Cara Menampilkan Lirik Lagu di Spotify Desktop dan Web
- Ketika Anda ingin menyanyikan lagu baru, fitur lirik lagu tentunya akan sangat membantu. Apalagi jika lirik lagu yang ditampilkan dapat menyesuaikan bagian lagu yang dinyanyikan secara real-time (langsung).
Nah, fitur ini juga tersedia di platform musik alir, Spotify. Spotify memiliki fitur lirik lagu real-time tersebut di semua aplikasinya, baik versi mobile, desktop, maupun web. Hanya saja, tampilan dan letak ikon untuk mengaktifkan lirik lagu berbeda-beda antar perangkat.
Baca juga: Bos Spotify Ini Didepak Setelah Jual Sahamnya Rp 145 Miliar
Di smartphone misalnya, pengguna bisa langsung menggulir ke bawah untuk melihat lirik lagu real-time. Lirik yang sedang dinyanyikan akan ditandai warna yang berbeda untuk memudahkan pengguna mengikuti beat musik.
Kendati begitu, tampilan dari Spotify desktop ataupun Spotify Web, tampilannya berbeda. Pengguna harus mengeklik ikon tertentu untuk beralih ke halaman khusus lirik lagu. Berikut adalah langkah-langkah mengaktifkannya.
Cara menampilkan lirik lagu di aplikasi desktop dan web Spotify
- Buka aplikasi Spotify di desktop, pastikan sudah mengunduh aplikasinya. Atau, akses tautan open.spotify.com
- Login akun Spotify yang sudah terdaftar
- Pilih salah satu lagu yang ingin diputar
- Bagian bawah kanan, terdapat ikon mikrofon. Klik ikon tersebut. Lirik lagu musik akan langsung muncul sesuai dengan bagian lagu yang tengah dinyanyikan.
Lirik lagu yang ditampilkan tidak hanya bagian yang sedang dinyanyikan saja, tetapi langsung seluruh teks lagu yang dinyanyikan.
Baca juga: Ada Stiker Spotify Wrapped 2023 di WhatsApp, Begini Cara Menambahkannya
Pengguna juga dimungkinkan pindah ke bagian musik tertentu dengan mengeklik lirik lagu yang dimunculkan Spotify. Misalnya, jika ingin pindah ke bagian "Reff" atau bait kedua, tinggal klik lirik yang menjadi reff dari musik tersebut.
Mudah bukan? Selamat mencoba!
Terkini Lainnya
- 10 Aplikasi Paling Banyak Di-download Gen Z AS, Nomor Satu Haram di Indonesia
- 7 Tips Rapikan Aplikasi-aplikasi di HP Android agar Tampilan Lebih Efisien
- Perusahaan Bimbel Online Bangkrut gara-gara ChatGPT
- Jadwal IESF WEC 2024 Mobile Legends, Timnas Indonesia Main Hari Ini
- Valve Rilis Steam Deck OLED Edisi Khusus, Pembelian Dibatasi dan Ketat
- 3 Cara Blokir Nomor Tidak Dikenal di WhatsApp biar Tidak Mengganggu, Mudah
- Pengguna iPhone 16 Kini Bisa Servis Mandiri
- Tol Cipularang Km 92 Ditandai sebagai "Lokasi Rawan Kecelakaan" di Google Maps
- Bangun Tidur Jangan Langsung Membuka HP, Begini Dampaknya
- Rekor Lagi, Harga Bitcoin "To The Moon" Tembus Rp 1,4 Miliar Per Keping
- Oppo Rajai Pasar Ponsel Indonesia Kuartal III-2024, Ini Daftar 5 Besarnya
- APK Bukan Singkatan dari “Aplikasi”, Begini Arti Sebenarnya
- Oppo Find X8 Series Meluncur Global 21 November di Bali
- Beda Smart TV, Android TV, dan Google TV, Kenali sebelum Beli
- Daftar 10 Smartphone Terlaris 2024, iPhone 15 Juaranya
- Laptop Layar Putar Lenovo ThinkBook Plus Twist Bisa Dibeli di Indonesia, Ini Harganya
- Bocoran Penampakan dan Spesifikasi Oppo Find X7
- Honor X8b Meluncur dengan Kamera 108 MP dan Poni ala Dynamic Island
- AP.Bren Sabet Juara Mobile Legends M5, Onic Esports Runner-up
- Layar Mungil Oppo Find N3 Flip Bisa Dipakai untuk Main Game