"Xiaomi Riva" Ponsel Murah Baru Penerus Redmi 4A?

- Smartphone dengan kode nama “Xiaomi Riva” muncul di situs benchmark Geekbench. Dari spesifikasinya, ponsel itu digadang-gadang sebagai seri Redmi teranyar yang menyasar segmen entry-level.
Xiaomi Riva dipersenjatai prosesor quad-core dengan kecepatan 1.4 GHz, digadang-gadang adalah Snapdragon 425 atau 427, sebagaimana dilaporkan Gizmochina dan dihimpun KompasTekno, Senin (3/7/2017).
Menurut selentingan kabar, Xiaomi Riva bakal menjadi penerus Redmi 4A yang dirilis pada awal tahun ini. Meski demikian, skor benchmark Xiaomi Riva ternyata lebih rendah ketimbang Redmi 4A.
Baca: Beredar Bocoran Spesifikasi Xiaomi Misterius Jason
Untuk pengujian single-core, Xiaomi Riva menghimpun skor 560, sementara Redmi 4A 670. Untuk uji multi-core, Xiaomi Riva hanya memiliki skor 916 sedangkan Redmi 4A lebih tinggi, yakni 1735.

Jika bukan penerus Redmi 4A, Xiaomi Riva bisa jadi merupakan varian lain dari Redmi 4A yang bakal dihargai lebih murah. Untuk ini, belum ada pernyataan resmi dari Xiaomi.
Selain prosesor, spesifikasi Xiaomi Riva yang bisa diketahui dari pengujian Geekbench adalah RAM berkapasitas 3GB. Sistem operasinya berjalan pada Android Nougat 7.1.2.
Xiaomi agaknya bakal merilis beberapa lini baru dalam waktu dekat. Sebelum kemunculan Xiaomi Riva di Geekbench, sudah lebih dulu muncul ponsel dengan nama kode Xiaomi Jason.
Ponsel itu lebih tangguh dengan prosesor Snapdragon 660. Kabar yang beredar menyebut Xiaomi Jason akan dirilis sebagai Xiaomi Mi 6X yakni varian kelas menengah dari Mi 6.
Lagi-lagi informasi ini baru berupa prediksi yang belum terkonfirmasi kebenarannya. Belum jelas kapan Xiaomi Riva maupun Jason akan diperkenalkan secara resmi ke publik. Kita tunggu saja.
Baca: Xiaomi Mi 6 Bakal Ada Versi Merakyat?
Terkini Lainnya
- Ada Tarif Trump, Jepang Subsidi Warganya Setara Nintendo Switch 2
- 3 Cara Cek HP Support eSIM di Android dan iPhone dengan Mudah
- Apple Maps Kini Bisa Digunakan di Android, tapi Setengah Hati
- 9 Trik Bikin Ruang Penyimpanan iPhone Lebih Bersih Tanpa Hapus Foto dan Video
- Kenapa Celah Keamanan Disebut Bug atau Kutu? Begini Penjelasannya
- Oppo Gandeng Google Bikin Agentic AI, Bikin HP Makin Pintar
- Game "The Last of Us Complete" Dirilis untuk PS5, Versi Lengkap Part I dan II
- Fujifilm Instax Mini 41 Meluncur, Kamera Foto Instan Gaya Retro
- Apple, Microsoft, dkk Terbangkan Ribuan Komponen Laptop ke AS
- Apa Itu eSIM? Begini Perbedaannya dengan Kartu SIM Biasa
- Harimau Biru di Sphere Las Vegas, Karya Gemilang Ilustrator Indonesia
- Microsoft Tutup Skype, Pelanggan Ini Tuntut Uangnya Dikembalikan
- Awas Klik File di WhatsApp Desktop Bisa Kena Malware, Update Sekarang!
- Pasar PC Global Tumbuh 9 Persen Awal 2025, Ini Penyebabnya
- AMD Rilis Ryzen 8000 HX, Chip Murah untuk Laptop Gaming