Apple Kewalahan Produksi iPhone XR?
- Ketika Apple memperkenalkan lini iPhone 2018, agak mengherankan karena model OLED (iPhone XS dan XS Max) yang premium lebih duluan hadir di pasaran ketimbang model LCD (iPhone XR) yang lebih merakyat.
Tak dijabarkan secara detail alasan keterlambatan iPhone XR. Banyak yang berspekulasi bahwa Apple ingin melihat terlebih dahulu bagaimana penerimaan pasar terhadap iPhone XS dan XS Max yang lebih mahal.
Namun, sumber dalam menyebut alasan penundaan iPhone XR karena ada masalah dalam proses produksinya. Menurut dia, ada keterbatasan kapasitas yang menyebabkan Pegatron sebagai salah satu manufaktur untuk iPhone XR, terlambat menyediakan pasokan.
Selain itu, ada masalah-masalah internal lain yang tak berhubungan langsung dengan aspek teknis. Misalnya saja kurangnya sumber daya manusia di fasilitas perakitan Pegatron, sehingga banyak tenggat yang terlewatkan.
Baca juga: iPhone XR Resmi Meluncur, Layar Besar Harga Murah
Akibat isu yang terjadi di Pegatron, Apple mengalihkan lebih banyak beban produksi ke Foxconn. Sebelumnya, beban kerja antara dua manufaktur tersebut dibagi rata.
Sekarang, beban produksi di Pegatron telah dikurangi 30 persen dari yang telah ditetapkan terdahulu, sebagaimana dihimpun KompasTekno, Kamis (27/9/2018), dari Ubergizmo.
Belum jelas apakah alasan ini yang benar-benar menyebabkan penundaan ketersediaan iPhone XR di pasaran. Apple bungkam soal rumor yang beredar.
iPhone XS dan XS Max sudah bisa dibeli di beberapa negara per 21 September 2018 lalu. Singapura adalah negara paling dekat dengan Indonesia yang sudah menjual lini premium ini.
Sementara itu, iPhone XR baru akan tersedia untuk para fanboy Apple pada 26 Oktober 2018. Artinya, terlepas dari berbagai masalah yang dikabarkan, Foxconn dan Pegatron sebagai penyuplai masih punya waktu sekitar sebulan untuk menyelesaikannya.
Baca juga: INFOGRAFIK: Spesifikasi dan Keunggulan iPhone XS, iPhone XS Max, dan iPhone XR
.
.
Terkini Lainnya
- TikTok Kembali Beroperasi di AS
- TikTok Tidak Bisa Diakses Lagi di Amerika Serikat
- Foto "Selfie" Kini Bisa Disulap Langsung Jadi Stiker WhatsApp
- Ponsel Lipat Huawei Mate X6 Segera Masuk Indonesia, Intip Spesifikasinya
- Apa Itu Product Active Failed di Microsoft Word? Begini Penyebab dan Cara Mengatasinya
- Cara Masukkan Tabel di Pesan Gmail dengan Mudah
- 3 Cara Menghapus Cache di iPhone dengan Mudah dan Praktis
- CEO TikTok Ternyata Pernah Magang di Facebook
- Aplikasi TikTok Hilang dari Google Play Store dan Apple App Store AS
- Cara Factory Reset HP Xiaomi dengan Mudah dan Praktis
- Apa Arti “Re” di Gmail dan Mengapa Muncul saat Membalas Pesan?
- TikTok Jawab Putusan AS, Sebut 170 Juta Pengguna Akan Terdampak Penutupan
- Microsoft Hentikan Dukungan Office di Windows 10 Tahun Ini
- TikTok Terancam Ditutup, Medsos RedNote Jadi Aplikasi No. 1 di AS
- Amerika Akan Blokir TikTok, Siapa yang Bakal Diuntungkan?