cpu-data.info

Fitur Kirim Video HD di WhatsApp Hadir di Indonesia

Cara menonaktifkan WA tanpa menghapus aplikasi.
Lihat Foto

- WhatsApp resmi meluncurkan dukungan kirim foto dan video High Definition (HD) alias resolusi tinggi. Fitur ini sekarang disebarkan ke semua pengguna WhatsApp di seluruh dunia, setelah sebelumnya terbatas untuk pengguna beta.

Peluncuran fitur itu secara resmi diumumkan WhatsApp. Menurut perusahaan, fitur foto dan video HD sudah tersedia untuk semua pengguna.

"Fitur foto HD dan video HD sudah diluncurkan secara global," kata juru bicara WhatsApp, Ellie Heatrick.

Selain itu, pihak WhatsApp juga mengunggah video promosi fitur tersebut melalui media sosial Threads.

"Tajam dan jelas, dikirimkan lewat chat. Kami meluncurkan video HD di WhatsApp," demikian keterangan video promosi itu, diunggah melalui akun Threads WhatsApp dengan handle @whatsapp.

Dengan fitur itu, pengguna bisa mengirimkan foto maupun video resolusi tinggi lewat WhatsApp.

Sebelumnya, kualitas foto maupun video yang dikirimkan lewat WhatsApp akan diturunkan atau dikompres dari kualitas aslinya. Dengan begitu, media foto atau video dari WhatsApp terkadang kurang jelas atau resolusinya pecah.

Untuk video misalnya, resolusinya dikompres menjadi 480 x 864 piksel. Seringkali pengguna juga mengakali mekanisme kirim foto dan video melalui fitur dokumen di WhatsApp, agar resolusinya seperti resolusi aslinya.

Nah dengan dukungan resolusi HD, video akan yang dikirimkan lewat WhatsApp akan memiliki resolusi 1.280 x 720 piksel alias HD. Jadi, kualitasnya akan lebih baik dibanding sebelumnya.

Dengan kirim foto/video HD pula, pengguna tak perlu lagi mengakali resolusinya lewat fitur dokumen.

Namun karena resolusinya lebih tinggi, ukuran medianya juga jadi lebih besar. Untuk itu, fitur HD menjadi pilihan bagi pengguna yang ingin memakainya, bukan menjadi pengaturan default.

Sudah bisa dicoba di Indonesia

Pantauan KompasTekno, fitur kirim foto dan video HD sudah tersedia di Indonesia, termasuk di WhatsApp Android versi 2.23.17.80.

Di aplikasi WhatsApp, opsi HD akan muncul ketika pengguna hendak mengirimkan media berupa foto atau video. Setelah mengambil foto/video lewat kamera aplikasi atau memilih foto/video di galeri, akan muncul opsi HD, ditandai dengan ikon bertuliskan "HD".

Nah, bila pengguna ingin mengirimkan foto/video dengan resolusi tinggi, pengguna perlu menekan tombol "HD" itu. Dengan begitu, media yang dipilih akan dikirim dalam resolusi tinggi.

Tampilan fitur kirim foto/video HD di WhatsApp/Lely Maulida Tampilan fitur kirim foto/video HD di WhatsApp

Perlu dicatat bahwa opsi HD tidak diatur sebagai pengaturan defaut di WhatsApp. Jadi, pengguna harus menekan tombol HD setiap kali ingin mengirimkan media foto maupun video baik ke grup atau chat personal di WA.

Nantinya, foto/video yang dikirimkan dengan resolusi tinggi juga akan ditandai dengan label "HD".

Penambahan embel-embel “HD” tersebut bertujuan untuk memberi tahu pengguna WhatsApp bahwa video yang dikirim sudah berkulitas HD, lebih jernih dan jelas ketimbang video “reguler”.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat