Cara Hapus Akun Gmail di iPhone Mudah dan Cepat

- Google Mail atau Gmail merupakan platform e-mail yang biasa digunakan pengguna. Tak hanya diakses pada situs, aplikasi Gmail juga bisa diakses di ponsel. Salah satunya mengaksesnya di HP iPhone.
Untuk bisa diakses di iPhone, pengguna harus menambahkan satu atau beberapa akun e-mail ke aplikasi Mail di iPhone. Pengguna bisa memasukkan alamat e-mail dan password di aplikasi Mail.
Namun tak jarang pengguna ingin menghapus akun e-mailnya karena berbagai alasan. Mulai dari e-mail yang sudah tak digunakan lagi, mengganti ponsel, dan lain sebagainya. Lantas bagaimana cara menghapus akun Gmail di iPhone? Berikut ini tutorialnya.
Baca juga: Cara Hapus E-mail di Gmail yang Berukuran Besar dengan Cepat
Cara menghapus akun Gmail di iPhone mudah dan cepat

- Buka “Pengaturan/Setelan” di ponsel Anda
- Gulir ke bawah hingga menemukan aplikasi “Mail”
- Pilih “Accounts”
- Apabila terdapat beberapa aku, maka pilih salah satu akun Gmail yang ingin dikeluarkan atau dihapus
- Pilih “Delete Account”
Cara menambah akun Gmail di iPhone
Usai menghapus akun, apabila Anda ingin menambahkan Gmail lain di iPhone berikut ini caranya.
- Buka “Pengaturan/Setelan” di ponsel Anda
- Gulir ke bawah hingga menemukan aplikasi “Mail”
- Pilih “Accounts”
- Klik “Add Accounts”
- Pilih “Google”
- Selanjutnya masukkan informasi e-mail Anda
Baca juga: Cara Hapus E-mail Newsletter secara Otomatis di Gmail agar Tidak Memenuhi Kotak Masuk
Itulah cara menghapus akun Gmail di iPhone dengan cepat dan mudah. Apabila pengguna ingin menambahkan e-mail Gmail lagi, maka cukup menambahkan akun dengan langkah-langkah yang sama, seperti tutorial di atas. Semoga membantu.
Terkini Lainnya
- Cara Beli E-SIM Tri, Harga, dan Aktivasinya
- 2 Cara Mengaktifkan E-SIM XL dengan Mudah dan Praktis
- Cara Migrasi Kartu SIM Fisik ke E-SIM Telkomsel via Online, Mudah dan Cepat
- Samsung Galaxy M56 5G Meluncur, Bawa Bodi Tipis dan Datar
- Nvidia Hadapi Kerugian Rp 92 Triliun Imbas Ekspor Chip Dibatasi
- WhatsApp Siapkan Fitur Baru, Orang Lain Tak Bisa Simpan Foto dan Video Kita
- Video Lama Ungkap Alasan Bos Apple Pilih Rakit iPhone di China
- Jadwal MPL S15 Minggu Ini, Ada "Derby Klasik" RRQ Hoshi vs Evos Glory
- Hadiah Kompetisi E-sports EWC 2025 Tembus Rp 1 Triliun
- iPhone 6s Kini Masuk Kategori HP Lawas
- Meta Tambah Keamanan Akun Instagram Remaja Indonesia, Batasi Live dan DM
- Arti Logo XLSmart, Operator Seluler Hasil Merger XL-Smartfren
- XLSmart Resmi Beroperasi, Janjikan Peningkatan Layanan
- Cara Cek Tilang ETLE via Online
- 10 HP Terlaris di Indonesia
- Qualcomm Umumkan Chip Snapdragon 7 Gen 3 untuk Ponsel Menengah
- Galaxy Enhance-X Kedatangan 7 Fitur Baru Edit Foto, Ini Daftar HP Samsung yang Kebagian
- Game "Naruto x Boruto Ultimate Ninja Storm Connections" Rilis di PC, PlayStation, Xbox, dan Nintendo Switch
- MediaTek dan Meta Bersama Bikin Chip Kacamata Augmented Reality
- Google Bikin "Kunci Password" Baru dengan Passkey