Kecerdasan Buatan Sudah Bisa Tulis Cerita Horor

- Pekerjaan penulis agaknya bisa digantikan oleh kecerdasan buatan (Artificial Intelligence, AI) suatu saat nanti. Belum lama ini, sebuah AI yang dikembangkan oleh Institut Teknologi Massachusetts (MIT) menunjukkan kebolehannya mengarang cerita bernuansa horor.
Shelley, nama AI yang diberikan oleh tim MIT, memiliki kemampuan menulis layaknya penulis profesional. Meski saat ini karyanya masih hanya berupa potongan kalimat pendek, Shelley mampu memilih diksi yang tepat dalam bahasa Inggris dan nyaman untuk dibaca.
AI ini memiliki beberapa algaritma yang mampu menyadur tulisan beberapa penulis horor ternama, termasuk Stephen King. Itulah yang menyebabkan Shelley dapat memunculkan cerita horor dengan pilihan diksi yang tepat.
Meski demikian, tim pengembang Shelley menyatakan bahwa AI ini masih butuh banyak "membaca" cerita horor. Dikutip KompasTekno melalui News Scientist, Shelley tidak dapat membuat sebuah cerita sendiri tanpa adanya inspirasi dari cerita-cerita horor tersebut.
Tim pengembang pun meminta pengguna Twitter untuk menuliskan cerita horornya masing-masing. Tujuannya, Shelley bisa banyak belajar dari tulisan manusia lainnya. Anda bisa menuliskan cerita horor untuk Shelley melalui tautan berikut ini.
Nama Shelley sendiri diambil dari penulis cerita legendaris, Marry Shelley, yang hidup sekitar abad 17 di Inggris. Ia dikenal dengan karyanya yang masih fenomenal hingga saat ini, Frankestein.
Berikut adalah petikan cerita Shelley berjudul "Mirror" yang dikutip Kompas Tekno melalui akun Twitter resminya:
Terkini Lainnya
- Ada Tarif Trump, Jepang Subsidi Warganya Setara Nintendo Switch 2
- 3 Cara Cek HP Support eSIM di Android dan iPhone dengan Mudah
- Apple Maps Kini Bisa Digunakan di Android, tapi Setengah Hati
- 9 Trik Bikin Ruang Penyimpanan iPhone Lebih Bersih Tanpa Hapus Foto dan Video
- Kenapa Celah Keamanan Disebut Bug atau Kutu? Begini Penjelasannya
- Oppo Gandeng Google Bikin Agentic AI, Bikin HP Makin Pintar
- Game "The Last of Us Complete" Dirilis untuk PS5, Versi Lengkap Part I dan II
- Fujifilm Instax Mini 41 Meluncur, Kamera Foto Instan Gaya Retro
- Apple, Microsoft, dkk Terbangkan Ribuan Komponen Laptop ke AS
- Apa Itu eSIM? Begini Perbedaannya dengan Kartu SIM Biasa
- Harimau Biru di Sphere Las Vegas, Karya Gemilang Ilustrator Indonesia
- Microsoft Tutup Skype, Pelanggan Ini Tuntut Uangnya Dikembalikan
- Awas Klik File di WhatsApp Desktop Bisa Kena Malware, Update Sekarang!
- Pasar PC Global Tumbuh 9 Persen Awal 2025, Ini Penyebabnya
- AMD Rilis Ryzen 8000 HX, Chip Murah untuk Laptop Gaming