Akun Twitter "Fanbase" dan "Menfess" Terancam Punah
- Akun-akun Twitter bertema "Fanbase" dan "Menfess" terancam berhenti beroperasi, akibat kebijakan baru yang ditetapkan Twitter.
Elon Musk yang baru saja membeli Twitter, membuat beragam kebijakan baru untuk membuat platform media sosial yang dibelinya, Twitter mendulang keuntungan.
Yang terbaru, mulai pekan depan, Twitter tak akan lagi menggratiskan pengguna memakai Twitter API (Application Programming Interface) untuk berbagai kepentingan.
Artinya, akun-akun fanbase dan menfess yang selama ini menggunakan API Twitter untuk bekerja, bisa berhenti beroperasi jika tidak beralih menggunakan API berbayar.
Hal ini disampaikan langsung dari akun tim pengembang Twitter dengan handle @TwitterDev.
Baca juga: Arti Kata Menfess yang Sering Dipakai di Twitter
"Mulai 9 Februari 2023, kami tidak akan menyediakan akses gratis ke Twitter API, baik itu versi 1.1 maupun versi 2. Sebagai gantinya, kami akan menyediakan Twitter API bagi mereka yang mau membayar," tulis tim pengembang Twitter.
Starting February 9, we will no longer support free access to the Twitter API, both v2 and v1.1. A paid basic tier will be available instead ????
— Twitter Dev (@TwitterDev) February 2, 2023
Sederhananya, Twitter API merupakan suatu sistem atau kumpulan data di Twitter yang bisa digunakan oleh pengguna atau pengembang aplikasi pihak ketiga untuk aneka kepentingan.
Biasanya, pengguna umum memakai Twitter API untuk membuat berbagai akun penggemar (fanbase), pusat akun "curhat" tanpa menyebut seseorang (menfess), hingga berbagai akun komunitas lainnya.
Dengan Twitter API, akun-akun tersebut bisa membalas twit seorang pengguna secara otomatis dengan beragam kode atau tanda pagar (tagar) yang telah ditentukan. Artinya, admin akun tidak perlu repot-repot membalas twit satu persatu.
Baca juga: Mantan Karyawan Ungkap Ada GodMode di Twitter
Nah dengan kebijakan terbaru ini, akun fanbase atau menfess yang ingin tetap menggunakan Twitter API otomatis akan harus membayar uang berlangganan, apabila ingin tetap menggunakan sistem atau data Twitter.
Jika tak mau membayar, maka akun-akun tersebut akan kehilangan fungsi yang tadinya mengandalkan Twitter API, salah satunya seperti membalas twit otomatis tadi.
Twitter tidak menyebut berapa biaya langganan yang harus dibayar pengguna apabila ingin menggunakan Twitter API. Informasi ini, menurut Twitter, akan disampaikan dalam beberapa waktu ke depan.
Twitter sendiri sebenarnya saat ini menyediakan layanan berbayar untuk pengguna atau perusahaan yang ingin menggunakan data Twitter secara lengkap (Twitter API Premium), di samping Twitter API versi gratis.
Twitter tidak pernah mengumbar berapa biaya Twitter API Premium, namun harganya konon dipatok di angka terendah 99 dolar AS (sekitar Rp 1,4 juta) per bulan, sebagaimana dirangkum KompasTekno dari TheVerge, Jumat (3/2/2023).
Kenapa jadi berbayar?
Terkini Lainnya
- Sony Aplha 1 II Diumumkan, Kamera Mirrorless dengan AI dan Layar Fleksibel
- Pengguna Threads Instagram Kini Bisa Buat Tab Feed Khusus Sendiri
- Waspada, Ini Bahayanya Menyimpan Password Otomatis di Browser Internet
- Tabel Spesifikasi Oppo Find X8 di Indonesia, Harga Rp 13 Jutaan
- Facebook Messenger Kedatangan Update Besar, Video Call Makin Jernih
- Apakah Aman Main HP Sambil BAB di Toilet? Begini Penjelasannya
- WhatsApp Rilis Fitur Voice Message Transcripts, Ubah Pesan Suara Jadi Teks
- Cara Mencari Akun Facebook yang Lupa E-mail dan Password, Mudah
- ZTE Nubia Z70 Ultra Meluncur, HP Bezel Tipis dengan Tombol Kamera Khusus
- Spesifikasi dan Harga Oppo Find X8 Pro di Indonesia
- Smartphone Vivo Y300 Meluncur, HP dengan "Ring Light" Harga Rp 4 Jutaan
- Oppo Find X8 Pro Punya Dua Kamera "Periskop", Bukan Cuma untuk Fotografi
- Ini Komponen Apple yang Akan Diproduksi di Bandung
- Inikah Bocoran Desain Samsung Galaxy S25 Ultra "Paling Dekat"?
- Jadwal M6 Mobile Legends, Fase Wild Card Hari Kedua
- 5 Aplikasi Pembaca PDF di HP Android
- Fitur Penting Ini Absen di Galaxy S23 Series, Bos Samsung Buka Suara
- Kekhawatiran Pelaku TI, ChatGPT Dipakai untuk Serangan Siber
- Mulai Hari Ini Jam 14.00, Ini 2 Cara Beli Tiket Konser NCT Dream di Jakarta via Livin Mandiri dan Loket.com
- Rapat di Microsoft Teams Bisa Dibantu ChatGPT