 16
- China Pamer Roket yang Bisa Dipakai Ulang, Saingi Roket Elon Musk
- 10 Cara Mengubah Tulisan di WhatsApp Menjadi Unik, Mudah dan Praktis
- Ini Dia, Jadwal Rilis Global dan Daftar HP Xiaomi yang Kebagian HyperOS 2
- 2 Tim Indonesia Lolos Grand Final "Free Fire" FFWS Global 2024 di Brasil
- Janji Terbaru Apple di Indonesia, Rp 1,5 Triliun untuk Cabut Blokir iPhone 16
- Chip Snapdragon 768G Meluncur, "Clock" Ditingkatkan
- Bos Google Eric Schmidt Diam-diam Mundur Setelah 19 Tahun
- Telkomsel Libatkan "Startup" Lokal Bikin APD untuk Tenaga Medis
- iPhone 12 Disebut Akan Memiliki Layar 120 Hz
- Situs Apple Indonesia Sudah Pajang iPhone SE 2020