IDC: Pengiriman PC Global Turun, Apple Mac Paling Anjlok
- Firma riset pasar IDC merilis laporan pengiriman (shipment) komputer dan laptop (PC) secara global untuk kuartal-I 2023.
Dalam periode ini, pasar PC secara keseluruhan memiliki total pengiriman sebesar 56,9 juta unit, anjlok 29 persen dari 80,2 juta unit pada periode yang sama tahun lalu (year-on-year/YoY).
Dari puluhan juta unit tersebut, PC model Mac bikinan Apple, seperti Macbook, iMac, dll, mengalami penurunan paling tinggi di antara merek PC lain.
Pada kuartal I-2023, IDC mencatat Apple memiliki pengiriman PC sebanyak 4,1 juta unit, anjlok 40,5 persen dari 6,9 juta unit di kuartal I-2022 lalu.
Baca juga: Xiaomi Mini PC Meluncur, Komputer Desktop Mungil Pesaing Mac Mini
Tak hanya Apple, merek PC lainnya juga kompak mengalami penurunan pengiriman PC pada kuartal I-2023 ini, namun angkanya tidak sebesar Apple.
Menurut IDC, penurunan pengiriman ini disebabkan oleh kondisi ekonomi makro global yang belum menentu, serta penurunan permintaan yang membuat stok di gudang masing-masing merek PC menumpuk.
IDC memprediksi bahwa kondisi ini akan terus berlanjut hingga beberapa waktu ke depan, dan hal ini tidak bisa dihindari meski berbagai merek PC ini memberikan banyak program diskon kepada konsumennya.
"Para vendor PC global diprediksi akan terus mengalami stok melimpah di gudang hingga pertengahan tahun 2023 ini, dan berpotensi akan terus terjadi hingga kuartal III-2023 mendatang," ujar seorang analis IDC, sebagaimana dikutip KompasTekno dari IDC, Selasa (11/4/2023).
Baca juga: IDC: Pandemi Mereda, Pasar PC Global Meredup
Dalam riset IDC kuartal I-2023 ini, Apple berada di posisi keempat dalam daftar 5 merek laptop terlaris di periode tersebut, dengan pangsa pasar (market share) 7,2 persen.
Di atas Apple, ada Lenovo, HP, dan Dell yang secara berurutan menduduki posisi pertama hingga ketiga sebagai merek PC terlaris dengan pangsa pasar masing-masing 22,4; 21,1; dan 16,7 persen.
Sedangkan di bawah Apple, ada Asus di peringkat kelima dengan pangsa pasar 6,8 persen. Selengkapnya, berikut daftar 5 merek laptop terlaris di kuartal I-2023, lengkap dengan total pengiriman PC dan pangsa pasarnya di periode tersebut.
Terkini Lainnya
- Tabel Spesifikasi Oppo Find X8 di Indonesia, Harga Rp 13 Jutaan
- Facebook Messenger Kedatangan Update Besar, Video Call Makin Jernih
- Apakah Aman Main HP Sambil BAB di Toilet? Begini Penjelasannya
- WhatsApp Rilis Fitur Voice Message Transcripts, Ubah Pesan Suara Jadi Teks
- Cara Mencari Akun Facebook yang Lupa E-mail dan Password, Mudah
- ZTE Nubia Z70 Ultra Meluncur, HP Bezel Tipis dengan Tombol Kamera Khusus
- Spesifikasi dan Harga Oppo Find X8 Pro di Indonesia
- Smartphone Vivo Y300 Meluncur, HP dengan "Ring Light" Harga Rp 4 Jutaan
- Oppo Find X8 Pro Punya Dua Kamera "Periskop", Bukan Cuma untuk Fotografi
- Ini Komponen Apple yang Akan Diproduksi di Bandung
- Inikah Bocoran Desain Samsung Galaxy S25 Ultra "Paling Dekat"?
- Jadwal M6 Mobile Legends, Fase Wild Card Hari Kedua
- Bocoran Isi Proposal 100 Juta Dollar AS Apple ke Kemenperin
- Samsung Galaxy Z Flip 7 FE Meluncur Tahun Depan?
- Oppo Find X8 Pro Punya Tombol "Quick Button", Apa Fungsinya?
- [POPULER TEKNO] Tren Gen-Z di AS, Tinggalkan Smartphone dan Ganti ke Ponsel Fitur | Viral Foto Barbie Selfie Generator, Ini Cara Bikinnya
- Sukses Satukan Cinta Keluarga Indonesia, Oppo Kumpulkan 89.322 Cinta dalam Kampanye Portrait of Love
- Viral Foto Barbie Selfie AI Generator di Instagram dan Twitter, Begini Cara Bikinnya
- Apa Itu Ponsel Fitur yang Digemari Gen-Z Amerika Serikat ketimbang Smartphone?
- Fitur Find My Device di Android 14 Bisa Lacak Ponsel Hilang meski Keadaan Mati?