4 Cara Mengatasi Google Maps Error Saat Pakai Data Seluler di HP Android
- Google Maps membantu pengguna dalam perjalanan dengan berbagai moda transportasi, seperti berkendara, berjalan kaki, atau menggunakan transportasi umum. Pengguna yang ingin menggunakan Google Maps di ponsel harus mengaktifkan koneksi internet melalui data seluler.
Namun, tak jarang pengguna mengalami masalah saat menggunakan Google Maps dengan koneksi internet lewat data seluler. Salah satunya Google Maps tidak berfungsi atau error sebagai navigasi petunjuk arah, atau menuju lokasi tertentu.
Terdapat beberapa faktor yang memengaruhi Google Maps tidak bisa berfungsi menggunakan data seluler. Mulai dari koneksi internet yang tidak stabil, latar belakang yang tidak diaktifkan, hingga cache aplikasi yang menumpuk.
Lantas, bagaimana cara mengatasi Google Maps error saat menggunakan data seluler? Selengkapnya beberapa cara yang bisa Anda coba.
Baca juga: Cara Menonaktifkan Suara Navigasi di Google Maps
Menonaktifkan mode penghemat data
Mode penghemat data membantu mengurangi penggunaan data yang tidak perlu, seperti sinkronisasi otomatis aplikasi, pembaruan aplikasi latar belakang, atau penggunaan media streaming.
Namun, bisa jadi fitur ini menjadi penyebab Google Maps error saat menggunakan jaringan data. Mode penghemat data bisa jadi bertentangan dengan layanan lokasi sehingga menyebabkan masalah pada Google Maps yang tidak berfungsi.
Cara mengatasinya adalah masuk ke pengaturan ponsel Anda dan pilih kartu SIM Anda, setelah itu nonaktifkan mode hemat data. Perlu diperhatikan bahwa setiap ponsel memiliki pengaturan yang berbeda-beda.
Aktifkan penggunaan latar belakang
Latar belakang aplikasi berguna untuk melakukan sinkronisasi dengan server, memastikan bahwa data di perangkat selalu mutakhir dan sesuai dengan informasi terbaru. Bisa jadi fitur latar belakang aplikasi di Google Maps masih belum diaktifkan sehingga membuat Maps tidak berfungsi dengan data seluler.
Maka dari itu, cek pengaturan ponsel Anda dan aktifkan latar belakang aplikasi agar Maps berjalan dengan normal.
Hapus cache Google Maps
Cache yang kedaluwarsa bisa jadi menjadi alasan utama mengapa Google Maps tidak berfungsi pada masalah data seluler. Cobalah menghapus cache di aplikasi Google Maps. Begini tutorialnya.
- Buka “Setelan/Pengaturan”
- Pilih “Aplikasi”
- Klik “Kelola Aplikasi”
- Pilih “Maps”
- Klik “Hapus data”
- Pilih “Bersihkan cache”
Mulai ulang ponsel Anda
Cobalah untuk me-restart ponsel Anda. Memuat ulang ponsel/restart ponsel membantu pengguna untuk mengatasi error atau bug yang terjadi di HP, termasuk Google Maps yang eror.
Selain itu, setelah restart, sistem operasi ponsel Anda akan memulai ulang dan memuat ulang pengaturan dan konfigurasi. Ini bisa membantu memperbaiki masalah yang disebabkan oleh pengaturan yang tidak sesuai atau konfigurasi yang rusak.
Itulah beberapa cara mengatasi Google Maps tidak dapat berfungsi menggunakan data seluler. Selain itu, pastikan untuk mengecek layanan internet dari operator seluler yang Anda gunakan. Pastikan paket data internet Anda masih ada dan aktif. Semoga membantu.
Baca juga: 3 Fitur Baru Google Maps, Hapus Location History Lebih Leluasa
Dapatkan update berita teknologi dan gadget pilihan setiap hari. Mari bergabung di Kanal WhatsApp KompasTekno.
Caranya klik link #. Anda harus install aplikasi WhatsApp terlebih dulu di ponsel.
Terkini Lainnya
- YouTube Music "2024 Recap" Dirilis, Rangkum Lagu yang Sering Diputar Mirip Spotify "Wrapped"
- Apple Sodorkan Rp 1,5 Triliun demi TKDN iPhone 16, Pemerintah RI?
- Bukti Kuat Motorola Bakal "Comeback" ke Pasar Ponsel Indonesia
- Beda Smart TV, Android TV, dan Google TV, Kenali sebelum Beli
- Oppo Find X8 Rilis Global Hari Ini di Bali, Begini Cara Nonton Peluncurannya
- Pemerintah AS Desak Google Jual Browser Chrome
- Taktik Apple Buka Blokir iPhone 16, Tawar Rp 157 Miliar lalu Rp 1,5 Triliun
- Xiaomi Redmi A4 5G Meluncur, HP Kamera 50 MP Harga Rp 1 Jutaan
- Daftar Aplikasi Android Terbaik 2024, ShopeePay Nomor 1 di Indonesia
- iPhone 16 Masih Dilarang, Apple Janji Tambah Investasi 10 Kali Lipat
- Robot Manusia Ikut Lari "Half Marathon", Finish dengan Sekali Isi Baterai
- Fungsi Rumus POWER di Microsoft Excel dan Cara Menggunakannya
- Game "Microsoft Flight Simulator 2024" Resmi Rilis, Ini Harganya di Indonesia
- Oppo Hadirkan AI Gemini dan "Circle-to-Search" di ColorOS 15
- Cara Mengembalikan Akun Facebook yang Hilang dengan Mudah dan Praktis
- Taktik Apple Buka Blokir iPhone 16, Tawar Rp 157 Miliar lalu Rp 1,5 Triliun
- Apple Sodorkan Rp 1,5 Triliun demi TKDN iPhone 16, Pemerintah RI?
- Tablet Gaming Legion Y700 Masuk Indonesia atau Tidak, Lenovo?
- Bocoran Desain dan Spesifikasi Samsung Galaxy Z Fold 6, Lebih Tipis dan Punya Kamera 200 MP?
- Ramai Tes Bahasa Cinta di Media Sosial, Ini Link dan Cara Mainnya
- ZTE dan Moratelindo Hadirkan STB Android TV 4K untuk Pelanggan Oxygen.id
- PlayStation 5 Pro Rilis Akhir Tahun Ini?