IDC: Pengiriman PC Global Turun, Apple Mac Paling Anjlok

- Firma riset pasar IDC merilis laporan pengiriman (shipment) komputer dan laptop (PC) secara global untuk kuartal-I 2023.
Dalam periode ini, pasar PC secara keseluruhan memiliki total pengiriman sebesar 56,9 juta unit, anjlok 29 persen dari 80,2 juta unit pada periode yang sama tahun lalu (year-on-year/YoY).
Dari puluhan juta unit tersebut, PC model Mac bikinan Apple, seperti Macbook, iMac, dll, mengalami penurunan paling tinggi di antara merek PC lain.
Pada kuartal I-2023, IDC mencatat Apple memiliki pengiriman PC sebanyak 4,1 juta unit, anjlok 40,5 persen dari 6,9 juta unit di kuartal I-2022 lalu.
Baca juga: Xiaomi Mini PC Meluncur, Komputer Desktop Mungil Pesaing Mac Mini
Tak hanya Apple, merek PC lainnya juga kompak mengalami penurunan pengiriman PC pada kuartal I-2023 ini, namun angkanya tidak sebesar Apple.
Menurut IDC, penurunan pengiriman ini disebabkan oleh kondisi ekonomi makro global yang belum menentu, serta penurunan permintaan yang membuat stok di gudang masing-masing merek PC menumpuk.
IDC memprediksi bahwa kondisi ini akan terus berlanjut hingga beberapa waktu ke depan, dan hal ini tidak bisa dihindari meski berbagai merek PC ini memberikan banyak program diskon kepada konsumennya.

"Para vendor PC global diprediksi akan terus mengalami stok melimpah di gudang hingga pertengahan tahun 2023 ini, dan berpotensi akan terus terjadi hingga kuartal III-2023 mendatang," ujar seorang analis IDC, sebagaimana dikutip KompasTekno dari IDC, Selasa (11/4/2023).
Baca juga: IDC: Pandemi Mereda, Pasar PC Global Meredup
Dalam riset IDC kuartal I-2023 ini, Apple berada di posisi keempat dalam daftar 5 merek laptop terlaris di periode tersebut, dengan pangsa pasar (market share) 7,2 persen.
Di atas Apple, ada Lenovo, HP, dan Dell yang secara berurutan menduduki posisi pertama hingga ketiga sebagai merek PC terlaris dengan pangsa pasar masing-masing 22,4; 21,1; dan 16,7 persen.
Sedangkan di bawah Apple, ada Asus di peringkat kelima dengan pangsa pasar 6,8 persen. Selengkapnya, berikut daftar 5 merek laptop terlaris di kuartal I-2023, lengkap dengan total pengiriman PC dan pangsa pasarnya di periode tersebut.
Terkini Lainnya
- Bytedance "Suntik Mati" Fitur Mirip Instagram di TikTok
- Bagaimana Cara Wireless Charging di HP Bekerja? Ini Penjelasannya
- 7 Trik Memperkuat Sinyal di iPhone
- Kenapa Pesan WhatsApp Tidak Masuk Jika Tidak Dibuka? Ini Penyebabnya
- Apa Jadinya Jika iPhone Tidak Di-update?
- 4 Cara Melihat Password WiFi di Laptop dan PC untuk Semua Model, Mudah
- 10 Game Tersembunyi di Google, Begini Cara Mengaksesnya
- 4 Fitur di HP Samsung untuk Traveling yang Wajib Kalian Tahu
- Kontroversi Foto Jadi Ghibli Pakai AI yang Bikin Dunia Animasi Heboh
- Mengenal Liang Wenfeng, Pendiri Startup AI DeepSeek yang Hebohkan Dunia
- 6 Cara Bikin WhatsApp Terlihat Tidak Aktif biar Tidak Terganggu Saat Cuti Kerja
- 10 Aplikasi Terpopuler di Dunia, Ini yang Diunduh Paling Banyak
- Kisah Nintendo, Berawal dari Kartu Remi ke Industri Video Game Global
- Pendiri Studio Ghibli Pernah Kritik Keras soal AI
- Riset: Orang yang Sering Chat ke ChatGPT Ternyata Kesepian
- [POPULER TEKNO] Tren Gen-Z di AS, Tinggalkan Smartphone dan Ganti ke Ponsel Fitur | Viral Foto Barbie Selfie Generator, Ini Cara Bikinnya
- Sukses Satukan Cinta Keluarga Indonesia, Oppo Kumpulkan 89.322 Cinta dalam Kampanye Portrait of Love
- Viral Foto Barbie Selfie AI Generator di Instagram dan Twitter, Begini Cara Bikinnya
- Apa Itu Ponsel Fitur yang Digemari Gen-Z Amerika Serikat ketimbang Smartphone?
- Fitur Find My Device di Android 14 Bisa Lacak Ponsel Hilang meski Keadaan Mati?