Hands-on Realme 13 Pro Plus 5G, HP dengan Baterai Besar tapi Enteng

- Realme 13 Pro Plus 5G resmi rilis di Indonesia pada pertengahan September lalu, bersama Realme 13 Pro.
Realme 13 Pro Plus 5G mengunggulkan aspek kamera dengan mengusung sistem kamera yang disebut Hyperimage Plus.
Sistem ini memadukan tiga hal, meliputi optik yang canggih, algoritma pemrosesan gambar berbasis kecerdasan buatan yang dikembangkan Realme atau disebut Next AI, hingga pengeditan gambar berbasis AI dan cloud.
Berkat dukungan itu, Realme mengeklaim smartphone ini menawarkan kualitas fotografi unggulan bagi pengguna.
Selain aspek kamera, Realme 13 Pro Plus 5G juga mengunggulkan aspek desain yang membuat smartphone terlihat elegan dan premium saat digenggam, karena memakai material kulit sintetis.
Di Indonesia, Realme 13 Pro Plus 5G dirilis dalam dua opsi RAM dan storage, yaitu 8/256 GB dan 12/512 GB. Warnanya hadir dalam dua opsi yaitu Monet Gold dan Emerald Green.
Tim KompasTekno berkesempatan menjajal Realme 13 Pro Plus 5G dengan RAM 12/512 GB, varian warna Emerald Green. Berikut pengalaman kami menjajal smartphone ini.
Baca juga: Spesifikasi dan Harga Realme 13 Pro Plus 5G di Indonesia
Bodi enteng, ramping dan elegan
Kesan pertama saat tim KompasTekno menggenggam Realme 13 Pro Plus 5G adalah bodinya yang ramping dan bobotnya yang begitu enteng. Padahal smartphone ini mengusung baterai yang cukup besar, yaitu 5.200 mAh.
Di atas kertas, smartphone ini memiliki dimensi panjang 161,34 mm x lebar 73,91 mm x ketebalan 8,41 mm. Bobotnya sekitar 185,5 gram.

Bila dibandingkan dengan smartphone lain berbaterai 5.000 mAh, bobot Realme 13 Pro Plus 5G terhitung lebih ringan. Misalnya dibanding pendahulunya, Realme 12 Pro Plus 5G yang juga rilis di Indonesia pada tahun lalu, memiliki panjang 161,47 mm x lebar 74,02 mm x ketebalan 8,75 mm. Bobotnya sekitar 196 gram.
Jadi, selain lebih ringan, sebagai suksesor, Realme 13 Pro Plus 5G juga menawarkan baterai yang lebih besar.
Beralih ke layarnya, tampilannya terlihat luas karena mengusung layar bertepi melengkung dan bezel yang tipis. Spesifikasi layarnya meliputi panel AMOLED 6,7 inci, resolusi Full HD Plus, refresh rate 120 Hz, touch samping rate 240 Hz dan kecerahan puncak 2.000 nits.
Layar smartphone ini juga dibekali punch hole kecil untuk menampung kamera depannya yang memiliki resolusi 32 MP.

Berkat berbagai dukungan tersebut, layar Realme 13 Pro Plus 5G terasa nyaman saat dioperasikan. Proses navigasinya juga terasa mulus ketika scrolling aneka menu, mengoperasikan kamera, melihat-lihat hasil foto di galeri dan lain sebagainya.
Terkini Lainnya
- Bocoran Spesifikasi HP Xiaomi 15 Ultra, Bawa Kamera Periskop 200 MP
- Ketika Google Mencibir, OpenAI Justru Meniru DeepSeek
- Harga ChatGPT Plus dan Cara Berlangganannya
- Ponsel Lipat Tiga Huawei Mate XT Ultimate Hiasi Bandara Kuala Lumpur Malaysia
- 9 Cara Mengatasi WhatsApp Tidak Ada Notifikasi kalau Tidak Buka Aplikasi
- Fenomena Unik Pakai Apple Watch di Pergelangan Kaki, Ini Alasannya
- 3 Cara Beli Tiket Bus Online buat Mudik Lebaran 2025, Mudah dan Praktis
- Instagram Uji Tombol "Dislike", Muncul di Kolom Komentar
- Video: Hasil Foto Konser Seventeen di Bangkok, Thailand, dan Tips Rekam Antiburik
- ZTE Blade V70 Max Dirilis, Bawa Baterai 6.000 mAh dan Dynamic Island ala iPhone
- 4 HP Android Murah Terbaru 2025, Harga Rp 2 juta-Rp 3 jutaan
- Cara Cek Numerologi di ChatGPT yang Lagi Ramai buat Baca Karakter Berdasar Angka
- 61 HP Samsung yang Kebagian One UI 7
- AMD dan Nvidia Kompak Umumkan Tanggal Rilis GPU Terbarunya
- 15 Masalah yang Sering Ditemui Pengguna HP Android
- LG Ubah Haluan Bisnis, Tidak Hanya Fokus ke Produk Peralatan Rumah Tangga
- Mobile Legends 1.9.20 Resmi, Ada "Hero" Suyou dengan "Skill" Unik
- Cara Crop Foto Otomatis dengan Cepat lewat Google Photos
- 5 Model HP Infinix Hot 50 Series Siap Masuk Indonesia
- Hasil Jepretan Kamera iPhone 16 Pro Max, Juara "Harapan 1" Versi DxOMark