Deretan Fitur Baru OneUI 5.1, dari Kamera hingga Mulititasking Halaman all -
- Bersamaan dengan dirilisnya trio Galaxy S23 series pada awal Februari lalu, Samsung juga memperkenalkan sistem antarmuka (user interface/UI) terbarunya, OneUI 5.1.
Kini, OneUI 5.1 mulai disebar ke model ponsel flagship yang lebih lama, seperti Galaxy S22 series, Galaxy S21 series, Galaxy S20 series, Galaxy Z Fold 4, dan Galaxy Z Flip 4.
Pengguna HP flagship Samsung di Indonesia juga sudah mulai kebagian update OneUI 5.1. Ponsel Galaxy S22 Ultra yang digunakan KompasTekno sudah bisa mengunduh update OneUI 5.1 sejak 15 Februari lalu.
Lantas, fitur baru apa saja yang dibawa OneUI 5.1?
Baca juga: Samsung Mulai Sebar OneUI 5.1, Indonesia Sudah Kebagian
Secara umum, pembaruan yang dibawa sistem antarmuka penerus OneUI 5.0 itu meliputi aspek kamera, galeri, panggilan, multitasking, widget, hingga personalisasi.
Berikut deretan fitur baru OneUI 5.1, berdasarkan keterangan tertulis yang diterima KompasTekno, Rabu (22/2/2022).
Expert RAW
Dengan update OneUI 5.1, pengguna lini flagship smartphone Galaxy seperti Galaxy S series, Galaxy Fold/Flip series kini bisa menemukan fitur Expert RAW dengan lebih mudah di menu "More". Dengan fitur ini, pengguna bisa memotret objek foto dan mendapatkan hasil mentah atau raw.
Sebelumnya, pengguna harus men-download Expert RAW secara terpisah lewat toko aplikasi Galaxy Store.
Tak hanya lebih mudah ditemukan, Expert RAW pada Galaxy S21, S22, dan S23 series kini juga kedatangan fitur baru, yaitu Astrography untuk memotret bintang.
OneUI 5.1 juga membawa dua opsi rona (tone) hasil kamera depan, yaitu cold tone (kebiru-biruan) atau warm tone (kuning).
Sistem antarmuka terbaru Samsung ini juga memiliki Photo Remaster berbasis AI yang disempurnakan.
Fitur ini secara otomatis memperbaiki detail gambar yang kurang dengan meningkatkan kecerahan, menyempurnakan detail, dan membuat koreksi warna.
Fitur ini juga menghilangkan bayangan dan pantulan yang tidak diinginkan untuk menciptakan foto yang sempurna.
Photo Remaster juga punya object eraser (penghapus obyek) yang kini bisa menghapus bayangan dan pantulan.
Baca juga: Samsung Janji Update OneUI Bakal Digelontorkan Lebih Cepat ke Depannya
Fitur baru di galeri
Nantinya, pengguna akan melihat beberapa hasil foto di galeri HP yang memiliki kecocokan dengan wajah yang dicari.
Galeri smartphone Samsung juga menampilkan sekilas informasi bila pengguna menggulirkan foto ke atas. Informasi yang ditampilkan berupa waktu dan tempat gambar diambil, letak gambar itu disimpan, ukuran dan resolusi foto, dan banyak lagi.
Dengan OneUI 5.1, pengguna juga bisa "mencomot" objek foto di galeri tanpa background fotonya. Fitur ini terlihat hadir di Galaxy S23 Ultra.
Setelah objek berhasil dipisahkan dengan background, pengguna bisa menempelkan gambar di aplikasi lain seperti WhatsApp, Samsung Notes, atau bahkan bisa disimpan kembali di galeri sebagai file baru.
Update OneUI 5.1 juga memungkinkan pengguna lebih mudah ketika berbagi foto dengan keluarga melalui fitur Shared albums yang berbasis akun Samsung.
Caranya, galeri foto akan mengenali wajah anggota keluarga pengguna. Lalu merekomendasikan foto untuk ditambahkan ke album bersama untuk keluarga. Pengguna juga mendapatkan penyimpanan sebesar 5 GB per anggota keluarga (hingga 6 orang).
Personalisasi
Kini, dengan OneUI 5.1, Samsung memperkenalkan beberapa fitur baru yang dapat memahami kebiasaan pengguna ketika perangkat digunakan pengguna, kemudian menyesuaikan rekomendasi sesuai penggunaan tersebut.
Misalnya, widget dynamic weather dapat menganalisis kondisi cuaca terkini, lalu membuat desain khusus yang mencerminkan kondisi tersebut.
Ada pula fitur Modes and Routines yang telah diperluas untuk mengaktifkan kustomisasi wallpaper, nada dering, sensitivitas sentuhan, dan huruf yang dapat mempersonalisasi aktivitas tertentu.
One UI 5.1 juga menyempurnakan widget Smart suggestions dengan menambahkan kemampuan untuk merekomendasikan lagu dan playlist Spotify berdasarkan aktivitas pengguna, seperti musik untuk road trip atau relaksasi.
Baca juga: Samsung Ejek iOS 16 lewat Video Iklan OneUI 5.0
Konektivitas HP Galaxy dan laptop Galaxy Book
Kini, ponsel Galaxy yang menjalankan antarmuka OneUI 5.1 juga bisa terhubung dengan, tak hanya tablet Galaxy, tetapi juga laptop Galaxy Book.
Hal ini dimungkinkan berkat fitur Multi control. Namun perlu dicatat, fitur Multi control hanya tersedia untuk model ponsel Galaxy, Galaxy Tab, dan Galaxy Book tipe tertentu saja.
Bila perangkat kompatibel, pengguna bisa melalukan copy dan paste teks serta drag and drop gambar dari satu perangkat Galaxy Book ke smartphone Galaxy (atau sebaliknya) dengan lebih mudah dan mulus.
Fitur Link to Windows juga memungkinkan pengguna menjelajahi internet dengan browser Samsung Internet di smartphone Galaxy, kemudian melanjutkan penjelajahan di laptop Galaxy Book.
Multitasking
Untuk mode multitasking Samsung DeX, pengguna dapat menyeret pembagi di tengah layar untuk mengubah ukuran kedua jendela (mode split screen).
Pengguna juga dapat menempatkan jendela ke salah satu sudutnya sehingga jendela otomatis menempati seperempat layar.
Pengguna juga bisa mengatur besar-kecil jendela aplikasi dengan menyeret salah satu sisi jendela ke samping, atas, atau bawah menyesuaikan ukuran yang diinginkan.
Pengguna kini juga bisa berkolaborasi dan membuat dokumen bersama di Samsung Notes. Dokumen tersebut juga bisa diedit secara langsung dan bersama-sama.
OneUI 5.1 juga membawa desain widget baterai baru. Dengan widget baterai baru, pengguna dapat memeriksa level baterai perangkat Galaxy (Galaxy Buds, Galaxy Watch, S Pen, dan perangkat lain yang didukung) langsung dari home screen (layar beranda).
Baca juga: Samsung Galaxy S23 FE Akan Dirilis Tahun Ini?
YouTube/ SamMobile Desain widget baterai yang baru di OneUI 5.1 dapat mendampilkan level baterai pada berbagai perangkat Galaxy pengguna.HP Samsung yang kebagian update OneUI 5.1
Samsung merinci, update OneUI 5.1 sudah mulai digelontorkan untuk perangkat:
- Samsung Galaxy S22 series
- Samsung Galaxy Z Fold 4
- Samsung Galaxy Z Flip4
- Samsung Galaxy S21 series
- Samsung Galaxy S20 series
Pembaruan perangkat lunak untuk perangkat Galaxy lain, termasuk Galaxy Z Fold 3 dan Galaxy Z Flip3 akan tersedia dalam beberapa minggu mendatang. Kita tunggu saja.
Selengkapnya, daftar HP Samsung Galaxy yang diperkirakan akan kebagian pembaruan OneUI 5.1 dapat disimak melalui artikel bertajuk: "Samsung Mulai Sebar OneUI 5.1, Indonesia Sudah Kebagian".
Terkini Lainnya
- Sony Aplha 1 II Diumumkan, Kamera Mirrorless dengan AI dan Layar Fleksibel
- Pengguna Threads Instagram Kini Bisa Buat Tab Feed Khusus Sendiri
- Waspada, Ini Bahayanya Menyimpan Password Otomatis di Browser Internet
- Tabel Spesifikasi Oppo Find X8 di Indonesia, Harga Rp 13 Jutaan
- Facebook Messenger Kedatangan Update Besar, Video Call Makin Jernih
- Apakah Aman Main HP Sambil BAB di Toilet? Begini Penjelasannya
- WhatsApp Rilis Fitur Voice Message Transcripts, Ubah Pesan Suara Jadi Teks
- Cara Mencari Akun Facebook yang Lupa E-mail dan Password, Mudah
- ZTE Nubia Z70 Ultra Meluncur, HP Bezel Tipis dengan Tombol Kamera Khusus
- Spesifikasi dan Harga Oppo Find X8 Pro di Indonesia
- Smartphone Vivo Y300 Meluncur, HP dengan "Ring Light" Harga Rp 4 Jutaan
- Oppo Find X8 Pro Punya Dua Kamera "Periskop", Bukan Cuma untuk Fotografi
- Ini Komponen Apple yang Akan Diproduksi di Bandung
- Inikah Bocoran Desain Samsung Galaxy S25 Ultra "Paling Dekat"?
- Jadwal M6 Mobile Legends, Fase Wild Card Hari Kedua
- Tabel Spesifikasi dan Harga Infinix Zero 5G 2023 di Indonesia
- Turun Harga, Ini Biaya Langganan Netflix Indonesia Februari 2023
- Fitur Baru WhatsApp, Pengguna iPhone Kini Bisa "Video Call" Sambil Buka Aplikasi Lain
- XL Axiata Raup Pendapatan Rp 29 Triliun pada 2022 Berkat Layanan Data
- Browser Chrome Irit Baterai dan Memori Windows Sudah Bisa Di-download