Cara Batalkan Langganan Spotify Premium Cepat dan Praktis
- Spotify menjadi salah satu layanan musik ulir yang biasa digunakan sebagian pengguna mendengarkan musik streaming. Spotify menyediakan dua layanan gratis maupun berbayar untuk pengguna dapat menikmati berbagai fitur musik-musiknya.
Adapun pengguna Spotify gratis dapat mengakses berbagai lagu namun dengan jeda iklan tertentu. Nah apabila pengguna ingin mengakses lebih leluasa musik di Spotify, maka harus berlangganan Spotify Premium.
Spotify Premium sendiri menawarkan berbagai paket langganan, mulai dari Rp 2.500 hingga 86.900 per bulan. Kendati demikian tak jarang sebagian pengguna ingin mengubah atau membatalkan paket langganan Spotify Premium karena suatu hal.
Cara membatalkan langganan Spotify Premium pun bisa dilakukan dengan mudah melalui laman resmi spotify.com. Nah bagi Anda yang ingin membatalkan langganan Spotify premium dengan praktis, selengkapnya berikut ini tutorial membatalkan langganan Spotify.
Baca juga: Buka Lirik Lagu di Spotify Mulai Berbayar
Cara batalkan langganan Spotify Premium
- Buka laman #
- Login akun Spotify Anda. Masukkan username/e-mail dan password Anda
- Selanjutnya Anda akan masuk ke laman akun langganan Spotify Anda
- Pilih “Kelola Paketmu”
- Anda akan menuju laman paket langganan Spotify Premium yang sedang aktif
- Misalnya saja pada percobaan KompasTekno berlangganan “Premium Family”
- Maka klik “Ubah paket”
- Gulir ke bawah hingga menemukan “Spotify Free” dan pilih “Batalkan Paket”
- Kini Anda sudah membatalkan paket langganan Spotify Premium
Cara hapus anggota langganan Spotify Premium Family
- Buka laman #
- Login akun Spotify Anda. Masukkan username/e-mail dan password Anda
- Selanjutnya Anda akan masuk ke laman akun langganan Spotify Anda
- Pilih “Kelola Paketmu”
- Anda akan menuju laman paket langganan Spotify Premium yang sedang aktif
- Pilih tombol “Mulai” pada bagian “Ingin menambah atau menghapus anggota”
- Selanjutnya Anda masuk ke daftar anggota Spotify premium Family
- Pilih salah satu anggota yang ingin dihapus
- Klik “Keluarkan dari paket”
- Selesai kini Anda telah menghapus anggota Spotify Premium
Baca juga: Ramai di Medsos, Lirik di Spotify Kini Dibatasi dan Harus Langganan Premium, Kok Bisa?
Demikian cara membatalkan langganan Spotify Premium dengan cepat dan praktis. Untuk informasi selengkapnya mengenai langganan Spotify premium dapat menuju laman #id-id/premium. Selamat mencoba.
Dapatkan update berita teknologi dan gadget pilihan setiap hari. Mari bergabung di Kanal WhatsApp KompasTekno.
Caranya klik link https://whatsapp.com/channel/0029VaCVYKk89ine5YSjZh1a. Anda harus install aplikasi WhatsApp terlebih dulu di ponsel.
Terkini Lainnya
- Perbandingan GetContact dan Trucaller dan Cara Menggunakannya
- Di Jepang, Warga Diminta Tulis Password HP dan Aplikasi di Surat Wasiat
- Arti Kata “Tea”, Bahasa Gaul yang Sering Digunakan di Media Sosial
- 3 Cara Blokir Nomor Tidak Dikenal di HP Android dengan Mudah dan Praktis
- 5 Cara Mengaktifkan Ketuk Layar 2 Kali di HP untuk Menghidupkan Layar, Mudah
- Cara Cek Ukuran Foto dan Video WhatsApp yang Sudah Terkirim
- Pameran Fotografi Oppo Find X8 Series Tampilkan Keindahan dan Budaya Bali di Istana Ubud
- 4 Fitur Andalan Samsung Galaxy A16 5G, Harga Rp 3 Jutaan
- 50 Link Twibbon Hari Guru Nasional 2024 Menarik, Lengkap dengan Tema dan Logo
- Cara Akses Password iCloud di Google Chrome
- Sejarah QR Code, Kode "Kotak-kotak" yang Terinspirasi dari Permainan Go Board
- Tulisan di Word Tidak Muncul, Begini Cara Mengatasinya
- Arti Kata “Bussin”, Bahasa Gaul yang Sering Digunakan di Media Sosial
- 10 Penyebab HP Xiaomi Cepat Panas
- Gaji Bos ChatGPT Sam Altman Ternyata Kecil
- Tablet Xiaomi Redmi Pad Pro 5G Meluncur, Harga mulai Rp 4 Jutaan
- MediaTek Dimensity 7300 dan 7300X Meluncur, Chipset Kelas Menengah untuk Ponsel Lipat
- HP Vivo S19 dan S19 Pro Meluncur, Baterai Besar dan RAM Jumbo
- Intel Gelar AI Summit di Jakarta, Pamer Kemampuan Kecerdasan Buatan
- Situs Web Tiket Konser Ticketmaster Diretas, Data 500 Juta Pengguna Dijual