Gara-gara iPhone, Wanita di Australia Terjepit Batu Besar Berjam-jam

- Seorang wanita dari Australia terjatuh dan terjepit di antara batu besar selama tujuh jam, setelah ia mencoba mengambil ponsel iPhone miliknya yang terjatuh.
Wanita bernama Matilda Campbell ini sedang mendaki bersama teman-temannya di Laguna, tepatnya di New South Wales Hunter Valley, Australia.
Saat sedang mengambil foto menggunakan iPhone-nya, Campbell tidak sengaja menjatuhkan smartphone itu ke celah bebatuan.
Wanita berusia 23 tahun ini pun berusaha mengambil ponselnya yang terjatuh. Nahas, ia tergelincir dan terjatuh hingga tiga meter di antara dua batu besar, dalam posisi tergantung dan kedua telapak kaki menghadap ke atas.
Baca juga: iPhone 16 Dikeluhkan Bermasalah, Alami Crash dan Boros Baterai

Teman-temannya berusaha membebaskannya dari bebatuan itu, tetapi gagal melakukannya. Dikarenakan daerah tersebut cukup susah sinyal, teman Campbell pun mencari titik lokasi lain untuk menjaring sinyal seluler. Setelah mendapat sinyal, mereka pun menghubungi layanan darurat Australia, yakni 000.
Sejumlah responden pertama dari Asosiasi Penyelamat Relawan Cessnock dan Dinas Pemadam Kebakaran Pedesaan tiba satu jam setelah mendapatkan panggilan.
Mereka langsung memanggil bantuan polisi dan paramedis untuk mendukung operasi pembebasan Campbell.
Tim penyelamat membutuhkan waktu sekitar tujuh jam untuk membebaskan Campbell.
Mereka harus memindahkan tujuh batu besar, yang beratnya masing-masing mencapai 500 kilogram (seberat kuda dewasa), untuk menyelamatkan Campbell.

Tim penyelamat juga membangun rangka kayu di antara Campbell dan batu besar di atasnya, untuk berjaga-jaga jika batu itu retak dan jatuh.
Setelah berjam-jam melakukan operasi penyelamatan, Campbell ahirnya bisa keluar dari celah batu.
Baca juga: Riset: Harga iPhone Baru Lebih Cepat Jatuh Dibanding Samsung
Campbell mengalami lecet, memar, serta cedera tulang belakang yang retak, seperti yang dibagikannya lewat postingnya di media sosial Instagram.
View this post on InstagramA post shared by @matilda__campbell
Meskipun terjebak di himpitan batu selamat berjam-jam dengan luka di tubuh, Campbell disebut tetap positif dan bersemangat.
"Dia (Campbell) sangat pemberani," kata Peter Watts selaku paramedis dari agensi ambulans New South Wales, kepada media berita Abc.net.au.
Terkini Lainnya
- OpenAI Rilis Model AI o3 dan o4-mini, Bisa Lihat dan Pahami Gambar
- HP Gaming ZTE Nubia Red Magic 10 Air Resmi, Bodi Tipis dan Punya Pendingin Canggih
- Google Resmi Naikkan Standar, HP Android Storage 16 GB Gigit Jari
- Mengapa HP dan Laptop "Dibebaskan" Trump tapi Tetap Mahal di Indonesia?
- Segini Mahalnya Harga iPhone jika Dibuat di Amerika
- Nvidia GeForce RTX 5060 dan RTX 5060 Ti Resmi, GPU "Murah" untuk Gaming
- Acer Comeback ke Pasar Smartphone, Rilis HP Android Super ZX dan Super ZX Pro
- 3 Cara Cek HP Support E-SIM di Android dan iPhone dengan Mudah
- Ini Harga iPhone 11, 11 Pro, dan iPhone 11 Pro Max Bekas Terbaru, Mulai Rp 5 Jutaan
- Daftar Operator Seluler yang Menyediakan eSIM di Indonesia
- 5 Fungsi LAN dalam Jaringan Komputer Perlu Diketahui
- Nothing CMF Buds 2 Diam-diam Muncul di Situs Resmi, TWS Murah dengan ANC
- Spesifikasi Laptop untuk Tes Rekrutmen Bersama BUMN 2025, Penting Diperhatikan
- OpenAI Siapkan Media Sosial Mirip X, Berbasis ChatGPT
- Sidang Antimonopoli Meta: Mark Zuckerberg Bisa Dipaksa Jual Instagram dan WhatsApp
- Segini Mahalnya Harga iPhone jika Dibuat di Amerika
- Cara agar Nomor Tidak Dikenal Tak Bisa Chat WhatsApp, Kini Bisa Blokir Otomatis
- Jadwal Playoff MPL ID S14 Hari Ini, RRQ Vs Geek di Semifinal Upper Bracket
- Samsung Galaxy A16 5G, Si "HP Panjang Umur" Siap Masuk Indonesia?
- Hasil MPL ID Babak Playoff Hari Pertama, Fnatic Onic Tereliminasi
- Honor Rilis MagicOS 9, Antarmuka Berbasis Android 15 dengan Asisten AI "Yoyo"