Ini Dia, Aplikasi dan Game Terbaik Google Play Store Indonesia 2023
- Google melalui toko aplikasi Play Store, mengumumkan aplikasi dan game terbaik sepanjang tahun 2023. Deretan aplikasi dan game ini dirangkum dalam daftar "Best of 2023".
Aplikasi yang mendapat gelar "Best App of 2023" adalah aplikasi pembayaran dan transfer uang milik Gojek, yaitu GoPay.
GoPay diketahui resmi menjadi aplikasi terpisah dari Gojek pada pertengahan tahun ini. Meski dipisah, fitur GoPay masih bisa ditemui di aplikasi Gojek, sementara fitur-fitur yang ada di dalam aplikasi GoPay hanya fokus untuk pembayaran dan transaksi saja.
Beralih ke game, untuk game terbaik di tahun ini, alias "Best Game of 2023" jatuh kepada game teranyar buatan Hoyoverse, yaitu Honkai: Star Rail.
Honkai: Star Rail merupakan game petualangan turn based dengan karakter bergaya Jepang (anime) yang dirilis pada April lalu di Android, iOS, dan PC, lalu menyambangi konsol PlayStation 5 (PS5) pada Oktober lalu.
Baca juga: Aplikasi GoPay Resmi Meluncur, Terpisah dari Gojek dan Bisa Transfer Bank Gratis
Selain kategori Best App of 2023 dan Best Game of 2023, Google juga mengumumkan aplikasi dan game dari kategori lainnya.
Untuk aplikasi, misalnya, ada kategori aplikasi terbaik untuk hiburan (Best for Fun), aplikasi terbaik untuk kesehatan (Best App for Good), aplikasi terbaik untuk penerapan kecerdasan buatan alias AI (Best with AI), dan masih banyak lagi.
Sedangkan untuk game, ada kategori game online alias multiplayer terbaik (Best Multiplayer), game dengan cerita terbaik (Best Story), game indie terbaik (Best Indie), game buatan Indonesia terbaik (Best Made in Indonesia), dan lain sebagainya.
Daftar pemenang lengkap seluruh kategori di Best App of 2023 dan Best Game of 2023 di Google Play Store Indonesia sepanjang tahun 2023 adalah sebagai berikut, sebagaimana dirangkum KompasTekno dari GooglePlay, Jumat (1/12/2023).
Google Play Best App of 2023
- Best App of 2023: GoPay: Transfer & Payment
- User's Choice Winner: GoPay: Transfer & Payment
- Best for Fun: KaryaKarsa: Baca & Buat Cerita
- Best for Personal Growth: TipTip: Komunitas & Kreator
- Best Everyday Essentials: GoPay: Transfer & Payment
- Best Hidden Gems: Teduh - Threapy & Meditation
- Best App for Good: Skorlife
- Best with AI: SNOW - AI Profile
- Best Multi-device App: Spotify: Music and Podcasts
- Best for Watches: WhatsApp Messenger
- Best for Tablets: Concepts: Sketch, Note, Draw
- Best for Chromebooks: FlipaClip: Create 2D Animation
Google Play Best Game of 2023
Baca juga: Google Play dan Android Sumbang Ekonomi Aplikasi Indonesia Rp 653 Triliun
Terkini Lainnya
- Oppo Reno 13 Series Meluncur Sebentar Lagi, Ini Tanggal Rilisnya
- Janji Terbaru Apple di Indonesia, Rp 1,5 Triliun untuk Cabut Blokir iPhone 16
- China Pamer Roket yang Bisa Dipakai Ulang, Saingi Roket Elon Musk
- 10 Cara Mengubah Tulisan di WhatsApp Menjadi Unik, Mudah dan Praktis
- Ini Dia, Jadwal Rilis Global dan Daftar HP Xiaomi yang Kebagian HyperOS 2
- 2 Tim Indonesia Lolos Grand Final "Free Fire" FFWS Global 2024 di Brasil
- Hati-hati, Hacker Gunakan File ZIP untuk Menyusup ke Windows
- Dua Perangkat Apple Ini Sekarang Dianggap "Gadget" Jadul
- Valuasi Induk TikTok Tembus Rp 4.755 Triliun
- WhatsApp Siapkan Desain Baru, Ini Bocoran Tampilannya
- Headphone Vs Earphone, Mana yang Lebih Aman Digunakan?
- Apa Itu Rumus COUNT di Microsooft Excel dan Contoh Penggunaannya
- Bagaimana Cara Registrasi Kartu Telkomsel Baru?
- Arti Kata "Angst" Istilah Slang yang Sering Digunakan di Media Sosial
- Cara Menolak Otomatis Panggilan dari Nomor yang Disembunyikan di HP Android
- Dua Perangkat Apple Ini Sekarang Dianggap "Gadget" Jadul
- Link dan Cara Cek Spotify Wrapped 2023 buat Lihat Kilas Balik Musik Tahun Ini
- YouTube Music 2023 Recap Meluncur, Ada Cover Album Unik dan 100 Lagu Terfavorit
- TWS Redmi Buds 5 Pro Meluncur, Punya Fitur Anti-bising dengan AI
- 3 Game "GTA" Bisa Dimainkan Gratis di Netflix Bulan Depan
- Xiaomi Rilis Redmi K70 dan K70 Pro, HP Snapdragon 8 Gen 3 Harga Bersahabat