Instagram Rilis Fitur Berbagi Lokasi Mirip WhatsApp

- Media sosial Instagram kini dilengkapi dengan fitur berbagi lokasi. Fitur baru Instagram ini diumumkan oleh Meta, induk perusahaan Instagram, Facebook, dan WhatsApp, dalam sebuah posting di situs resminya pada Senin (25/11/2024) waktu Amerika Serikat.
"Update" ini mirip dengan fitur berbagi lokasi yang selama ini sudah hadir di WhatsApp.
Fitur berbagi lokasi ini bisa diakses via Pesan Langsung atau Direct Message (DM) Instagram. Dengan begitu, pengguna akan lebih mudah membagikan lokasinya ke teman atau kerabat di Instagram, misalnya saat hendak melakukan pertemuan dan lain sebagainya.
Secara umum, ada tiga jenis lokasi yang bisa dibagikan, yaitu live location (lokasi secara real-time) lokasi yang ditandai, dan berbagi lokasi dari hasil pencarian.
"Kini, melalui DM, Anda bisa membagikan lokasi terkini atau menyematkan lokasi di peta untuk mengoordinasikan waktu kedatangan, jadwal acara, atau menemukan satu sama lain di keramaian. Cocok untuk konser, jalan-jalan atau pertemuan dengan teman," kata pihak Meta, dikutip KompasTekno dari laman resminya, Selasa (26/11/2024).
Baca juga: Pengguna Threads Instagram Kini Bisa Buat Tab Feed Khusus Sendiri
Seperti di WhatsApp, fitur live location akan membagikan lokasi real-time pengguna, di mana penanda lokasi di peta akan bergerak sesuai lokasi terkini pengguna.
Menurut Instagram, fitur live location akan membagikan lokasi terkini pengguna sampai satu jam saja. Fitur ini bisa dibagikan melalui DM baik personal maupun grup.
Instagram juga menegaskan bahwa lokasi real time hanya bisa dilihat oleh pengguna atau grup yang dikirimi live location saja. Bahkan, tidak bisa diteruskan (forward) ke chat lain.
Setelah satu jam dibagikan, live location akan kedaluwarsa, sehingga tidak membagikan lokasi terkini lagi.
Pengguna yang berbagi lokasi terkini juga akan melihat indikator fitur ini di bagian atas DM, sehingga bisa menyadari atau mengingatkan kapan live location perlu disetop.
Praktik ini persis seperti fitur live location di WhatsApp. Hanya saja, WhatsApp menyediakan opsi durasi berbagi lokasi yang lebih banyak, mulai dari 15 menit sampai 8 jam.
Berlaih ke fitur penanda (pinned) lokasi, fitur ini bisa digunakan untuk memberikan titik lokasi sebagai panduan utama, tetapi opsi ini tidak akan bergerak secara real-time sebagaimana live location.
Kemudian fitur berbagi lokasi menggunakan pencarian, memungkinkan pengguna mencari lokasi dari peta aplikasi Instagram dan membagikannya ke orang lain di DM.
Jadi, pengguna tidak perlu keluar masuk aplikasi bila ingin mencari tempat tertentu ketika berdiskusi lewat DM Instagram.
Baca juga: Algoritma Instagram Kini Bisa Direset, Rekomendasi Konten Bisa Kembali ke Awal

Menurut Instagram, fitur berbagi lokasi hanya tersedia di sejumlah negara. Pantauan KompasTekno, beberapa pengguna di Indonesia sudah kebagian fitur itu, khususnya untuk Instagram Android versi 358.0.0.051.97.
Akan tetapi, beberapa pengguna lainnya belum mendapat fitur yang sama ataupun pembaruan aplikasi.
Seperti pembaruan aplikasi lainnya, fitur itu boleh jadi digulirkan secara bertahap. Kita tunggu saja.
Terkini Lainnya
- Smartphone Oppo K13 Meluncur, Bawa Baterai 7.000 mAh dan Chipset Baru
- 35 Link Twibbon Hari Bumi 2025 Bertema "Our Power, Our Planet" dan Contoh Ucapannya
- Sekian Biaya yang Dihabiskan OpenAI saat Pengguna Bilang "Tolong" dan "Terima Kasih" ke ChatGPT
- Vivo X200 Ultra Resmi, HP Flagship yang Bisa "Disulap" Jadi Kamera DSLR
- Daftar Kode Negara iPhone dan Cara Mengeceknya
- Pemerintahan Trump Anggap QRIS, PGN, dan Produk Bajakan di Mangga Dua Hambat Perdagangan
- Apa Itu Italian Brainrot atau Meme Anomali yang Lagi Viral di TikTok?
- Terungkap, Alasan Bos Apple Pilih Rakit iPhone di China
- Jangan Bilang "Tolong" dan "Terima Kasih" ke ChatGPT
- Nvidia Rilis Zorah, Demo Game "GeForce RTX 50" yang Terlalu Nyata
- Celah Keamanan Internet yang Eksis 23 Tahun Akhirnya Ditutup
- Fitur Baru WA di Indonesia, Bisa Bikin Paket Stiker Sendiri
- 35 Daftar HP Mendukung E-SIM Tri dan Cara Belinya
- Kenapa Tidak Bisa Menerima Kode OTP SMS? Begini Penyebabnya
- 4 Tips Dapat Penghasilan Tambahan lewat Instagram
- Ini 4 Alasan Pemerintah RI Tolak Investasi Apple untuk Buka Blokir iPhone 16
- Tablet Oppo Pad 3 Resmi, Ditenagai Chip Mediatek Dimensity 8350
- Oppo Reno 13 dan Reno 13 Pro Resmi dengan Chip Dimensity 8350
- Mengapa Pemerintah Indonesia Sebut Apple Tidak Adil?
- Chipset Mediatek Dimensity 8350 Resmi, Debut StarSpeed Engine Gantikan HyperEngine