Xiaomi Rilis Redmi K70 dan K70 Pro, HP Snapdragon 8 Gen 3 Harga Bersahabat

- Xiaomi memperkenalkan ponsel terbarunya dari lini Redmi K-series. Ada tiga model yang ditawarkan, selain Redmi K70E, dua lainnya adalah Redmi K70 dan K70 Pro.
Redmi K70 Pro menempati posisi puncak dalam lini ponsel ini karena dibekali spesifikasi tertinggi, denganSnapdragon 8 Gen 3 yang merupakan chip teratas dari Qualcomm.
Snapdragon 8 Gen 3 dibuat dengan proses fabrikasi 4 nm dan memiliki 8 inti CPU dengan konfigurasi 1+5+2.
Baca juga: Xiaomi Redmi K70E Resmi, Masuk Indonesia Jadi Poco X6 Pro?
Kedelapan core CPU itu terdiri dari 1 prime core Cortex-X4 3,3 GHz, 3 performance core Cortex-A720 3,15 GHz, 2 performance core Cortex-A720 2,96 GHz, serta dua efficiency core Cortex-A520 2,26 GHz. Pengolah grafisnya (GPU) adalah Adreno 750.
Xiaomi Redmi K7o Pro memadukan Snapdragon 8 Gen 3 dengan RAM berkapasitas besar, mencapai 24 GB, berikut media internal hingga 1 TB dan baterai 5.000 mAh dengan fast charging 120 watt.

Dihimpun KompasTekno dari GSM Arena, Kamis (30/11/2023), layar Redmi K70 Pro memiliki panel OLED berdiagonal 6,67 inci. (1.440 x 3.200 piksel 120 Hz). Di bagian atasnya terdapat punch hole yang memuat kamera selfie 16 MP.
Rangkaian kamera belakng terdiri dari kamera utama 50 MP, kamera telefoto 50 MP (optical zoom 2x), dan kamera ultra wide 12 MP yang disusun dalam empat penampang berbentuk bundar, termasuk LED flash.
Kemudian, sistem operasi yang dijalankan adalah HyperOS berbasis Android 14. Xiaomi juga mengembangkan algoritma kecerdasan (Artificial Intelligence/AI) untuk meningkatkan performa video games dan aplikasi tertentu.
Fitur lainnya dari Redmi K70 Pro termasuk port USB-C, NFC, Bluetooth 5,4, jaringan 5G, Wi-Fi 6, GPS, colokan jack audio 3,5 mm, dan pemindai sidik jari di layar.
Spesifikasi Redmi K70, beda di chip dan kamera belakang

Redmi K70 memiliki tampilan yang identik dengan Redmi K70 Pro, baik dalam hal ukuran dan tipe layar, maupun desain keseluruhan sehingga ibarat pinang dibelah dua dengan "kakaknya".
Sebagian spesifikasinya, termasuk kamera depan, baterai, pemindai sidik jari, serta daya fast charging juga sama. Namun, ada perbedaan dalam hal dapur pacu dan konfigurasi kamera belakang.
Baca juga: Redmi Watch 4 Meluncur, Casing Aluminium dan Pakai HyperOS
Kamera utama Redmi K70 juga beresolusi 50 MP, tapi dua kamera lainnya diganti menjadi kamera ultra wide 8 MP dan kamera macro 2 MP.
Lalu, chip yang digunakan bukan Snapdragon 8 Gen 3, melainkan Snapdragon 8 Gen 2 yang merupakan andalan Qualcomm tahun lalu. Kapasitas RAM maksimal Redmi K70 juga hanya 16 GB.

Harga Redmi K70 dan Redmi K70 Pro di China
Dari kedua ponsel, Redmi K70 Pro mungkin lebih menarik karena menawarkan chip Snapdragon 8 Gen 3, sementara harganya relatif bersahabat untuk spesifikasi sekelasnya, yakni mulai Rp 7 jutaan di China.
Redmi K70 Pro tersedia dalam varian warna Hitam, Putih, dan Biru. Adapun Redmi K70 datang dengan opsi warna yang lebih banyak ketimbang Redmi K70 Pro, yakni empat varian yang terdiri dari White, Black, Moonstone Blue, dan Violet.
Baca juga: Xiaomi Redmi Note 13R Pro Resmi, Kembaran Redmi Note 13 dengan Desain Baru
Redmi K70 series akan mulai dijual secara resmi besok, Jumat (1/12/2023) di pasar China. Untuk saat ini, belum ada indikasi bahwa kedua smartphone bakal ikut dipasarkan secara global. Berikut adalah rincian harga dari Redmi K70 dan Redmi K70 Pro di China.
Terkini Lainnya
- Menguji Performa Samsung Galaxy A36 Main Game Genshin Impact
- 2 Cara Menyimpan Foto di Google Drive dari HP dengan Mudah dan Cepat
- Kenapa Battery Health iPhone Turun? Ini Penyebab dan Cara Merawatnya
- Poco F7 Ultra: Spesifikasi dan Harga di Indonesia
- Jadwal MPL S15 Hari Ini 20 April, Onic Esports Vs Team Liquid
- HP Vivo V50 Lite 4G dan 5G Resmi di Indonesia, Ini Harga serta Spesifikasinya
- 50 Ucapan Selamat Hari Kartini 2025 yang Inspiratif buat Dibagikan ke Medsos
- 50 Link Twibbon Hari Kartini untuk Rayakan Emansipasi Wanita
- Spesifikasi dan Harga Poco F7 Pro di Indonesia
- Asus Rilis Monitor Khusus E-sports, Refresh Rate Sampai 610 Hz
- Instagram Rilis Fitur Blend, Bisa Buat Feed Reels Bareng Teman
- 100 Ucapan Selamat Paskah yang Bermakna dan Cocok Diunggah ke Media Sosial
- Hands-on Samsung Galaxy A26 5G, HP Rp 3 Jutaan dengan Desain Elegan
- Harga iPhone XS dan XS Max Second Terbaru April 2025, Mulai Rp 4 Jutaan
- Daftar HP yang Support E-SIM XL buat Migrasi Kartu SIM
- Google Tunduk "Publisher Right" Kanada, Setuju Bayar Media dan Batal Blokir Berita
- Redmi Watch 4 Meluncur, Casing Aluminium dan Pakai HyperOS
- Xiaomi Redmi K70E Resmi, Masuk Indonesia Jadi Poco X6 Pro?
- Sam "ChatGPT" Altman Resmi Kembali Jabat CEO OpenAI
- Spotify Wrapped 2023 Sudah Bisa Dibuat, Begini Caranya