cpu-data.info

Ponsel Lipat Pertama Infinix Meluncur, Infinix Zero Flip

Infinix Zero Flip
Lihat Foto

- Infinix resmi bergabung ke pasar smartphone lipat. Merek di bawah naungan Transsion Holdings ini meluncurkan ponsel lipat pertamanya, Infinix Zero Flip, pada Jumat (27/9/2024).

Infinix Zero Flip mengusung konsep lipat seperti cangkang kerang (clamshell) dengan lipatan vertikal sebagaimana Samsung Galaxy Flip series.

Desain ponsel lipat Infinix ini juga identik dengan sister company-nya Tecno, lewat ponsel Phantom V Flip 2 yang diumumkan pertengahan September 2024.

Tidak hanya desainnya, spesifikasi Infinix Zero Flip juga cukup persis Tecno Phantom V Flip 2. Misalnya pada aspek hardware, karena ponsel lipat Infinix ini juga ditenagai chipset MediaTek Dimensity 8020.

Smartpphone ini juga diibekali kamera utama 50 MP sebagaimana ponsel lipat clamshell Tecno generasi kedua. Perbedaannya adalah resolusi kamera depan Infinix Zero Flip 50 MP, lebih besar dari Tecno Phantom V Flip 2. 

Baca juga: Mengenal Transsion, Perusahaan HP China Induk Infinix, Tecno, dan Itel

Selebihnya, spesifikasi Infinix Zero Flip persis dengan "saudaranya".

Spesifikasi Infinix Zero Flip

Sebagai ponsel lipat, Infinix Zero Flip dibekali dua layar. Layar utamanya yang bisa dilipat memiliki ukuran 6,9 inci, berpanel LTPO AMOLED, resolusi Full HD Plus, refresh rate 120 Hz dan kecerahan puncak 1.400 nits.

Sementara layar sekundernya yang melengkapi punggung ponsel berukuran 3,64 inci, berpanel AMOLED, resolusi 1056 x 1066 piksel, refresh rate 120 Hz dan dilapisi kaca pelindung Gorilla Glass 2.

Ketika dilipat, ponsel ini memiliki ketebalan 16 mm. Sementara saat dibentangkan, ketebalannya adalah 7,6 mm. Adapun bobotnya sekitar 195 gram.

Infinix Zero FlipInfinix Infinix Zero Flip

Menurut Infinix, ponsel lipatnya ini dibekali engsel zero-gap, sehingga memungkinkan ponsel terlipat dengan rapi tanpa celah.

Seperti ponsel lipat clamshell lainnya, smartphone ini juga bisa digunakan untuk berfoto leluasa tanpa tripod, karena engselnya memungkinkan ponsel dilipat dalam berbagai sudut, mulai dari 30 hingga 150 derajat.

Baca juga: Pakai Samsung Galaxy Z Flip 6 buat Ngonten di Paris, Cek Hasil Foto dan Videonya

Pada aspek kamera, Infinix Zero Flip dibekali dua kamera belakang, terdiri dari kamera utama 50 MP disertai fitur stabilisasi OIS dan kamera ultrawide 50 MP. 

Tidak hanya kamera belakangnya, kamera depan smartphone ini juga dibekali resolusi 50 MP.

Ketiga kamera ponsel ini mendukung perekaman video berkualitas 4K. Infinix juga menawarkan integrasi yang mulus dengan kamera GoPro, sehingga pengguna bisa memanfaatkan ponsel sebagai preview kamera GoPro.

Infinix Zero FlipInfinix Infinix Zero Flip

Pada aspek hardware, Infinix Zero Flip ditenagai chipset MediaTek Dimensity 8020, dipadukan dengan RAM 8 GB dan penyimpanan internal 512 GB. 

Daya tahannya ditunjang oleh baterai berkapasitas 4.720 mAh, sementara pengisian ulangnya didukung fast charging 70 watt. 

Smartphone ini berjalan dengan sistem operasi Android 14 dan dilapisi antarmuka XOS 14.5, dihimpun KompasTekno dari GSM Arena, Minggu (29/9/2024).

Baca juga: Tablet Infinix Xpad Versi 4G Resmi di Indonesia, Ini Harganya

Harga Infinix Zero Flip

Infinix Zero Flip tersedia dalam dua opsi warna, yaitu Rock Black dan Blossom Glow. Smartphone yang pertama kali dirilis di Nigeria ini dibanderol seharga 1.065.000 naira atau setara sekitar Rp 9,6 juta.

Baca juga: HP Infinix Hot 50 5G Meluncur, HP 5G di Bawah Rp 2 Juta

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat