Infinix Smart 8: Harga dan Spesifikasi di Indonesia
- Infinix resmi meluncurkan smartphone entry-level terbarunya yakni Infinix Smart 8 di Indonesia, Selasa (5/12/2023).
Infinix Smart 8 dibanderol dengan harga Rp 1 juta untuk varian RAM dan media penyimpanan (storage) 3 GB/64 GB, sedangkan varian 4 GB/128 GB dibanderol seharga Rp 1,2 juta.
Spesifikasi Infinix Smart 8 yang diunggulkan mencakup layar 6,6 inci beresolusi HD Plus, baterai 5.000 mAh, dan fitur Magic Ring yang mirip seperti Dynamic Island milik iPhone 14 Pro.
Fitur ini membuat modul lubang (punch hole) di layar ponsel ini bisa berubah ukuran, misalnya memanjang ke kiri dan kanan ketika pengguna menerima notifikasi panggilan.
Pengguna juga dapat melihat status pengisian daya lewat punch hole interaktif tersebut.
Ini menjadi pertama kalinya fitur Magic Ring hadir di jajaran Smart series. Infinix Smart 7 sebagai pendahulunya tidak dilengkapi oleh Magic Ring.
Selengkapnya, pengguna bisa menyimak spesifikasi Infinix Smart 8 di bawah ini.
Baca juga: Infinix Smart 8 Resmi di Indonesia, HP 1 Jutaan dengan Dynamic Island ala iPhone
Spesifikasi Infinix Smart 8 di Indonesia
Infinix Smart 8 memiliki layar 6,6 inci dengan resolusi HD Plus, rasio layar ke bodi 90 persen, tingkat kecerahan (brightness) maksimum 500 nits, dan refresh rate 90 Hz.
Refresh rate ini memungkinkan pengalaman pengguna lebih mulus ketika menjelajahi internet, berganti dari satu tab ke tab browser lain, dan bermain game.
Sebagai perbandingan, Infinix Smart 7 dibekali layar 6,6 inci beresolusi HD Plus, rasio layar ke bodi 84 persen, brightness 500 nits, dan refresh rate 60 Hz.
Di bagian tengah atas layar ponsel, terdapat kamera selfie 8 MP yang dimuat dalam punch hole. Punch hole ini bersifat interaktif berkat fitur Magic Ring. Dengan fitur ini, punch hole dapat berubah ukuran dan memanjang ketika menerima notifikasi panggilan.
Beralih ke punggung, terdapat kamera utama 13 MP berteknologi AI. Infinix tidak merinci resolusi kamera kedua Smart 8, tetapi jika mengacu model yang sama yang rilis di Nigeria pada November lalu, resolusinya adalah 0,3 MP.
Kamera mendukung fitur Natural Portrait Mode, Supernight Mode, Slow Motion Video, AR Mode, dan perekaman video 4K pada 30 fps.
Untuk hardware, situs resmi Infinix hanya menjelaskan bahwa smartphone ini diotaki System-on-Chip (SoC) delapan inti (octa-core) dengan fabrikasi 12 nm. Namun, laman marketplace resmi Infinix Indonesia menunjukkan smartphone mengandalkan Unisoc T606.
Chipset ini mencakup dua unit Cortex-A75 (clockspeed 1,6 GHz) dan enam unit Cortex-A55 (clockspeed 1,6 GHz). Unit pengolah grafis (GPU) yang digunakan adalah Mali-G57 MP1.
Unisoc T606 didampingi RAM 3 GB/4 GB dan storage 64 GB/128 GB. Infinix Smart 8 memiliki fitur untuk memperluas RAM menjadi 8 GB dengan Extended RAM, sedangkan kapasitas storage dapat ditambah menggunakan kartu microSD hingga 2 TB.
Infinix Smart 8 ditopangi oleh baterai 5.000 mAh yang diklaim bisa bertahan hingga 39 jam untuk panggilan telepon, 50 jam untuk pemutaran musik, dan 36 jam untuk pemutaran video. Smartphone mendukung pengisian daya 10 Watt melalui USB-C.
Pengguna dapat memanfaatkan mode Power Marathon untuk memperpanjang waktu penggunaan baterai. Infinix mengeklaim baterai bisa bertahan 24 jam dalam mode siaga (standby) dan melakukan panggilan hingga 2 jam, saat baterai tersisa 5 persen.
Baca juga: Beda Spesifikasi Infinix GT 10 Pro dan Poco X5 Pro, Smartphone Gaming Rp 3 Jutaan
Smartphone entry-level ini menjalankan sistem operasi (OS) Android 13 Go yang dipoles antarmuka (UI) XOS 13, sebagaimana dikutip KompasTekno dari situs resmi Infinix Indonesia, Rabu (6/12/2023).
Fitur pendukung lainnya mencakup DTS yang meningkatkan volume hingga 200 persen, pemindai sidik jari (fingerprint) yang terintegrasi dengan tombol daya (side-mounted), Link-Booming yang mengoptimalkan jaringan lemah, AI Gallery, Smart Scanner, dan lain-lain.
Di atas kertas, ponsel ini memiliki dimensi 163,60 mm x 75,60 mm x 8,5 mm dengan bobot 184 gram.
Harga Infinix Smart 8 di Indonesia
Infinix Smart 8 tersedia di Indonesia dalam varian warna Shiny Gold, Crystal Green, Galaxy White, dan Timber Black. Berikut ini harga Infinix Smart 8:
- Infinix Smart 8 (3 GB/64 GB) - Rp 1.099.000
- Infinix Smart 8 (4 GB/128 GB) - Rp 1.249.000
Ponsel ini sudah bisa dibeli dalam sesi Flash Sale pada 6 Desember 2023 di mitra e-commerce Infinix. Selama Flash Sale, pengguna berhak mendapatkan gratis ongkos kirim, SIM Card Smartfren, dan lain sebagainya.
Untuk pertimbangan lebih lanjut, berikut KompasTekno rangkum spesifikasi dan harga Infinix Smart 8 dalam sebuah tabel.
Terkini Lainnya
- Di Jepang, Warga Diminta Tulis Password HP dan Aplikasi di Surat Wasiat
- Arti Kata “Tea”, Bahasa Gaul yang Sering Digunakan di Media Sosial
- 3 Cara Blokir Nomor Tidak Dikenal di HP Android dengan Mudah dan Praktis
- 5 Cara Mengaktifkan Ketuk Layar 2 Kali di HP untuk Menghidupkan Layar, Mudah
- Cara Cek Ukuran Foto dan Video WhatsApp yang Sudah Terkirim
- Pameran Fotografi Oppo Find X8 Series Tampilkan Keindahan dan Budaya Bali di Istana Ubud
- 4 Fitur Andalan Samsung Galaxy A16 5G, Harga Rp 3 Jutaan
- 50 Link Twibbon Hari Guru Nasional 2024 Menarik, Lengkap dengan Tema dan Logo
- Cara Akses Password iCloud di Google Chrome
- Sejarah QR Code, Kode "Kotak-kotak" yang Terinspirasi dari Permainan Go Board
- Tulisan di Word Tidak Muncul, Begini Cara Mengatasinya
- Arti Kata “Bussin”, Bahasa Gaul yang Sering Digunakan di Media Sosial
- 10 Penyebab HP Xiaomi Cepat Panas
- Gaji Bos ChatGPT Sam Altman Ternyata Kecil
- Kemenperin Ungkap Aksesori Apple yang Diproduksi di Bandung
- Pro Player Geek Fam ID "Nnael" Dihukum Moonton, Dilarang Tampil di 2 Pertandingan Mobile Legends M5
- Infinix Smart 8 Resmi di Indonesia, HP 1 Jutaan dengan "Dynamic Island" ala iPhone
- OnePlus 12 Resmi dengan Snapdragon 8 Gen 3 dan Kamera Periskop
- Karyawan Apple dan Meta Hanya Betah Kerja 2 Tahun lalu "Resign"
- Windows 12 Dikabarkan Meluncur Pertengahan 2024