cpu-data.info

Menghapus Halaman PDF Online Tanpa Aplikasi, Begini Caranya

Cara menggabungkan file pdf.
Lihat Foto

- Dokumen Portable Document Format (PDF) biasanya dipilih oleh pengguna untuk mengirimkan berbagai dokumen penting. Hal tersebut karena dokumen dengan format PDF sendiri memiliki beberapa keunggulan, salah satunya adalah tampilan dokumen yang tetap sama saat diterima oleh pengguna lain.

Kendati demikian, tak jarang pengguna ingin mengubah dokumen PDF tersebut. Mulai dari menambahkan teks, mengedit tulisan, hingga menghapus halaman PDF tertentu. Untuk mengedit atau menghapus halaman, pengguna biasanya akan melakukan konversi atau mengubah dokumen PDF ke Word terlebih dahulu.

Namun, kini pengguna bisa langsung menghapus halaman PDF tanpa mengubah formatnya terlebih dahulu. Salah satunya adalah menggunakan situs online seperti Visual Paradigm. Lantas, bagaimana caranya? Berikut ini cara menghapus halaman PDF online tanpa aplikasi.

Baca juga: 2 Cara Mengubah File Foto ke PDF di HP Tanpa Unduh Aplikasi

Cara menghapus halaman PDF online dengan Visual Paradigm

Cara menghapus halaman PDF online/soffyaranti Cara menghapus halaman PDF online

  • Buka situs PDF online di # 
  • Pilih "Get started for free"
  • Pilih "Import/Open"
  • Klik "Import PDF"
  • Selanjutnya, klik "Choose file" dan masukkan dokumen PDF yang hendak dihapus halamannya
  • Pada bilah menu sebelah kanan, pilih "Pages"
  • Pilih halaman mana yang ingin Anda hapus
  • Klik menu titik tiga kecil di atas dokumen
  • Pilih "Delete Page"
  • Menu ini juga bisa Anda gunakan untuk memasukkan halaman PDF tambahan atau melakukan duplikasi halaman
  • Setelah itu, klik "Export" dan simpan dokumen sesuai dengan format yang diinginkan

Baca juga: 2 Cara Tanda Tangan Digital di PDF dengan Mudah Tanpa Aplikasi Tambahan

Di situs Visual Paradigm, selain menghapus dokumen, pengguna juga bisa mengedit dokumen PDF dengan beberapa fitur lainnya. Meskipun gratis, terdapat beberapa fitur lain yang mengharuskan pengguna melakukan langganan dengan tarif tertentu. Itulah cara menghapus halaman PDF online tanpa aplikasi. Semoga membantu.

 

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat