Cara Bayar Pajak Kendaraan Bermotor Online via Aplikasi Gopay
- Cara membayar pajak kendaraan bermotor (PKB) kini lebih mudah dilakukan secara online salah satunya menggunakan aplikasi e-wallet Gopay.
Gopay sendiri merupakan alat pembayaran elektronik yang terintegrasi dengan aplikasi Gojek. Namun saat ini pengguna bisa menggunakan aplikasi Gopay tersendiri yang sudah rilis secara mandiri di Play Store dan App Store.
Aplikasi ini resmi rilis pada Juli lalu. Melalui aplikasi Gopay mandiri, pengguna tak perlu masuk ke aplikasi Gojek lagi dan langsung bertransaksi di Gopay. Lantas bagaimana cara membayar pajak kendaraan bermotor via Gopay dengan mudah? Selengkapnya berikut ini langkah-langkahnya.
Baca juga: Cara Cek Total Transaksi di GoPay Selama Sebulan
Cara bayar pajak kendaraan bermotor via Gopay
- Unduh aplikasi Gopay di Google Play Store maupun App Store
- Apabila Anda sudah memiliki aplikasi Gopay sebelumnya, maka bisa login menggunakan nomor HP
- Saat masuk ke halaman beranda, pilih "Pembayaran"
- Gulir ke bawah dan pilih "Layanan publik"
- Klik "PKB"
- Pilih Samsat daerah Anda
- Isi plat nomor, nomor mesin kendaraaan, nomor HP, dan nomor NIK/kode pembayaran
- Selanjutnya lakukan konfirmasi pembayarn PKB
- Masukkan PIN Gopay
- Tunggu hingga pembayaran berhasil dan tarik ke atas untuk lihat detail pembayaran
Baca juga: Kode Transfer GoPay dari BCA serta Cara Top Up Saldonya
Itulah langkah-langkah cara membayar pajak kendaraan bermotor (PKB) via aplikasi Gopay. Informasi selengkapnya, pengguna bisa menuju laman resmi Gopay berikut ini.
Adapun ulasan selengkapnya terkait aplikasi Gopay terbaru dapat menuju artikel "Aplikasi GoPay Resmi Meluncur, Terpisah dari Gojek dan Bisa Transfer Bank Gratis". Selamat mencoba.
Terkini Lainnya
- Sony Aplha 1 II Diumumkan, Kamera Mirrorless dengan AI dan Layar Fleksibel
- Pengguna Threads Instagram Kini Bisa Buat Tab Feed Khusus Sendiri
- Waspada, Ini Bahayanya Menyimpan Password Otomatis di Browser Internet
- Tabel Spesifikasi Oppo Find X8 di Indonesia, Harga Rp 13 Jutaan
- Facebook Messenger Kedatangan Update Besar, Video Call Makin Jernih
- Apakah Aman Main HP Sambil BAB di Toilet? Begini Penjelasannya
- WhatsApp Rilis Fitur Voice Message Transcripts, Ubah Pesan Suara Jadi Teks
- Cara Mencari Akun Facebook yang Lupa E-mail dan Password, Mudah
- ZTE Nubia Z70 Ultra Meluncur, HP Bezel Tipis dengan Tombol Kamera Khusus
- Spesifikasi dan Harga Oppo Find X8 Pro di Indonesia
- Smartphone Vivo Y300 Meluncur, HP dengan "Ring Light" Harga Rp 4 Jutaan
- Oppo Find X8 Pro Punya Dua Kamera "Periskop", Bukan Cuma untuk Fotografi
- Ini Komponen Apple yang Akan Diproduksi di Bandung
- Inikah Bocoran Desain Samsung Galaxy S25 Ultra "Paling Dekat"?
- Jadwal M6 Mobile Legends, Fase Wild Card Hari Kedua
- 5 Fitur Unggulan dan Spesifikasi Reno 10 Pro Plus
- 7 Fakta Aplikasi Judi Online Higgs Domino Island yang Diblokir Kominfo
- Daftar HP dan Tablet Huawei yang Kebagian HarmonyOS 4
- Instagram Uji Fitur Tambah Foto/Video yang Di-upload Teman
- Bos Xiaomi Pamer Ponsel Lipat Mix Fold 3, Meluncur 14 Agustus 2023