cpu-data.info

Cara Cek Total Transaksi di GoPay Selama Sebulan

Aplikasi GoPay memiliki desain UI/UX yang lebih sederhana ketimbang aplikasi Gojek. Tampilan tersebut menjadikan GoPay lebih mudah digunakan (user-friendly), khususnya saat melakukan sejumlah transaksi.
Lihat Foto

- Dompet digital atau e-wallet menjadi salah satu metode pembayaran terkini yang kerap digunakan masyarakat. Selain lebih praktis dan mudah, menggunakan metode pembayaran digital seperti GoPay dirasa lebih cepat dan memiliki beragam promo dan cashback.

Kendati demikian tak jarang karena kemudahan dalam pembayaran, penggunna kurang mengontrol pengeluaran dalam bertransaksi secara digital. Namun bagi Anda yang terbiasa menggunakan GoPay, kini bisa mengecek total transaksi selama sebulan di GoPay secara mudah.

Pengecekan total transaksi ini berguna untuk mengetahui pengeluaran transaksi selama satu bulan yang bisa saja bermanfaat bagi Anda untuk mengatur keuangan. Lantas bagaimana carannya? Berikut ini caranya. 

Baca juga: Kode Transfer GoPay dari BCA serta Cara Top Up Saldonya

Cara cek total transaksi di GoPay selama sebulan

cara cek transaksi sebulan gopay/soffyaranti cara cek transaksi sebulan gopay

  • Download aplikasi GoPay di Play Store (Android) atau App Store (iOS)
  • Login menggunakan nomor ponsel yang terdaftar di GoPay
  • Masuk ke menu beranda dan pilih menu laporan hijau di bawah total saldo GoPay Anda seperti di atas
  • Klik laporan tersebut nantinnya Anda bisa memilih bulan mana yang ingin Anda cek dengan klik kanan dan kiri fitur meteran bulanan
  • Selanjutnya gulir ke bawah dan Anda akan menemui riwayat pengeluaran GoPay
  • Kini Anda bisa melihat rincian transaksi GoPay Anda

Cara mencatat pengeluaran di GoPay

catat pengeluaran gopay/soffyaranti catat pengeluaran gopay

Selain fitur total transaksi selama sebulan, pengguna bisa mencatat berbagai pengeluaran transaksi di GoPay. Berikut ini caranya;

  • Masuk ke menu total trasaksi
  • Klik "Catat pengeluaran" di pojok kanan atas
  • Catat pengeluaran Anda mulai dari nominal dan jenis pengeluaran
  • Klik "Catat pengeluaran"
  • Melalui fitur ini, penggna bisa mencatat berbagai pengeluaran sesuai dengan transaksi. Selain itu Anda juga bisa mengontrol berbagai pengeluaran menggunakan GoPay

Baca juga: Cara Bayar Parkir via GoPay, Praktis Tinggal Scan

Itulah cara melihat total transaksi selama sebulan di GoPay. Tak hanya itu sebelumnya pengguna juga bisa mengecek total transaksi selama setahun di Gojek. Selengkapnya Anda bisa mengulasnya di artikel "Ramai Pengguna Bagikan Total Transaksi Gojek Tembus Ratusan Juta, Begini Cara Ceknya". Semoga membantu.

 

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat