cpu-data.info

iPhone dengan Aplikasi Twitter Berlogo Burung Biru Dijual Rp 380 Juta

Ilustrasi Twitter
Lihat Foto

- Sepanjang bulan Juli 2023, Elon Musk melakukan perubahan merek (rebranding) Twitter menjadi X. Salah satu yang diubah adalah nama dan logo aplikasi.

Ketika menginstal pembaruan (update) di toko aplikasi Google Play Store dan Apple App Store, nama dan logo Twitter akan lenyap, digantikan nama dan logo X. Namun, sejumlah pengguna tampaknya tidak rela kehilangan nama dan logo Twitter dari home screen HP-nya.

Hal ini pun tampaknya dimanfaatkan oleh pengguna lain untuk menjual ponsel miliknya yang masih memiliki logo Twitter asli (burung Larry Bird biru) dengan harga yang tinggi di marketplace eBay.

Baca juga: Diprotes Tetangga, Logo X di Kantor Pusat Twitter Dicopot

Ilustrasi iPhone dengan logo Twitter asli (bukan X) dijual dengan harga tinggi di eBay.WCCFTech Ilustrasi iPhone dengan logo Twitter asli (bukan X) dijual dengan harga tinggi di eBay.
Menurut laporan WCCFTech, ada pengguna yang menjual iPhone 11 Pro Max lengkap dengan logo aplikasi Twitter asli seharga 25.000 dollar AS atau setara 380 juta rupiah. Harga ini puluhan kali lipat lebih mahal dari harga iPhone 11 Pro Max versi baru.

Bukan cuma satu orang saja yang menjual iPhone dengan logo Twitter Larry Bird. Pengguna lain ada yang mnjual iPhone dengan logo Twitter asli seharga antara 800 dollar AS hingga 1.000 dollar AS (sekitar Rp 12,1 juta hingga Rp 15,1 juta).

Belum diketahui apakah iPhone dengan aplikasi Twitter sudah laku terjual atau belum, sebagaimana dihimpun KompasTekno dari WCCFTech, Kamis (3/8/2023).

Nama X sempat ditolak di App Store

Nama aplikasi Twitter resmi berubah menjadi X di App Store pada 31 Juli 2023. Sebelumnya, App Store tak mengizinkan penamaan aplikasi dengan satu karakter saja.Apple App Store Nama aplikasi Twitter resmi berubah menjadi X di App Store pada 31 Juli 2023. Sebelumnya, App Store tak mengizinkan penamaan aplikasi dengan satu karakter saja.
Penjualan iPhone dengan logo asli Twitter ini, ramai diperbincangkan setelah nama Twitter akhirnya resmi berubah menjadi "X" di App Store.

Sebelumnya, rebranding nama dan logo Twitter menjadi X lebih dulu hadir di ponsel Android. Pengguna iPhone masih sempat "aman" dari proses rebranding ini karena penamaan X terganjal restu Apple.

Pasalnya, toko aplikasi App Store punya aturan tertulis yang menyebut, aplikasi yang didaftarkan wajib memiliki nama minimal dua karakter dan maksimal 30 karakter.

Dengan begitu, merek X yang hanya terdiri dari satu karakter, tidak memenuhi syarat untuk terdaftar di toko aplikasi App Store.

Namun, tak lama, Apple luluh dan mengizinkan penggunaan nama X di toko aplikasinya. Twitter akhirnya resmi berganti nama menjadi "X" di toko aplikasi Apple App Store pada 31 Juli 2023.

Baca juga: Resmi, Twitter Berubah Jadi X di App Store, Aplikasi Pertama dengan Satu Huruf

Ini membuat X menjadi aplikasi pertama di App Store yang memiliki nama dengan satu karakter.

Dengan direstuinya nama X di App Store, maka pengguna iPhone juga tidak bisa mengelak dari proses rebranding ini, setelah melakukan update.

Setelah selesai update, nama aplikasi Twitter otomatis akan lenyap dari App Store dan home screen, digantikan aplikasi X.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat