Cara Mengubah Tema Chat WhatsApp, Bisa Ganti Warna Chat dan Wallpaper
- Terdapat beberapa pengaturan di aplikasi pesan instan WhatsApp yang menarik buat diterapkan. Salah satu pengaturan itu seperti cara mengubah tema chat WhatsApp. WhatsApp kini punya fitur baru bernama tema chat.
Fitur tema chat memungkinkan pengguna untuk melakukan kustomisasi tampilan ruang obrolan WhatsApp menjadi lebih menarik. Dengan tema chat, pengguna bisa mengganti warna bubble chat di ruang obrolan WhatsApp.
Baca juga: Cara Mendapatkan Meta AI di WhatsApp biar Bisa Chatting dengan Chatbot
Sebelum fitur ini hadir, chat di ruang obrolan secara default berwarna hijau dan tidak bisa diubah. Dengan kehadiran tema chat, warna chat WhatsApp bisa diubah-ubah menjadi, seperti merah, biru, ungu, dan lainnya.
Selain warna chat, tema chat juga memungkinkan pengguna untuk mengubah wallpaper di ruang obrolan dengan lebih banyak pilihan. Lantaran bisa bikin tampilan ruang obrolan jadi lebih keren, cara mengubah tema chat WhatsApp menarik buat dicoba.
Lantas, bagaimana cara mengubah tema chat WhatsApp? Jika tertarik untuk mengetahui lebih lanjut, silakan simak penjelasan di bawah ini mengenai cara mengubah warna chat WhatsApp dan wallpaper-nya dengan mudah dan praktis.
Cara mengubah tema chat WhatsApp
Cara mengubah warna chat WhatsApp dan wallpaper di ruang obrolan itu pada dasarnya cukup mudah. Pengguna tinggal mengakses menu pengaturan “ Tema Chat” untuk mengubah tema chat di ruang obrolan WhatsApp.
Baca juga: 2 Cara Mengaktifkan Meta AI di WhatsApp buat Chatting dengan Chatbot Pintar
Di menu pengaturan itu, pengguna nanti bisa mengganti warna chat dan wallpaper ruang obrolan WhatsApp. Adapun penjelasan yang lebih detail mengenai cara mengubah tema chat WhatsApp adalah sebagai berikut:
- Buka aplikasi WhatsApp.
- Kemudian, buka menu “Setelan” atau “Settings”.
- Selanjutnya, pilih menu pengaturan “Chat”.
- Setelah itu, pilih opsi “Tema chat’.
- Pengguna bisa langsung memilih tema ruang obrolan dengan warna chat dan wallpaper baru dari koleksi buatan WhatsApp.
- Selain itu, pengguna juga bisa mengatur sendiri tema ruang obrolan dengan memilih warna chat dan wallpaper sesuai keinginan.
/Reska K. Nistanto Ilustrasi cara mengubah tema chat WhatsApp.
- Untuk mengganti warna chat, pengguna dapat klik opsi “Warna Chat” dan pilih warna sesuai keinginan.
- Sementara itu, untuk mengganti wallpaper, pengguna bisa klik opsi “Wallpaper” dan pilih wallpaper sesuai keinginan.
- Selesai memilih, warna chat dan wallpaper di ruang obrolan WhatsApp bakal berubah menjadi lebih menarik.
Cukup mudah bukan cara mengubah tema chat WhatsApp untuk ganti warna chat dan wallpaper? Dengan cara di atas, pengguna bisa mengubah tampilan ruang obrolan di aplikasi WhatsApp menjadi lebih menarik.
Pengguna bisa mengganti tema ruang obrolan dengan memilih warna chat dan wallpaper yang lebih sesuai keinginan. Demikianlah penjelasan mengenai cara mengubah tema chat WhatsApp dengan mudah dan praktis.
Baca juga: Fungsi Meta AI di WhatsApp yang Menarik Dicoba, Bisa buat Apa Saja?
Sebagai informasi tambahan, KompasTekno telah mendapatkan fitur tema chat untuk mengubah warna chat dan wallpaper ruang obrolan tersebut di aplikasi WhatsApp iOS versi 2.24.23.82.
Jika belum mendapatkan fitur ini, pengguna harap bersabar sejenak. Pasalnya, fitur baru biasanya digelontorkan WhatsApp secara bertahap. Selain itu, pengguna juga bisa mencoba untuk memperbarui aplikasi WhatsApp.
Dapatkan update berita teknologi dan gadget pilihan setiap hari. Mari bergabung di Kanal WhatsApp KompasTekno. Caranya klik link #. Anda harus install aplikasi WhatsApp terlebih dulu di ponsel.
Terkini Lainnya
- Konsol Handheld Windows 11 Acer Nitro Blaze 8 dan Nitro Blaze 11 Resmi, Ini Harganya
- X/Twitter Akan Labeli Akun Parodi
- Deretan Laptop Baru Asus di CES 2025, dari Seri Zenbook hingga ROG Strix
- 5 Penyebab Tidak Bisa Lihat Profil Kontak WA Orang Lain
- Cara Logout Akun Google Photos dari Perangkat Lain
- Reaksi TikTok soal Rumor Bakal Dijual ke Elon Musk
- RedNote, Medsos China Mirip TikTok Jadi Aplikasi No. 1 di AS
- Pasar Ponsel Dunia Akhirnya Membaik, Naik 4 Persen Tahun Lalu
- 10 Jenis Cookies di Internet dan Fungsinya
- Fitur Baru ChatGPT Bisa Ngobrol ala Gen Z
- Sah, AS Perketat Ekspor Chip AI ke Pasar Global
- Cara Edit Foto Background Merah untuk Daftar SIPSS 2025, Mudah dan Praktis
- AI Grok Jadi Aplikasi Terpisah, Sudah Ada di iPhone
- Gaji CEO Apple Tim Cook Naik pada 2024, Sekian Jumlahnya
- 5 Besar Merek PC Global Akhir 2024 Riset Canalys, Lenovo Teratas
- 3 Cara Chat Meta AI di WhatsApp buat "Ngobrol" Berbagai Hal, Mudah dan Praktis
- Cara Menggunakan Meta AI di Grup WhatsApp dengan Mudah
- Smartphone Vivo Y300 Versi Baru Dirilis, Layar Lebih Luas, RAM Lebih Besar
- Poco M7 Pro 5G Meluncur, HP Menengah dengan Kamera 50 MP
- iPhone 16 Tak Kunjung Kantongi Izin Edar di Indonesia