Cara Menentukan Arah Kiblat dengan Google Maps, Mudah dan Praktis
- Google Maps dapat membantu pengguna untuk menemukan berbagai arah lokasi, termasuk arah kiblat. Dalam hal ini, pengguna mungkin tertarik untuk mengetahui cara menentukan arah kiblat dengan Google Maps.
Cara menentukan arah kiblat dengan Google Maps bakal berguna ketika pengguna berada di wilayah pelosok atau pedalaman, yang tidak memungkinkan untuk bertanya ke orang sekitar terkait arah kiblat.
Baca juga: Cara Mencari Lokasi Tanpa Nama di Google Maps dengan Mudah dan Praktis
Sebagaimana yang cukup umum diketahui, pengguna yang beragama Islam dalam menjalankan ibadah salat diwajibkan untuk menghadap ke kiblat. Adapun kiblatnya adalah bangunan suci Ka’bah, yang berada di Kota Mekkah, Arab Saudi.
Jika di masjid atau musala, arah tempat salat akan selalu menghadap ke kiblat. Namun, berbeda cerita jika pengguna berada di lokasi asing atau pedalaman. Pengguna perlu berupaya mencari sendiri arah kiblat untuk salat.
Oleh karena itu, seandainya berada di lokasi tersebut, pengguna penting untuk mengetahui cara menentukan arah kiblat dengan Google Maps. Lantas, bagaimana cara menentukan arah kiblat dengan Google Maps?
Jika tertarik untuk mengetahui lebih lanjut, silakan simak penjelasan di bawah ini mengenai cara menentukan arah kiblat dengan Google Maps secara mudah dan praktis.
Cara menentukan arah kiblat dengan Google Maps
Cara menentukan arah kiblat dengan Google Maps itu pada dasarnya cukup mudah. Pengguna hanya perlu mencari titik lokasi Ka’bah di peta Google Maps dan mengarahkan ponsel menghadap Ka’bah.
Baca juga: Cara Scan Barcode Lokasi Google Maps Tanpa Aplikasi Tambahan, Mudah
Adapun penjelasan yang lebih detail soal cara menentukan arah kiblat dengan Google Maps adalah sebagai berikut:
- Buka aplikasi Google Maps.
- Setelah itu, pada kolom pencarian, cari kata kunci ini “Ka’bah Mekkah Arab Saudi”.
- Selanjutnya, Google Maps bakal menunjukkan titik lokasi Ka’bah.
- Kemudian, zoom out atau perkecil tampilan peta hingga titik lokasi pengguna terlihat.
- Di titik lokasi pengguna, bakal terdapat animasi sinar biru yang jadi penanda arah pengguna sedang menghadap ke mana. Arah cahaya biru di titik lokasi pengguna itu bisa berubah ketika HP diputar.
- Putar HP hingga arah cahaya biru di titik lokasi pengguna menghadap titik lokasi Ka’bah.
- Pengguna bisa mengikuti arah kiblat dengan melihat arah sinar biru yang menghadap Ka’bah di peta Google Maps.
Cukup mudah bukan cara menentukan arah kiblat dengan Google Maps? Melalui cara di atas, pengguna tak perlu bingung lagi ketika hendak menjalankan ibadah salat, tetapi tengah berada di pelosok atau pedalaman, yang tidak memungkinkan bertanya arah kiblat ke orang.
Baca juga: 2 Cara Mendaftarkan Alamat Rumah di Google Maps dengan Mudah dan Praktis
Pengguna bisa menentukan arah kiblat secara mudah dengan memanfaatkan aplikasi Google Maps. Demikianlah penjelasan seputar cara menentukan arah kiblat dengan Google Maps secara mudah dan praktis, semoga bermanfaat.
Dapatkan update berita teknologi dan gadget pilihan setiap hari. Mari bergabung di Kanal WhatsApp KompasTekno. Caranya klik link #. Anda harus install aplikasi WhatsApp terlebih dulu di ponsel.
Terkini Lainnya
- Bisnis Game Lebih Cuan dari Streaming Video dan Musik, Menurut Riset
- Kenapa TWS di MacBook Terus Putus-putus? Begini Cara Mengatasinya
- AMD dan Intel Rebutan Bikin Chip untuk PS6, Siapa Pemenangnya?
- 6 Tips biar HP Xiaomi Tidak Lemot dan Lancar
- Harga dan Spesifikasi nubia V60 Design di Indonesia
- iOS 18 Sudah Tersedia, Apakah iPhone 11 Bisa Update?
- Intel dan Amazon Kerja Bareng Kembangkan Chip untuk AI
- Daftar iPhone yang Tak Kebagian iOS 18
- Belum Resmi Dirilis, Samsung Galaxy S24 FE Segera Masuk Indonesia?
- 5 Cara Cek Kesehatan Baterai Laptop dengan Mudah, Lengkap untuk Semua Model
- Cek iPhone Kamu Kebagian iOS 18 atau Tidak, Begini Caranya
- Daftar iPhone yang Kebagian iOS 18
- Twit Elon Musk yang Sudah Dihapus Bikin Geram Gedung Putih
- Apple Fanboy Ternyata Enggak Buru-buru Ganti iPhone Baru
- MacOS Sequoia Sudah Bisa Diunduh, Ini Daftar Mac yang Kebagian
- Induk Google Makin Cuan Berkat Iklan, Pendapatan Naik 14 Persen
- Monitor Lama Dioprek, Refresh Rate Dibuat Tembus 700 Hz
- 30 Singkatan yang Sering Ditemui, Mulai dari QR Code hingga OTP
- Smartwatch Samsung Galaxy Watch 7 Resmi di Indonesia, Harga Rp 4 Jutaan
- TWS Samsung Galaxy Buds 3 dan Buds 3 Pro Resmi di Indonesia, Punya Desain Baru dan Fitur AI