cpu-data.info

Kenapa TikTok Shop Tidak Muncul? Berikut Ini Cara Mengatasinya

Ilustrasi TikTok Shop.
Lihat Foto

- TikTok Shop resmi kembali beroperasi sekaligus merilis pengumuman kerjasamanya dengan Tokopedia.

Fitur TikTok Shop pun bisa diakses lagi oleh pelanggan di sebelah menu kanan “Home”. Dari segi tampilan (User Interface) TikTok Shop kali ini sedikit berbeda karena didominasi dengan warna hijau khas Tokopedia.

Kendati bisa sudah bisa diakses dan digunakan berbelanja, namun tak jarang sebagian pengguna masih tidak bisa menggunakannya. Pasalnya fitur Tiktok Shop tidak muncul dalam aplikasi TikTok.

Lantas mengapa fitur TikTok Shop tidak muncul? Selengkapnya KompasTekno menguraikan penyebab dan cara membuat fitur TikTok Shop muncul kembali. Simak uraiannya.

Baca juga: Keranjang Kuning TikTok Shop Sudah Kembali, Bisa Belanja Lagi

Belum memperbarui aplikasi

Salah satu penyebab mengapa fitur baru dalam aplikasi tidak muncul adalah pengguna belum melakukan pembaruan aplikasi. Umumnya fitur baru ini akan hadir ketika sistem aplikasi telah mengalami update/pembaruan dari toko aplikasi masing-masing ponsel Anda.

Maka dari itu bisa jadi fitur TikTok Shop tidak muncul dikarenakan pengguna belum memperbaruinya di aplikasi Google Play Store atau App Store. Saat ini pengguna bisa memperbarui aplikasi TikTok ke versi terbaru di versi 32.6.4 pada ponsel Android dan 32.5.0 untuk iPhone.

Cache TikTok yang menumpuk

Pembaruan fitur TikTok Shop tidak muncul juga bisa dikarenakan karena terjadi bug dikarenakan data cache aplikasi yang menumpuk. Cache merupakan data-data sementara yang tersimpan di aplikasi.

Bisa jadi cache yang menumpuk membuat aplikasi TikTok mengalami bug. Untuk mengatasinya cobalah untuk mengahapus cache yang menumpuk. Berikut ini langkah-langkah membersihkan cache TikTok di ponsel Android.

  • Buka “Setelan/Pengaturan”
  • Pilih “Aplikasi” dan “Kelola Aplikasi”
  • Selanjutnya pilih “TikTok”
  • Klik “Hapus data”
  • Pilih “Bersihkan cache”

Cobalah setel ulang aplikasi

Apabila fitur TikTok Shop belum muncul, Anda bisa mencoba menyetel ulang aplikasi dengan uninstal dan instal ulang aplikasi. Setelah instal ulang aplikasi, Anda bisa mengecek apakah fitur TikTok Shop kembali muncul.

Logout dan login kembali

Selain beberapa cara di atas, pengguna bisa mengeluarkan akun TikTok dan login kembali. Hal ini bisa jadi mengatasi bug yang terjadi di aplikasi yang menyebabkan fitur belum bisa muncul. Setelah mengeluarkan dan memasukkan akun Anda kembali, cek fitur TikTok Shop sebelah kanan menu “Home”. 

Bersabar menunggu pembaruan

Selain disebabkan karena beberapa masalah kecil, fitur TikTok Shop bisa jadi memang belum muncul. Seperti yang diketahui biasanya fitur terbaru aplikasi akan diterima pengguna secara bertahap.

Baca juga: TikTok Shop Buka Lagi tapi Transaksi Keranjang Kuning Tetap Dalam Aplikasi

 

Maka dari itu pengguna diharapkan bersabar dan mengecek secara berkala pembaruan di toko aplikasi. Itulah beberapa penyebab kenapa TikTok Shop tidak muncul di aplikasi. Semoga bermanfaat.

 

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat