Cara agar Status WA Otomatis Terunggah di Facebook Sekaligus

- Pengguna WhatsApp kini bisa membagikan status WA yang otomatis bisa ter-upload di Facebook Story. Fitur baru ini resmi digelontorkan April lalu dan pengguna secara menyeluruh bisa menggunakannya.
Melalui fitur baru ini pengguna tidak lagi repot mengunggah status secara manual lagi di Facebook Story. Bagi pemilik bisnis, tentu hal ini menguntungkan karena umumnya pelaku usaha lebih mudah mempromosikan usahanya lebih cepat dan praktis langsung di dua platform.
Sama seperti prinsip status stories pada umumnya, story WA dan Facebook tersebut hanya dapat bertahan selama 24 jam. Pengguna bisa menggunggah konten berupa foto, teks, video, hingga GIF untuk berinteraksi dengan pengguna lain.
Lantas bagaiman acara agar status WA otomatis ter-upload di Facebook? Selengkapnya berikut ini tutorailnya.
Baca juga: Cara Bookmark Pesan WhatsApp Agar Tidak Hilang dan Terhapus
Cara agar status WA otomatis terunggah di FB

- Buka aplikasi WhatsApp
- Unggah status di bagian Status WhatsAppp
- Anda dapat mengunggah berbagai konten stories WA mulai dari teks, video, foto, stiker, GIF, dan lainnya
- Selanjutnya klik “Bagikan ke Cerita Facebook”
- Pilih “Bagikan Sekarang”
- Nantinya Story WA akan otomatis ter-upload di Story Facebook
- Buka Facebook Anda dan login dengan username dan password
- Cek apakah status WA telah tersinkronisasi otomatis dengan story FB
Baca juga: Cara Pakai 1 Nomor WhatsApp di 4 HP Sekaligus
Agar mendapatkan fitur ini pengguna diharapkan mengecek pembaruan di toko aplikasi Play Store (Android) dan App Store (iOS). Selain itu untuk meningkatkan keamanan, WhatsApp menyebut bahwa WA Status yang diunggah di FB Story akan tetap dilindungi oleh sistem keamanan end-to-end encryption (E2EE, enkripsi ujung-ke-ujung).
Selain fitur terbarunya dalam sinkronisasi status WA dan Facebook, WhatsApp juga merilis fitur baru lainnya. Salah satunya kini pengguna bisa menggunakan satu akun WhatsApp di empat HP sekaligus. Adapun cara menggunakannya dapat menuju artikel "Cara Pakai 1 Nomor WhatsApp di 4 HP Sekaligus". Semoga bermanfaat.
Terkini Lainnya
- ChatGPT Dituntut karena "Asbun", Tuding Pria Tak Bersalah Pembunuh
- Cara Hapus GetContact Permanen biar Identitas Kontak Tetap Aman
- Cara Melihat Garis Lintang dan Bujur di Google Maps dengan Mudah dan Praktis
- Apa Itu Grok AI dan Bagaimana Cara Menggunakannya?
- 7 Cara Menghapus Cache di HP untuk Berbagai Model, Mudah dan Praktis
- Samsung Rilis Vacuum Cleaner yang Bisa Tampilkan Notifikasi Telepon dan Chat
- Akun Non-aktif X/Twitter Akan Dijual mulai Rp 160 Juta
- 3 Cara Menggunakan Chatbot Grok AI di X dan Aplikasi HP dengan Mudah
- Poco M7 Pro 5G Resmi di Indonesia, Harga Rp 2,8 Juta
- Siap-siap, Harga iPhone Bakal Semakin Mahal gara-gara Tarif Trump
- Grok Jadi Aplikasi Terpisah, Bisa Diunduh di HP dan Desktop
- Meta Rilis 2 Model AI Llama 4 Baru: Maverick dan Scout
- Kisah Kejatuhan HP BlackBerry: Dibunuh oleh Layar Sentuh
- AI Google Tertipu oleh April Mop, Tak Bisa Bedakan Artikel Serius dan Guyonan
- Smartwatch Garmin Vivoactive 6 Meluncur, Pertama dengan Fitur Alarm Pintar
- Ini Cara Mengatasi Lampu Merah Berkedip pada Modem Internet
- Cara Bikin Video Ala Wes Anderson yang Sedang Tren di TikTok
- IBM Berencana Gantikan Karyawan dengan AI untuk 7.800 Posisi
- WhatsApp Perbaiki "Anehnya" Fitur Polling di Grup Percakapan
- Intel Catat Kerugian Terbesar dalam Sejarah Perusahaan