3 Game "GTA" Bisa Dimainkan Gratis di Netflix Bulan Depan

- Tiga game klasik dari seri Grand Theft Auto (GTA), yaitu GTA 3, GTA: Vice City, dan GTA: San Andreas akan bisa dimainkan secara gratis oleh pelanggan Netflix mulai 14 Desember 2023 mendatang.
Hal ini diumumkan Netflix dalam sebuah pengumuman di blog resmi mereka. Dalam pengumuman itu, Netflix mengatakan ketiga game GTA tadi tergabung ke dalam satu paket game Grand Theft Auto: The Trilogy - The Definitive Edition.
Sebelumnya, pengguna sebenarnya sudah bisa memainkan ketiga game klasik GTA ini di smartphone Android dan iOS. Namun, game tersebut harus dibeli dari toko aplikasi.
Saat ini, di toko aplikasi Google Play Store (Android) dan Apple App Store (iOS) GTA: San Andreas dijual dengan harga 7 dollar AS (sekitar Rp 108.000), sedangkan GTA: Vice City dan GTA 3 masing-masing dibanderol 5 dollar AS (sekitar Rp 77.000).
Sementara di Netflix, pengguna cukup berlangganan layanan Netflix per bulan untuk memainkan ketiga game GTA ini. Di Indonesia, pengguna bisa berlangganan Netflix dengan harga termurah Rp 54.000 untuk paket "Mobile" atau Rp 65.000 untuk paket "Basic".
Artinya, dengan berlangganan Netflix, gamer mendapat harga yang lebih murah untuk memainkan tiga game lawas GTA tersebut.
Kembali lagi ke GTA: The Trilogy - The Definitive Edition, di game ini, pengguna Netflix akan bisa memainkan ketiga game klasik GTA di atas dengan kontrol yang sudah disesuaikan untuk smartphone.
Selain itu, embel-embel "The Definitive Edition" juga menandakan bahwa ketiga game GTA di atas sudah dipoles dengan kualitas grafis atau visual yang lebih cantik dari versi orisinalnya di konsol PlayStation 2 (PS2).
Seperti diketahui, versi orisinal GTA 3 dirilis pada Oktober 2001, lalu GTA: Vice City dirilis pada Oktober 2002, dan GTA: San Andreas dirilis pada Oktober 2004. Ketiga game ini dirilis pertama kali di PS2.
Baca juga: Bocoran Gambar Ungkap Tampilan Pertama Game GTA 6

Untuk ketersediaan, pelanggan Netflix bisa melakukan pendaftaran awal (pre-register) untuk Grand Theft Auto: The Trilogy - The Definitive Edition di dalam aplikasi Netflix, sebelum bisa dimainkan pada 14 Desember 2023 mendatang.
Pantauan KompasTekno Kamis (30/11/2023) siang, laman pre-register tersebut tampak belum muncul di aplikasi Netflix di Indonesia. Netflix sendiri tak menyebut apakah game ini akan tersedia secara terbatas di beberapa negara saja atau tidak.
Namun yang jelas, mereka memastikan bahwa game ini, bersama game lainnya yang sudah ada di aplikasi Netflix, bisa dimainkan semua pelanggan Netflix tanpa terkecuali.
Artinya, pelanggan Netflix di Indonesia bisa memainkan tiga game ikonik GTA ini secara gratis sekitar dua minggu lagi, dan laman pre-register untuk pelanggan Indonesia kemungkinan akan muncul dalam beberapa waktu ke depan sebelum game ini resmi dirilis.
Baca juga: Game GTA 6 Sudah Bisa Dipesan Bulan Depan?
Sekadar informasi, penambahan game Grand Theft Auto: The Trilogy - The Definitive Edition membuat Netflix memperkaya katalog game yang bisa dimainkan gratis di aplikasi mereka.
Sebagaimana dirangkum KompasTekno dari Netflix.com, Kamis (30/11/2023), sudah ada sekitar 80 game yang bisa dimainkan pelanggan Netflix secara langsung di dalam aplikasi, tentunya tanpa iklan atau biaya tambahan lain di luar harga berlangganan.
Beberapa game terbaru yang hadir di Netflix mencakup Farming Simulator 23, Shadow and Bone Enter the Fold, Football Manager 2024 Mobile, Deat Cells: Netflix Edition, Highwater, dan masih banyak lagi.
Terkini Lainnya
- Masih Pakai iPhone 6s? Ini Risikonya
- Korban iPhone Hilang Gugat Apple Rp 84 Miliar
- Samsung Rilis Lagi Antarmuka One UI 7, Ini Daftar 10 HP Galaxy yang Kebagian
- Cara Cepat Lihat Jumlah Dislike Video YouTube
- Smartphone Huawei Enjoy 80 Resmi, Bawa Baterai Jumbo Harga Rp 2 Jutaan
- Facebook Dianggap Ketinggalan Zaman, Meta Susah Payah Cari Solusinya
- Cara Scan Dokumen di WhatsApp Langsung, Praktis dan Cepat
- Kartu Grafis Nvidia GeForce RTX 5060 Ti Dijual di Indonesia, Harga Rp 7 Jutaan
- Cara Mengetahui Waktu Upload File di Google Drive dengan Mudah
- HP Vivo T4 5G Meluncur dengan Baterai 7.300 mAh dan Desain Kamera "Flagship"
- Cara Buat Jadwal Event di Chat Pribadi WhatsApp
- Game "The Elder Scrolls IV: Oblivion Remastered" Resmi, Bisa Dimainkan Gratis di PC Game Pass
- Smart TV Samsung X8F Mini LED Meluncur, Dilengkapi AI DeepSeek
- Mengenal Bombardiro Crocodillo, Tralalero Tralala, dll yang Viral di TikTok
- Game Delta Force Mobile Dirilis, Sudah Bisa Di-download di Indonesia
- Xiaomi Rilis Redmi K70 dan K70 Pro, HP Snapdragon 8 Gen 3 Harga Bersahabat
- Google Tunduk "Publisher Right" Kanada, Setuju Bayar Media dan Batal Blokir Berita
- Redmi Watch 4 Meluncur, Casing Aluminium dan Pakai HyperOS
- Xiaomi Redmi K70E Resmi, Masuk Indonesia Jadi Poco X6 Pro?
- Sam "ChatGPT" Altman Resmi Kembali Jabat CEO OpenAI