cpu-data.info

Google Bikin "Kunci Password" Baru dengan Passkey

Google Titan Security Key versi baru
Lihat Foto

- Google meluncurkan kunci keamanan internet, Titan Security Key versi terbaru, yang benar-benar berbentuk kunci fisik, menyerupai perangkat flashdisk. Ini merupakan langkah terbaru Google menuju era tanpa password.

Titan Security Key versi baru hadir dalam dua model, yaitu model dengan konektivitas USB-C dan model dengan USB-A.

Kunci keamanan ini akan melindungi pengguna dari serangan phising hingga mencegah hacker membobol akun-akun penting. Cara pakai perangkat ini adalah dengan dicolok ke komputer saat pengguna ingin login, tanpa perlu ketik password.

Titan Security Key versi baru mendukung passkey, yaitu sistem login tanpa menggunakan password, melainkan memakai sistem keamanan ponsel. Menurut Google, Titan Security Key yang baru mampu menyimpan lebih dari 250 passkey.

Baca juga: Cara Login Akun Google Pakai Passkey, Tak Perlu Masukkan Password

Selain itu, perangkat ini juga kompatibel dengan standar keamanan FIDO2 yang mendukung otentikasi dua langkah. Pengguna hanya perlu memasukkan username dan kode PIN saja. Kode PIN-nya pun bisa diatur lewat Google Chrome sebagai pengganti password akun Google.

Pada Titan Security Key keluaran 2018 lalu, selain username dan password, pengguna juga diminta memasukkan e-mail saat menggunakan passkey di komputer.

Dukungan lainnya yaitu kriptografi untuk memverifikasi berbagai hal, termasuk memastikan tidak ada data login yang dikirim ke situs web palsu.

Kunci keamanan ini juga kini mendukung NFC agar bisa lebih mudah terhubung ke perangkat mobile seperti smartphone.

Adapun untuk menyimpan kredensial akun Google ke Titan Security Key pengguna bisa membuka halaman Passkey dan pilih opsi Gunakan Perangkat Lain (Use another device). Halaman passkey bisa dijangkau lewat tautan berikut ini.

Baca juga: Google Mulai Minta Pengguna Buat Passkey untuk Login Tanpa Password

Titan Security Key terbaru tersedia di Google Store di sejumlah negara termasuk di Amerika Serikat, Austria, Jerman dan Inggris.

Di AS, Titan Security Key dijual seharga 30 dollar AS (sekitar Rp 464.000) untuk model USB-A dan 35 dollar AS (sekitar Rp 542.000) untuk model USB-C.

Dibagikan gratis

Google bakal membagikan Titan Security Key versi baru ke sejumlah orang, khususnya mereka yang rentan diserang penjahat siber, karena memiliki informasi rahasia. Beberapa di antaranya yaitu aktivis serta jurnalis.

Sebanyak 100.000 Titan Security Key bakal dibagikan perusahaan secara gratis ke orang-orang yang masuk kategori di atas pada 2024 mendatang.

"Kami berkomitmen menyediakan 100.000 kunci keamanan baru kami secara gratis ke individu yang berisiko tinggi secara global pada tahun 2024 melalui kemitraan kami," kata Google dikutip KompasTekno dari blog resminya, Sabtu (18/11/2023).

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat