cpu-data.info

Berapa Bayaran Cristiano Ronaldo, Selena Gomez, dkk dari Unggahan Instagram?

Ilustrasi Instagram.
Lihat Foto

- Instagram saat ini menjadi salah satu media sosial yang dijadikan lahan mencari cuan oleh pengguna, termasuk oleh selebritas dan figur berpengaruh (influencer).

Para pesohor dunia dengan pengikut (follower) yang banyak di Instagram seperti Cristiano Ronaldo, Lionel Messi, Kylie Jenner, Selena Gomez, Justin Bieber, Taylor Swift, dan lainnya pun dilaporkan bisa meraup jutaan dollar AS untuk setiap konten bersponsor pada 2022.

Salah satu faktornya adalah tingginya tarif iklan di Instagram. Menurut laporan outlet pembuat Infografis, Visual Capitalist, harga iklan rata-rata di Instagram diperkirakan sebesar 3,56 dollar AS (sekitar Rp 53.500) per klik. Harga tersebut lebih tinggi dibanding platform jejaring sosial lainnya, kecuali LinkedIn.

Secara teori, semakin banyak follower, selebritas akan semakin banyak mengumpulkan klik ketika mengunggah konten bersponsor. Alhasil, semakin banyak pula uang yang masuk ke pundi-pundi selebritas.

Baca juga: Cristiano Ronaldo Pakai HP Rp 20 Jutaan di Mobil Khusus untuk Google Maps?

Visual Capitalist pun membuat infografis yang mengilustrasikan estimasi cuan yang didapatkan selebritas dengan follower terbanyak di Instagram untuk setiap unggahan bersponsor.

Visual Capitalist menggunakan kumpulan data dari HopperHQ per September 2022. Selain jumlah follower, faktor yang dimasukkan untuk menghitung nilai termasuk tingkat keterlibatan pengguna (engagement) hingga kategori influencer.

Cristiano Ronaldo - Rp 36 miliar

Bugatti Veyron milik Cristiano Ronaldo (Instagram/@cristiano)Instagram/Cristiano Ronaldo Bugatti Veyron milik Cristiano Ronaldo (Instagram/@cristiano)
Saat ini, pesepak bola Cristiano Ronaldo menjadi orang dengan follower paling banyak di dunia, yakni sekitar 442.267.575. Akun @cristiano milik menjadi akun Instagram dengan biaya konten sponsor termahal di tahun 2022.

Dengan popularitasnya dan jumlah follower yang banyak, Ronaldo diestimasikan meraup 2.397.000 dollar AS untuk satu kali unggahan bersponsor. Angka itu setara Rp 36 miliar.

Kylie Jenner - Rp 27,5 miliar

Kylie Jenner kerap membagikan potrer selfie dirinya di akun Instagram pribadinyaRepro bidik layar via Instagram Kylie Jenner kerap membagikan potrer selfie dirinya di akun Instagram pribadinya
Selebritas, model, dan pengusaha Kylie Jenner memiliki sekitar lebih dari 338 juta follower ketika pengumpulan data.

Dengan jumlah itu, Kylie Jenner diestimasikan meraup 1.835.000 dollar AS atau setara Rp 27,5 miliar untuk satu unggahan endorsement.

Lionel Messi - Rp 26,7 miliar

Megabintang timnas Argentina menerima penghargaan pemain terbaik dalam seremoni The Best FIFA Football Awards 2022 di Paris, Perancis, pada Selasa (28/2/2023) dini hari WIB.AFP/FRANCK FIFE Megabintang timnas Argentina menerima penghargaan pemain terbaik dalam seremoni The Best FIFA Football Awards 2022 di Paris, Perancis, pada Selasa (28/2/2023) dini hari WIB.
Pesepak bola asal Argentina, Lionel Messi memiliki lebih dari 328 juta follower. Ia berada di posisi ketiga sebagai figur dengan akun Instagram termahal di dunia.

Pengiklan diestimasikan harus mengeluarkan biaya 1.777.000 dollar AS atau setara Rp 26,7 miliar untuk satu konten sponsor yang diunggah di akun Instagram dengan handle @leomessi itu.

Selena Gomez - Rp 26 miliar

Selena Gomez for Rolling Stone MagazineINSTAGRAM.COM / selenagomez Selena Gomez for Rolling Stone Magazine
Penyanyi Selena Gomez tercatat memiliki pengikuti sebanyak lebih dari 320 juta per September 2022.

Menurut data Visual Capitalist, tarif untuk setiap konten bersponsor di akun milik pelantun lagu "Love You Like a Love Song" ini diperkirakan mencapai 1.735.000 dollar AS atau sekitar Rp 26 miliar.

Baca juga: Selena Gomez Jadi Wanita dengan Followers Terbanyak di Instagram

The Rock - Rp 25,7 miliar

Dwayne The Rock Johnson berdiri di lapangan sebelum pertandingan NFL Super Bowl ke-56 antara Los Angeles Rams dan Cincinnati Bengals, Minggu, 13 Februari 2022, di Inglewood, CaliforniaChris O'Meara Dwayne The Rock Johnson berdiri di lapangan sebelum pertandingan NFL Super Bowl ke-56 antara Los Angeles Rams dan Cincinnati Bengals, Minggu, 13 Februari 2022, di Inglewood, California
Dwane Johnson alias "The Rock" memiliki lebih sekitar 316 juta pengikut. Salah satu aktor dengan bayaran tertinggi di dunia ini diperkirakan mengantongi 1.713.000 dollar AS atau kira-kira Rp 25,7 miliar untuk setiap iklan yang diunggahnya di akun Instagram pribadinya.

Selengkapnya, berikut estimasi cuan yang didapatkan oleh 20 pesohor dengan follower paling banyak di dunia, per September 2022, sebagaimana dihimpun KompasTekno dari Visual Capitalist, Senin (24/7/2023).

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat