cpu-data.info

Cristiano Ronaldo Pakai HP Rp 20 Jutaan di Mobil Khusus untuk Google Maps?

Christiano Ronaldo diduga pakai Huawei Mate RS Porsche Design
Lihat Foto

- Altet sepak bola ternama Cristiano Ronaldo ketahuan memakai ponsel lawas yang diduga bermerek Huawei, seharga Rp 20 jutaan, sebagai alat navigasi saat mengendarai mobil.

Laporan ini mencuat setelah sebuah foto Ronaldo yang sedang mengendarai mobil diunggah ke situs Weibo oleh akun Sina Digital.

Dalam foto itu Ronaldo tampak mengedarai mobil mewah Bentley Flying Spur, dengan sebuah ponsel yang nangkring di dashboard depan setir, yang nampaknya digunakan untuk membantu navigasi.

Tidak jelas apa merek maupun tipe dari ponsel yang dipakai oleh pesepakbola asal Portugal tersebut, karena foto itu hanya menampilkan bodi belakang perangkat yang dilengkapi dengan modul kamera di atas tengah dan disusun secara vertikal.

Namun, banyak yang menyebut ponsel itu adalah Huawei Mate RS Porsche Design Edition. Meski ada pula yang menyanggah itu bukan ponsel Huawei.

Baca juga: Cristiano Ronaldo Orang Pertama yang Punya 500 Juta Follower di Instagram

Ronaldo sendiri dikabarkan memakai delapan ponsel, termasuk ponsel Huawei yang hanya dipakai untuk kebutuhan navigasi. Adapun tujuh ponsel lainnya disebut bermerek Apple.

Christiano Ronaldo diduga pakai Huawei Mate RS Porsche DesignSina Digital Christiano Ronaldo diduga pakai Huawei Mate RS Porsche Design

Bila ditilik cukup dekat, punggung ponsel itu memang mirip dengan Huawei Mate RS Porsche Design, ponsel yang diluncurkan Huawei pada 2018 lalu, bersamaan dengan peluncuran mobil Porsche 911 GT 3 RS.

Mate RS Porsche Design dijual seharga 1.300 Euro atau sekitar Rp 20-an juta saat dirilis. Ponsel itu dirilis untuk memperingati 70 tahun mobil sport Porsche.

Saat itu, Huwei belum kena sanksi AS, sehingga ponsel Mate RS Porsche Design ini masih menggunakan OS Android (8.1) dan dilengkapi layanan Google Mobile Service, termasuk Google Maps.

Huawei sendiri memang bermitra dengan Porsche untuk menghadirkan Huawei Mate RS yang dirancang khusus untuk mobil baru perusahaan saat itu.

Baca juga: Di Irak, Kartu SIM dengan Nomor Cantik Bisa Seharga Mobil Mewah

Jadi, ada kemungkinan bahwa Huawei Mate RS Porsche Design disertakan dalam paket penjualan Porsche 911 GT 3 RS, dihimpun KompasTekno dari Gizmochina, Rabu (30/11/2022).

Kendati demikian, isu soal Huawei Mate RS Porsche Design yang dipakai Ronaldo dalam mobil itu masih berupa spekulasi yang belum dikonfirmasi.

Huawei Mate RS Porsche Design

Seperti potret ponsel dalam foto Ronaldo, Huawei Mate RS Porsche Design dihias dengan tiga kamera belakang disertai dengan lampu flash LED. Ponsel ini juga didukung oleh teknologi dari Leica.

Resolusi kameranya sendiri terdiri dari kamera utama berjenis wide 40 MP, kamera telefoto 8 MP dan kamera wide 20 MP.

Ketiga kamera tersebut disusun secara vertikal sebagaimana ponsel yang terlihat pada foto Ronaldo. Punggung ponsel ini juga dilengkapi dengan pemindai sidik jari, namun komponen ini tidak terlihat pada foto Ronaldo karena tertutup oleh alat penyangga ponsel.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat