cpu-data.info

Industri PC Catat Pertumbuhan, Didorong oleh AI

Ilustrasi laptop ThinkPad L series Lenovo yang digunakan untuk bekerja
Lihat Foto

- Pasaran PC yang sempat lesu agaknya kini kembali mulai bergairah. Lembaga riset Counterpoint mencatat bahwa angka pengapalan PC secara global meningkat sebesar 3 persen secara year-on-year (YoY) pada kuartal-I 2024.

Padahal, menurut Counterpoint, sebelumnya shipment PC mengalami penurunan selama dua tahun. Dengan adanya peningkatan tersebut, pasaran PC pun disebut mulai kembali ke keadaan sebelum pandemi.

Dalam laporannya, Counterpoint mengatakan bahwa pertumbuhan industri komputer didorong oleh tren AI PC yang belakangan mengemuka, serta didukung oleh pabrikan komponen prosesor yang mengintegrasikan kemampuan AI ke produk masing-masing.

"Kami melihat bahwa 2024 adalah babak awal dari AI PC (termasuk desktop dan laptop). Sebanyak 45 persen laptop baru yang dikapalkan tahun ini akan dibekali fitur AI," sebut Counterpoint.

Baca juga: Lenovo Klaim Rajai Pasar PC di Asia Pasifik

Jumlah angka shipment PC untuk 5 pabrikan terbesar pada kuartal-I 2024, menurut firma riset pasar CounterpointCounterpoint Jumlah angka shipment PC untuk 5 pabrikan terbesar pada kuartal-I 2024, menurut firma riset pasar Counterpoint
Dari segi jumlah shipment masing-masing produsen, hampir semuanya mengalami kenaikan, kecuali Dell yang turun tipis sebanyak 0,4 persen, dari 9,3 juta unit ada kuartal-I 2023 menjadi 9,2 juta unit pada kuartal-I 2024.

Urutan teratas masih diduduki oleh Lenovo yang pengapalan PC-nya tecatat naik 8 persen secara YoY, dari 12,7 juta unit menjadi 13,7 juta unit. Pangsa pasar Lenovo ikut naik jadi 24 persen, dari sebelumnya 23 persen.

HP menyusul di peringkat kedua dengan 12 juta unit atau naik 1 peersen, sedangkan Dell ada di urutan ketiga. Apple menempati posisi keempat dengan 5 juta unit, atau naik sebesar 2 persen, lalu selanjutnya Acer dengan 3,7 juta unit, naik 6 persen.

Baca juga: Samsung Rilis All-In-One Pro, AIO PC Pesaing Apple iMac

Sebagaimana dihimpun KompasTekno dari Tom's Hardware, Senin (22/4/2024), riset Counterpoint bersesuaian dengan temuan lembaga lain, IDC, yang ikut melaporkan bahwa pasaran PC tumbuh pada kuartal-I 2024.

Kenaikan yang dicatat oleh IDC malah lebih besar, yakni 8 persen dibandingkan periode yang sama tahun lalu. Sebelumnya, pada 2022, IDC sempat memperkirakan bahwa industri PC bakal mengalami recovery pada 2024.

Menurut laporan IDC, penjualan PC pada kuartal-I 2024 mencapai 59,8 juta unit sehingga hampir sebanding dengan masa sebelum pandemi pada kuartal-I 2019, yang mencatat penjualan PC sebanyak 60,5 juta unit secara global.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat