Solusi Game Antilag dan Nonton Streaming Antibuffer

– Pernahkah kamu mendapati game yang dimainkan lemot secara tiba-tiba atau video yang kamu tonton di Youtube mendadak buffering dalam waktu cukup lama?
Situasi demikian sebenarnya merupakan hal yang lumrah. Namun, jika terjadi secara terus-menerus, siapa pun akan kesal. Padahal, kedua aktivitas tersebut merupakan sarana termurah dan termudah untuk melepas stres.
Game yang lemot dan buffering saat streaming video umumnya disebabkan faktor internet.
Sebagai contoh, jaringan Wi-Fi. Kalau bandwidth jaringan Wi-Fi kecil, pengolahan data-data berat, seperti pada game atau memutar video dalam kualitas high definition (HD), akan menjadi lebih lama.
Kondisi itu bisa bertambah parah bila terlalu banyak perangkat yang terhubung dengan modem Wi-Fi. Padahal, setiap modem memiliki batasan jumlah pengguna.
Contohnya, jika kamu memiliki koneksi internet dengan kecepatan 100 Mbps dan menghubungkannya ke tiga perangkat, setiap perangkat akan mendapatkan kecepatan internet sekitar 33 Mbps. Semakin banyak perangkat yang terhubung, maka kecepatannya juga akan semakin menurun.
Jarak antara perangkat dan modem atau router Wi-Fi juga bisa jadi penyebab game lemot dan video buffering. Semakin jauh jarak antara keduanya, maka semakin lambat koneksi internetnya.
Selain faktor internet, kendala tersebut juga bisa terjadi lantaran ketidaksesuaian antara spesifikasi perangkat dan penggunaannya.
Untuk dapat menjalankan mobile game berat, misalnya, smartphone harus punya random access memory (RAM) minimal 4 GB, ruang penyimpanan besar, dan chipset minimal kelas mid-range. Jika perangkat yang digunakan tidak berspesifikasi demikian, bisa dipastikan game akan lemot saat dimainkan.
Game bisa pula ngelag lantaran developer game umumnya tidak melakukan optimasi konten. Hal ini dikarenakan kompleksitas konten pada game begitu tinggi, terutama grafis, sehingga sulit dioptimasi. Dengan demikian, transfer data real-time antara server game dan perangkat menjadi lebih besar.
Di sisi lain, konten video di Youtube bisa saja tidak mengalami buffering, meski menggunakan jaringan internet yang sama dengan ketika memainkan game. Sebab, Youtube sering kali melakukan optimasi agar video-videonya bisa diputar dengan cepat di berbagai perangkat. Optimasi ini membuat transfer data menjadi lebih kecil.
Selain itu, kendala juga bisa datang akibat gangguan elektromagnetik dari perangkat elektronik lain di sekitar. Contohnya, microwave atau Bluetooth speaker.
Masalah teknis pada perangkat atau jaringan juga bisa memengaruhi kualitas koneksi internet saat bermain game atau streaming video. Misalnya, salah melakukan konfigurasi pada modem ataupun router.
Baca juga: Akses Internet Cepat Kian Dibutuhkan
Solusi agar internet lancar
Koneksi internet yang stabil dan cepat sangat dibutuhkan untuk segala aktivitas online, termasuk bermain game dan streaming video.
Adapun terdapat beberapa cara yang bisa dilakukan untuk mendapatkan koneksi internet seperti itu, di antaranya menggunakan internet sesuai kebutuhan, mengusahakan agar perangkat yang terhubung dalam satu jaringan Wi-Fi tidak melebihi kapasitas, serta beralih memakai kabel eternet untuk laptop atau personal computer (PC) ketimbang Wi-Fi.
Terkini Lainnya
- ChatGPT Dituntut karena "Asbun", Tuding Pria Tak Bersalah Pembunuh
- Cara Hapus GetContact Permanen biar Identitas Kontak Tetap Aman
- Cara Melihat Garis Lintang dan Bujur di Google Maps dengan Mudah dan Praktis
- Apa Itu Grok AI dan Bagaimana Cara Menggunakannya?
- 7 Cara Menghapus Cache di HP untuk Berbagai Model, Mudah dan Praktis
- Samsung Rilis Vacuum Cleaner yang Bisa Tampilkan Notifikasi Telepon dan Chat
- Akun Non-aktif X/Twitter Akan Dijual mulai Rp 160 Juta
- 3 Cara Menggunakan Chatbot Grok AI di X dan Aplikasi HP dengan Mudah
- Poco M7 Pro 5G Resmi di Indonesia, Harga Rp 2,8 Juta
- Siap-siap, Harga iPhone Bakal Semakin Mahal gara-gara Tarif Trump
- Grok Jadi Aplikasi Terpisah, Bisa Diunduh di HP dan Desktop
- Meta Rilis 2 Model AI Llama 4 Baru: Maverick dan Scout
- Kisah Kejatuhan HP BlackBerry: Dibunuh oleh Layar Sentuh
- AI Google Tertipu oleh April Mop, Tak Bisa Bedakan Artikel Serius dan Guyonan
- Smartwatch Garmin Vivoactive 6 Meluncur, Pertama dengan Fitur Alarm Pintar
- Oppo Pad Air Kini Ada Versi 128 GB, Sudah Bisa Dipesan di Indonesia
- Cara Menghapus Penanda dan Tag di GetContact dengan Mudah
- Spesifikasi Laptop untuk Tes TKD dan AKHLAK Rekrutmen Bersama BUMN 2023, Perhatikan
- Pengguna Oppo Find N2 Flip Dapat Jatah 6 Kali Ganti Screen Protector Gratis
- Spesifikasi dan Harga Infinix Note 30 Pro di Indonesia