Siuuu! Cristiano Ronaldo Cetak Rekor Baru, Tercepat di YouTube

- Bintang sepak bola asal Portugal, Cristiano Ronaldo resmi membuka saluran (channel) YouTube pribadinya, Rabu (21/8/2024).
"Penantian telah berakhir. Saluran @YouTube saya akhirnya hadir! SIUUUbscribe dan bergabunglah dengan saya dalam perjalanan baru ini," twit @Cristiano di X/Twitter.
Selebrasi "siuuu" menjadi identik dengan Ronaldo. Selebrasi perayaan gol ala Ronaldo dilakukan dengan gerakan berputar di udara sebelum berseru "si!" (kadang dieja "siu"), yang merupakan bahasa Spanyol berarti "ya!" saat mendarat.
Tak menunggu lama, penggemar "CR7" langsung berbondong-bondong bergabung alias subscribe channel YouTube dengan nama "UR · Cristiano" itu.
Dalam 90 menit pertama, channel YouTube Ronaldo tembus lebih dari 1 juta pelanggan (subscriber). Dengan ini, YouTube Ronaldo pun memecahkan rekor dunia sebagai kanal tercepat yang mencapai satu juta subscriber.
Dalam waktu empat jam, YouTube CR7 telah memiliki 5 juta subscriber. Angka ini terus naik, hingga berita ini ditulis pada Kamis (22/8/2024) pagi, channel YouTube Ronaldo mengumpulkan 11,5 juta subscriber.
Baca juga: Cristiano Ronaldo Pakai HP Rp 20 Jutaan di Mobil Khusus untuk Google Maps?
Video dan Shorts yang diunggah Ronaldo di channel YouTube barunya juga sudah banyak ditonton.
Misalnya, salah satu video yang menampilkan CR7 bersama istrinya, Georgina Rodriguez, bermain "Mr&Mrs Quiz" atau seperti bermain "seberapa kenal kamu dengan pasangan?". Video itu sudah ditonton lebih dari 7 juta kali dan disukai oleh 1 juta pengguna per Kamis pagi.
Video Shorts Ronaldo yang memperkenalkan saluran YouTube-nya juga tembus 1 juta view dalam 12 jam terakhir.
Ronaldo memang menjadi "raja" di jagat maya. Ini bukan pertama kalinya Ronaldo memecahkan rekor di dunia maya.
Pada November 2022, CR7 tercatat sebagai orang pertama yang memiliki 500 juta follower di Instagram.
Pantauan KompasTekno, per Kamis (22/8/2024), Ronaldo memiliki 636 juta follower dan masih menyandang predikat sebagai orang yang paling banyak di-follow di Instagram.
Baca juga: Berapa Bayaran Cristiano Ronaldo dari Unggahan Instagram?
Pesebak bola yang kini bermain untuk klub Arab Saudi, Al Nassr, tersebut punya 112,5 juta pengikut di platform X dan 170 juta di Facebook.
Terkini Lainnya
- Masih Pakai iPhone 6s? Ini Risikonya
- Korban iPhone Hilang Gugat Apple Rp 84 Miliar
- Samsung Rilis Lagi Antarmuka One UI 7, Ini Daftar 10 HP Galaxy yang Kebagian
- Cara Cepat Lihat Jumlah Dislike Video YouTube
- Smartphone Huawei Enjoy 80 Resmi, Bawa Baterai Jumbo Harga Rp 2 Jutaan
- Facebook Dianggap Ketinggalan Zaman, Meta Susah Payah Cari Solusinya
- Cara Scan Dokumen di WhatsApp Langsung, Praktis dan Cepat
- Kartu Grafis Nvidia GeForce RTX 5060 Ti Dijual di Indonesia, Harga Rp 7 Jutaan
- Cara Mengetahui Waktu Upload File di Google Drive dengan Mudah
- HP Vivo T4 5G Meluncur dengan Baterai 7.300 mAh dan Desain Kamera "Flagship"
- Cara Buat Jadwal Event di Chat Pribadi WhatsApp
- Game "The Elder Scrolls IV: Oblivion Remastered" Resmi, Bisa Dimainkan Gratis di PC Game Pass
- Smart TV Samsung X8F Mini LED Meluncur, Dilengkapi AI DeepSeek
- Mengenal Bombardiro Crocodillo, Tralalero Tralala, dll yang Viral di TikTok
- Game Delta Force Mobile Dirilis, Sudah Bisa Di-download di Indonesia
- Avatar AI Buatan Samsung Galaxy Z Flip 6 Bisa Dimanfaatkan Industri Kreatif
- Prosesor AMD Ryzen 9000 Series Resmi Masuk Indonesia, Ini Harganya
- HP Motorola Moto G45 5G Meluncur dengan Chipset Snapdragon 6s Gen 3
- OpenAI Rilis Fitur Fine-Tuning untuk GPT-4o, Bebas Diatur dan Makin Akurat
- Saham Nvidia Naik 30 Persen dalam Dua Minggu