Kominfo: Perputaran Uang di Higgs Domino Island Rp 2,2 Triliun Per Bulan
- Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) mengungkap jumlah perputaran uang di game Higgs Domino Island yang disinyalir memuat praktik judi online, mencapai angka Rp 2,2 triliun per bulan.
Menurut Menteri Kementerian Komunikasi dan Informatika, Budi Arie Setiadi, angka tersebut berasal hanya dari satu situs judi online saja. Jika dikalkulasikan, perputaran uang di aplikasi atau situs judi online dalam setahun itu bisa mencapai Rp 27 triliun.
"Menurut laporan dan data, satu situs Domino Island, perputaran uangnya bisa sampai Rp 2,2 triliun per bulan. Itu untuk satu situs saja," kata Budi dalam konferensi pers yang digelar pada Selasa (8/8/2023) lalu.
Budi juga memenyontohkan bahwa pemain judi online, bisa mengeluarkan uang Rp 30.000 per hari, atau sekitar Rp 900.000 setiap bulannya.
Baca juga: Kominfo Tutup Akses Aplikasi Judi Online Higgs Domino Island
Padahal, kata Budi, uang tersebut bisa dipakai untuk hal bermanfaat lainnya, ketimbang sia-sia dipakai judi slot. Budi juga mengatakan bahwa anak-anak kecil pun ikut bermain judi "slot".
"Jadi, rakyat sangat dirugikan. Uang yang harusnya bisa untuk hal yang lebih baik, jadi sia-sia," ujar Budi.
Kominfo pun saat ini telah menutup akses dan konten game Higgs Domino Island. Game ini juga sudah diblokir dari Google Play Store dan Apple App Store.
Budi mengatakan, aplikasi ini diblokir sebagai wujud nyata penindakan praktik judi online atau lebih dikenal di masyarakat sebagai judi "slot".
Selain itu, Kominfo juga memblokir rekening yang menunjang praktik judi online agar ruang gerak praktik ini semakin sempit. Menurut Budi, pihaknya sudah memblokir 800 rekening yang terkait judi slot setiap minggu.
Baca juga: 7 Fakta Aplikasi Judi Online Higgs Domino Island yang Diblokir Kominfo
Blokir 800.000 konten judi online
Selain memblokir aplikasi Higgs Domino Island, Kominfo juga sudah memblokir aneka konten judi online. Menurut Budi, sejak dirinya dilantik pada 17 Juli lalu, ada sekitar 42.622 konten perjudian online yang diblokir.
Baca juga: Kominfo Blokir 800.000 Konten Judi Online di Indonesia Sejak 2018
Adapun sejak Juli 2018 hingga 7 Agustus 2023, Kominfo diklaim sudah sudah memblokir 886.719 konten perjudian online.
Konten yang dimaksud termasuk situs dan aplikasi judi online. Bila diakumulasikan, rata-rata Kominfo memblokir 1.500-2.000 konten judi online setiap harinya.
"Jadi, rata-rata kami melakukan pemutusan akses terhadap 1.500-2.000 situs dan puluhan aplikasi termasuk game perjudian online yang serupa dengan Higgs Domino Island," jelas Budi dalam kesempatan yang sama.
Terkini Lainnya
- TikTok Jawab Putusan AS, Sebut 170 Juta Pengguna Akan Terdampak Penutupan
- Microsoft Hentikan Dukungan Office di Windows 10 Tahun Ini
- TikTok Terancam Ditutup, Medsos RedNote Jadi Aplikasi No. 1 di AS
- Amerika Akan Blokir TikTok, Siapa yang Bakal Diuntungkan?
- Spesifikasi dan Harga Oppo Reno 13 5G di Indonesia
- Langkah Pertama yang Harus Dilakukan saat HP Hilang
- Kapan Sebaiknya Reset Pabrik pada HP? Begini Penjelasannya
- Ciri-ciri Penipuan di WhatsApp dan Cara Menghindarinya
- Kapan Harus Menghapus Cache di HP? Begini Penjelasannya
- Gmail Hampir Penuh? Begini Cara Cek Penyimpanannya
- Cara Menghapus Akun Google di HP dengan Mudah dan Cepat
- Tabel Spesifikasi Realme Note 60x dan Harganya, Mulai Rp 1 Jutaan
- Sah, Pemblokiran TikTok di AS Dekati Kenyataan
- iPhone 17 Series dan iPhone SE 4 Bakal Lebih Mahal?
- AS Perketat Ekspor Chip AI, Kuota GPU untuk Indonesia "Cuma" Sekian
- Vivo Pad Air Resmi Diumumkan, Tablet 11 Inci dengan Snapdragon 870
- Interpol Tangkap Warga Indonesia Penyedia Layanan Phising "16Shop"
- [POPULER TEKNO] Fitur Share Screen WA Akhirnya Bisa Dicoba | iPod Lawas Masih Segel Terjual Rp 441 Juta
- Update Mobile Legends 1.8.08, Ini Daftar Buff dan Nerf Hero
- Fitur Share Screen WA Hilang atau Tidak Muncul? Coba Lakukan Ini