Panasonic Ketahuan Pakai Kamera Nikon Buat Foto Promosi Lumix S9

- Pabrikan teknologi Panasonic pekan lalu meluncurkan kamera terbarunya, Lumix S9, yang mengunggulkan sensor full-frame 24,2 MP dengan bodi yang ringkas.
Dalam situs penjualannya di Jepang, Panasonic memamerkan gambar yang diklaim dipotret dengan Lumix S9. Rupanya, foto itu ketahuan dipotret menggunakan kamera Nikon.
Foto tersebut menggambarkan dua ekor burung kirik-kirik Eropa yang sedang terbang. Foto ini diasumsikan dipotret untuk mempromosikan teknologi Autofocus yang dimiliki kamera Panasonic Lumix S9.
Baca juga: Panasonic Lumix S9 Resmi, Kamera Mirrorless Full-frame Berbodi Mini

Bezergheanu, lewat situs berita kamera Digital Camera World, mengatakan bahwa ia menggunakan kamera Nikon D810 untuk memotret kedua burung itu. Jadi, bukan menggunakan Lumix S9, Lumix GH5S, dan Lumix S5II yang sama-sama memakai foto itu.
Lewat postingnya di Facebook, Bezergheanu mengatakan bahwa ia kini ingin mencoba perangkat Lumix S9, dan mengajak Panasonic untuk menemuinya di La Colibe, Carbu, Romania.
Selain foto burung, rupanya foto anjing ras Beagle yang digunakan untuk mempromosikan Lumix S9 juga tidak dipotret dengan kamera itu.
Foto tersebut adalah adalah stock photo populer, yakni foto yang sudah dilisensi untuk berbagai pemakaian.
Baca juga: Setelah 46 Tahun, Panasonic Berhenti Bikin Panel dan Sel Surya
Panasonic minta maaf
Menanggapi temuan ini, Panasonic telah menghapus deretan foto tersebut dari laman penjualan Lumix S9. Akan tetapi, foto tersebut masih bisa terlihat di halaman resmi Lumix GH5S di tautan berikut ini saat berita ini ditulis.
Panasonic juga memberikan pernyataan resminya. Mereka mengaku bahwa foto tersebut memang diambil dari situs penyedia stock photo.
"Kami telah menerima banyak pertanyaan mengenai gambar di situs web kamera terbaru Lumix S9. Gambar yang digunakan di situs web tersebut untuk memperkenalkan fungsi (kamera), sebagian merupakan gambar berlisensi dari layanan stock photo," tulis Panasonic.
Panasonic melanjutkan, bahwa mereka menanggapi komentar pengguna dengan serius dan telah mempertimbangkan kembali penggunaan foto itu. Perusahaan asal Jepang itu bakal membuat konten yang lebih mudah dipahami dan dikomunikasikan.
"Kami ingin menggunakan kesempatan ini untuk menyampaikan minta maaf kepada konsumen setia kami, penggemar Lumix, dan penggemar kamera. Kami sangat menyesal atas kegelisahan dan kekhawatiran yang ditimbulkan situasi ini," imbuhnya.
"Kami semua yang terlibat telah memperbarui komitmen kami untuk menghadapi semua pengguna dengan lebih tulus, dan melakukan perubahan," bunyi pernyataan resmi Panasonic sebagaimana dikutip KompasTekno dari Digital Camera World, Kamis (30/5/2024).
Baca juga: Panasonic Luncurkan Kamera Vlogging Lumix G1000
Bukan pertama kalinya
Ini bukan pertama kalinya Panasonic menggunakan gambar yang ternyata dipotret kamera lain. Selain Lumix GH5S dan Lumix S5II yang sudah disebutkan sebelumnya, rupanya Panasonic juga pernah menggunakan foto yang dipotret kamera Canon dan Tamron.
Terkini Lainnya
- Ada Tarif Trump, Jepang Subsidi Warganya Setara Nintendo Switch 2
- 3 Cara Cek HP Support eSIM di Android dan iPhone dengan Mudah
- Apple Maps Kini Bisa Digunakan di Android, tapi Setengah Hati
- 9 Trik Bikin Ruang Penyimpanan iPhone Lebih Bersih Tanpa Hapus Foto dan Video
- Kenapa Celah Keamanan Disebut Bug atau Kutu? Begini Penjelasannya
- Oppo Gandeng Google Bikin Agentic AI, Bikin HP Makin Pintar
- Game "The Last of Us Complete" Dirilis untuk PS5, Versi Lengkap Part I dan II
- Fujifilm Instax Mini 41 Meluncur, Kamera Foto Instan Gaya Retro
- Apple, Microsoft, dkk Terbangkan Ribuan Komponen Laptop ke AS
- Apa Itu eSIM? Begini Perbedaannya dengan Kartu SIM Biasa
- Harimau Biru di Sphere Las Vegas, Karya Gemilang Ilustrator Indonesia
- Microsoft Tutup Skype, Pelanggan Ini Tuntut Uangnya Dikembalikan
- Awas Klik File di WhatsApp Desktop Bisa Kena Malware, Update Sekarang!
- Pasar PC Global Tumbuh 9 Persen Awal 2025, Ini Penyebabnya
- AMD Rilis Ryzen 8000 HX, Chip Murah untuk Laptop Gaming
- Apple Store Pertama di Malaysia Dibuka 22 Juni 2024
- Apple Pastikan iOS 18 Meluncur Juni di WWDC 2024
- Ulefon Armor 25T Pro Resmi, HP Tangguh dengan Thermal Imaging dan Night Vision
- Canva Umumkan Deretan Fitur Baru Berbasis AI, Bikin Desain Jadi "Sat Set"
- Harga Sama Rp 2 Jutaan, Ini Beda Oppo A60 dan Vivo Y28