HP Lipat Vivo X Fold 3 dan X Fold 3 Pro Resmi, Harga mulai Rp 15 Jutaan Halaman all -
- Vendor HP asal China, Vivo resmi meluncurkan dua ponsel lipat (foldable phone) terbarunya, Vivo X Fold 3 series di China, Selasa (26/3/2024).
Ada dua model yang dirilis Vivo. Pertama adalah Vivo X Fold 3 reguler sebagai penerus dan Vivo X Fold 2 tahu lalu.
Kemudian ada Vivo X Fold 3 Pro yang membawa spesifikasi lebih mumpuni dari Vivo X Fold 3 versi reguler. Misalnya, di aspek chipset yang lebih canggih, kamera telefoto, kapasitas baterai lebih besar, dan fitur pengisian cepat (fast charging) yang lebih ngebut.
Selain spesifikasi, Vivo X Fold 3 dan Vivo X Fold 3 Pro dibekali desain yang sama yang kini lebih segar. Misalnya, di bagian punggung, kini modul kamera berbentuk bulat cukup besar di posisikan di sisi tengah atas.
Baca juga: Menjajal HP Lipat Vivo X Fold 2 dan X Flip Langsung di Toko Resmi Vivo China
Tahun lalu, modul kamera belakang Vivo X Fold 2 diletakkan di pojok kiri atas. Sebab, sisi samping kanannya digunakan untuk aksen lis seperti keramik dan bergaris. Namun, kini aksen lis tersebut dihilangkan, sehingga modul bisa diletakkan presisi di tengah atas.
Selain desain yang sama, spesifikasi layar, kapasitas RAM/storage, dan fitur pendukung yang sama. Selengkapnya, berikut spesifikasi Vivo X Fold 3 dan Vivo X Fold 3 Pro di China.
Spesifikasi Vivo X Fold 3 Pro
Untuk spesifikasi layar utama (posisi dibentangkan), Vivo X Fold 3 Pro dibekali panel AMOLED 8,03 inci dengan resolusi 2.748 x 1.172 piksel. Sementara layar sekundernya (posisil terlipat) juga menggunakan panel AMOLED berukuran 6,53 inci dengan resolusi 2.480 x 2.200 piksel.
Baik layar utama maupun sekunder sudah mendukung refresh rate 120 Hz dan tingkat kecerahan layar puncak hingga 4.500 nits.
Baca juga: Bocoran Galaxy Z Fold 6 FE, Ponsel Lipat Murah Samsung
Layar Vivo X Fold 3 Pro sudah mendukung pemindai sidik jari di bawah layar atau in-display fingerprint scanner. Layar utama dan sekunder ponsel ini juga kompak dibekali kamera depan 32 MP dalam sebuah punch hole.
Vivo X Fold 3 Pro dibekali tiga kamera belakang yang terdiri dari kamera utama 50 MP (OIS, sensor OV50H), kamera ultrwide 50 MP, dan kamera telefoto 64 MP dengan zoom optis 3x.
Ponsel ini juga dilengkapi chip pemroses gambar (imaging chip) Vivo V3 yang dikembangkan secara mandiri oleh Vivo.
Chip Vivo V3 dikembangkan menggunakan teknologi lapisan (coating) baru Zeiss T untuk mengurangi efek refleksi gambar sampai 50 persen.
Chip ini juga merupakan chip pencitraan pertama Vivo yang dikembangkan dengan teknologi fabrikasi 6 nm. Berkat arsitektur tersebut, chip ini menawarkan efisiensi daya hingga 30 persen dibanding pendahulunya. Sementara waktu pemrosesan gambar juga diklaim jadi lebih cepat sampai 20 persen.
Vivo X Fold 3 Pro ditopang baterai 5.700 mAh dengan dukungan fast charging 100 watt dengan kabel (wired) dan 50 watt nirkabel (wireless).
Spesifikasi Vivo X Fold 3 reguler
Vivo X Fold 3 reguler dibekali tiga kamera belakang. Konfigurasi kamera utama dan kamera ultrawide-nya sama persis dengan HP Vivo X Fold 3 Pro. Bedanya, kamera ketiga Vivo X Fold 3 reguler adalah kamera portrait 50 MP, bukan kamera telefoto.
Untuk daya, Vivo X Fold 3 reguler juga dibekali baterai sedikit lebih kecil, yakni 5.500 mAh. Sementara fitur fast chargingnya juga mentok di 80 watt.
Untuk pemindai sidik jari, Vivo X Fold 3 dibekali pemindai sidik jari terintegrasi dengan tombol power, bukan di bawah layar seperti versi Pro.
Selebihnya, spesifikasi Vivo X Fold 3 reguler sama dengan versi pro, termasuk spesifikasi layar, kamera depan, hingga kapasitas RAM/storage.
Dibandingkan dengan Vivo X Fold 2, Vivo X Fold 3 ini lebih ringan dan lebih tipis dengan ketebalan 10,2 mm saat terlipat dengan bobot 219 gram. Sebagai perbandingan, Vivo X Fold 2 memiliki ketebalan 12,9 mm dengan berat 279 gram.
Harga Vivo X Fold 3 series
Untuk ketahan terhadap air, Vivo X Fold 3 reguler mendapatkan rating IPX4 sehingga hanya tahan terhadap percikan air.
Sementara Vivo X Fold 3 Pro memiliki rating IPX8 yang mampu bertahan di dalam air tawar maksimal di kedalaman 1,5 meter selama 30 menit.
Kedua ponsel ini ditawarkan dalam pilihan warna hitam dan putih. Adapun harga Vivo X Fold 3 series di China adalah sebagai berikut:
Harga Vivo X Fold 3
- 12GB/256GB - 7.000 yuan (sekitar Rp 15,3 juta)
- 16GB/256GB - 7.500 yuan (sekitar Rp 16,4 juta)
- 16GB/512GB - 8.000 yuan (sekitar Rp 17,5 juta)
- 16GB/1TB - 9.000 yuan (sekitar Rp 19,7 juta)
Harga Vivo X Fold 3 Pro
- 16GB/512GB - 10.000 yuan (sekitar Rp 21,9 juta)
- 16GB/1TB - 11.000 yuan (sekitar Rp 24,1 juta)
Belum diketahui apakah duo ponsel lipat Vivo X Fold 3 series ini bakal diboyong ke Indonesia atau tidak. Sejauh ini, Vivo belum memasarkan ponsel lipatnya secara resmi di Indonesia, meski sudah tiga kali merilis ponsel lipat di pasar China.
Terkini Lainnya
- WhatsApp Siapkan Desain Baru, Ini Bocoran Tampilannya
- Headphone Vs Earphone, Mana yang Lebih Aman Digunakan?
- Apa Itu Rumus COUNT di Microsooft Excel dan Contoh Penggunaannya
- Bagaimana Cara Registrasi Kartu Telkomsel Baru?
- Arti Kata "Angst" Istilah Slang yang Sering Digunakan di Media Sosial
- Cara Menolak Otomatis Panggilan dari Nomor yang Disembunyikan di HP Android
- Cara Mengatasi Last Seen WhatsApp Tidak Berubah dengan Mudah dan Praktis
- Qualcomm Umumkan Chip Baru untuk Smart Home dan IoT
- Hati-hati, Hacker Gunakan File ZIP untuk Menyusup ke Windows
- Advan ForceOne Rilis di Indonesia, PC AIO dengan AMD Ryzen 5 6600H
- Dampak Memakai Headset Terlalu Sering dengan Volume Tinggi yang Penting Dihindari
- Lantai Data Center Microsoft Pakai Bahan Kayu, Ini Alasannya
- Steam Setop Dukungan Windows 7 dan 8, Gamer Diminta Upgrade ke OS Baru
- AI Baru Buatan Induk ChatGPT Bisa Ambil Alih Komputer Pengguna
- Spotify Mulai Gaji Kreator Video Podcast
- Ajang Kumpul Developer Apple WWDC 2024 Digelar 10 Juni, iOS 18 Diumumkan?
- Qualcomm S5 Gen 3 dan S3 Gen 3 Dirilis, Platform Audio dengan Dukungan AI
- Lenovo Pamer Jajaran Laptop Terbaru di Lenovo Innovate '24 Bangkok
- Vivo Pad 3 Pro Meluncur, Tablet Pertama dengan Chip MediaTek Dimensity 9300
- Smartwatch Xiaomi Watch 2, Watch S3, dan Smart Band 8 Pro Resmi Masuk Indonesia